- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Solaria: Uji Lab Tak Membuktikan Ada Kandungan Babi, Makanan Kami Halal


TS
namimi
Solaria: Uji Lab Tak Membuktikan Ada Kandungan Babi, Makanan Kami Halal
Quote:
Original Posted By namimi►
Jakarta - Tiga hari lalu, media beramai-ramai memberitakan kandungan zat babi dalam bumbu masak di Solaria, Balikpapan, Kalimantan Timur. Langkah cepat pun diambil Solaria demi memperbaiki citranya.
Dedi Nugrahadi selaku Oprasional Manager Solaria merasa berlega hati setelah mendapat siaran dari MUI. Kenapa? Karena MUI mengeluarkan hasil uji lab awal yang menyatakan status Restoran Solaria masih halal, saat konferensi pers di Hotel Gren Alia Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (27/11/2015).
"Diuji MUI seminggu lalu. Tadi pukul 14.00 WIB keluar. Hasil uji lab awal menunjukkan semua sampel uji tidak terbukti kandungan babi. Status makanan Solaria halal," papar Dedi.
Persaingan usaha disebut-sebut sebagai salah satu penyebabnya. Namun Dedi enggan membahas hal tersebut. Dia tidak berpikir kearah tersebut.
"Saya belum berpikir ke arah itu. Mengenai kompetisi usaha, belum ada," tutur Dedi.
Pun saat ditanya tentang penurunan omzet, dia enggan menjelaskan lebih lanjut. Dia hanya ingin media membantu menyebarkan kebenaran yang terjadi. Fokus kedepan dengan peningkatan kualitas adalah misinya.
"Dampak pasti ada, sebesar apa belum pasti. Meyakinkan konsumen, kita perlu dukungan dari media. Kejadian Balikpapan kita anggap sudah berlalu. Ada banyak hal lain yang kita tingkatkan sebagai local brand yang menyajikan produk halal," jelas Dedi.
Sebagai informasi, Solaria mempunyai arti pusat tata surya atau matahari yang bercahaya. Restoran ini mempunyai ratusan cabang di Indonesia. Semua bahan di seluruh cabang restoran didistribusikan langsung dari Jakarta. Hanya satu tempat yang tersandung masalah ini, yaitu di Balikpapan. Sampai sekarang disana masih beroperasi.
Bahan masak yang dipersoalkan mengandung DNA babi itu bumbu campur dan rendam. Hampir 3 tahun disertifikasi halal oleh MUI.
Mengenai kasus ini, pihak Solaria mengaku tidak akan mengupayakan ke ranah hukum.
"Kita belum melakukan ke arah hukum, mungkin tidak kita lakukan," pungkas Dedi.
(erd/erd)
http://news.detik.com/berita/3082532/solaria-uji-lab-tak-membuktikan-ada-kandungan-babi-makanan-kami-halal

Jakarta - Tiga hari lalu, media beramai-ramai memberitakan kandungan zat babi dalam bumbu masak di Solaria, Balikpapan, Kalimantan Timur. Langkah cepat pun diambil Solaria demi memperbaiki citranya.
Dedi Nugrahadi selaku Oprasional Manager Solaria merasa berlega hati setelah mendapat siaran dari MUI. Kenapa? Karena MUI mengeluarkan hasil uji lab awal yang menyatakan status Restoran Solaria masih halal, saat konferensi pers di Hotel Gren Alia Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (27/11/2015).
"Diuji MUI seminggu lalu. Tadi pukul 14.00 WIB keluar. Hasil uji lab awal menunjukkan semua sampel uji tidak terbukti kandungan babi. Status makanan Solaria halal," papar Dedi.
Persaingan usaha disebut-sebut sebagai salah satu penyebabnya. Namun Dedi enggan membahas hal tersebut. Dia tidak berpikir kearah tersebut.
"Saya belum berpikir ke arah itu. Mengenai kompetisi usaha, belum ada," tutur Dedi.
Pun saat ditanya tentang penurunan omzet, dia enggan menjelaskan lebih lanjut. Dia hanya ingin media membantu menyebarkan kebenaran yang terjadi. Fokus kedepan dengan peningkatan kualitas adalah misinya.
"Dampak pasti ada, sebesar apa belum pasti. Meyakinkan konsumen, kita perlu dukungan dari media. Kejadian Balikpapan kita anggap sudah berlalu. Ada banyak hal lain yang kita tingkatkan sebagai local brand yang menyajikan produk halal," jelas Dedi.
Sebagai informasi, Solaria mempunyai arti pusat tata surya atau matahari yang bercahaya. Restoran ini mempunyai ratusan cabang di Indonesia. Semua bahan di seluruh cabang restoran didistribusikan langsung dari Jakarta. Hanya satu tempat yang tersandung masalah ini, yaitu di Balikpapan. Sampai sekarang disana masih beroperasi.
Bahan masak yang dipersoalkan mengandung DNA babi itu bumbu campur dan rendam. Hampir 3 tahun disertifikasi halal oleh MUI.
Mengenai kasus ini, pihak Solaria mengaku tidak akan mengupayakan ke ranah hukum.
"Kita belum melakukan ke arah hukum, mungkin tidak kita lakukan," pungkas Dedi.
(erd/erd)
http://news.detik.com/berita/3082532/solaria-uji-lab-tak-membuktikan-ada-kandungan-babi-makanan-kami-halal
jd halal g nih??
Diubah oleh namimi 27-11-2015 18:39
0
2.9K
Kutip
31
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan