- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Diangkat Jadi Karyawan Tetap, Ribuan Pegawai Jasa Marga Batal Demo


TS
namima
Diangkat Jadi Karyawan Tetap, Ribuan Pegawai Jasa Marga Batal Demo
Quote:

JAKARTA - Ribuan pegawai outsourcing PT Jalan Tol Lingkar Luar (JLJ) yang juga anak usah PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) mengurungkan niatnya untuk memblokade beberapa tol milik Jasa Marga. Aksi tersebut sebagai penolakan pengalihan pengoperasian jalan tol kepada anak usaha baru Jasa Marga yakni PT Jasa Layanan Operasional (JLO).
Kepala Bagian Hukum dan Humas PT JLJ, Revianto Januar, mengatakan aksi mogok akan batal terlaksana lantaran sekitar 90 persen dari 2.800 pegawai PKWT PTJLJ telah sepakat pindah ke PT JLO sebagai pegawai tetap.
"Karena mereka menganggap gaji, tunjangan kesehatan dan kesejahteraan di PT JLO lebih pasti dibanding perusahaan sebelumnya. Sedang sekitar 10% nya belum bersedia untuk bergabung dengan JLO," kata Revianto dalam keterangannya, Jakarta, Sabtu (31/10/2015).
Revianto menyebutkan, belum lama ini pihak Jasa Marga dan anak-anak usahanya melakukan perundingan bipartit di Polda Metro Jaya. Di mana, sesuai ketentuan perundangan bahwa yang disebut Perundingan Bipartit adalah antara Pengusaha dengan Karyawan atau Serikat Karyawannya. Hal ini merupakan langkah awal dalam proses bipartit untuk membahas usulan masing-masing pihak.
Pada kesempatan yang sama, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian mengatakan, aksi mogok dijalan tol tidak akan terjadi usai manajemen PT JLJ dengan Serikat Karyawan JLJ melaksanakan proses perundingan bipartit pertama di kantor JLJ.
Yang mana, kata Tito, proses perundingan ini merupakan langkah yang diminta pihak serikat karyawan JLJ terhadap 320 Karyawan PKWT yang tidak mendaftarkan diri ke PT JLO sebelumnya. Proses bipartit tersebut akan dilaksanakan dalam jangka waktu 1 (satu) bulan.
"Upaya perundingan tersebut merupakan hasil pertemuan antara Direksi PT Jasa Marga, Direksi PT JLJ, Direksi PT JLO dengan Serikat Karyawan JLJ yang difasilitasi oleh Kapolda Metro Jaya. Selain itu, rencana aksi mogok kerja yang semula akan dilaksanakan di akhir Oktober ini pun dibatalkan," kata Tito.
(mrt)
http://economy.okezone.com/read/2015...rga-batal-demo
selesai persoalannyakan..

0
2.1K
Kutip
8
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan