Kaskus

News

deniswiseAvatar border
TS
deniswise
Kota Cerdas Bukan tentang Teknologi
Kota Cerdas Bukan tentang Teknologi

KOMPAS.com - Membangun Kota Cerdas ternyata bukan tentang mengintegrasikan aspek-aspek perkotaan, jaringan lalu lintas, transportasi, manusia, distribusi barang dan jasa, serta koneksi sosial dengan kemajuan teknologi.

Menurut Alaa Dalghan, pakar dan pembicara kunci seminar Kota Cerdas berjuluk The Big 5, mengatakan bahwa ide di balik konsep Kota Cerdas bukanlah semata tentang teknologi.

"Kota Cerdas tidak pernah bicara tentang teknologi. Inti dari Kota Cerdas lebih dari itu. Ini adalah tentang menggunakan sumber daya secara lebih efisien, dan menjadi ramah lingkungan. Dan yang paling penting adalah menciptakan layanan demi peningkatan kualitas hidup," papar Alaa.

Sementara internet, dan hal-hal yang berbau teknologi lainnya yang berfungsi memadukan fasilitas kesehatan, pendidikan, jaringan transportasi publik, ruang publik, hanyalah sebuah gebrakan yang telah berkembang menjadi inisiatif konkret dan mampu memecahkan kompleksitas tantangan sehari-hari.

"Penggunaan internet yang meluas menjadi pendorong utama Kota Cerdas," tambah Alaa.'

Tantangan terbesar dalam menciptakan Kota Cerdas, lanjut Alaa, justru adalah efisiensi. Masalah negara-negara Teluk Arab yang sering berada dalam daftar teratas dalam hal emisi, limbah, dan dampak lingkungan merupakan hal nyata yang dapat diatasi, dikurangi, dan bisa diperbaiki.
"Saya berani mengatakan, Kota Cerdas dapat tercipta karena penggunaan jaringan internet. Namun yang utama adalah efisiensi," sebut Alaa.

Irlandia contohnya, sinyal lalu lintas yang terhubung ke internet, digunakan untuk menggantikan sistem waktu, dan memangkas kemacetan hingga 30 persen. Demikian halnya dengan Dubai. Kota terbesar di Uni Emirat Arab ini punya potensi memainkan peran dalam membentuk pemahaman terhadap Kota Cerdas.

Sementara Singapura sukses menerjemahkan mahzab perencanaan kawasan menjadi urban design guidelines (UDGL) yang sangat detail. Rancangan jalan, fasilitas publik seperti sekolah, taman dan pasar, diimplementasikan dengan standar dan rasio yang ketat. Hasilnya, Singapura menjadi salah satu kota dengan tingkat kenyamanan tertinggi di dunia.

sumber

kota cerdas kok smartphone,

kota cerdas adalah kota yg hemat bahan bakar sumberdaya terbarukan,, ramah lingkungan dll
Diubah oleh deniswise 24-09-2015 13:38
0
955
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan