Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

buturkiniAvatar border
TS
buturkini
Kejati Sultra Didesak Tuntaskan Korupsi Pembangunan 7 Dermaga Buton Utara


Kendari - Sekitar pukul 10.30 jumat pagi tadi (7/8) belasan pemuda mahasiswa asal Buton Utara yang tergabung dalam Konsorsium Pemerhati Korupsi Buton Utara (KPK-Butur) mendatangi Kantor Kejaksaan Tinggi Sultra. Mereka mendesak agar Kajati Sultra segera menuntaskan penyidikan kasus korupsi pembangunan 7 dermaga Kabupaten Buton Utara Tahun Anggaran 2010, yang diduga kuat melibatkan Mantan Kadishub Buton Utara Darwin Kunu.

Kasus pembangunan 7 dermaga ini sudah sempat menyeret Kadishub Buton Utara Darwin Kunu saat itu dengan vonis 1 tahun penjara. Namun kasus korupsi saat itu baru tahap perencanaan dengan kerugian negara sekitar Rp. 500 juta. Sementara indikasi kerugian fisik pembangunan 7 dermaga Buton Utara masih belum dituntaskan oleh pihak kejaksaan.

"Dengan segala apresiasi dan hormat kami terhadap Kajati Sultra kami mendesak agar Kasus korupsi pembangunan 7 dermaga Buton Utara segera dituntaskan dan dilimpahkan ke Pengadilan" demikian ungkap Laode Harmawan Ketua KPK BUTUR.

Unsur kerugian negara pembangunan fisik 7 dermaga Buton Utara Tahun Anggaran 2010 diperkirakan mencapai Rp. 1,6 Miliar.

Pihak Kajati Sultra berjanji akan tetap menuntaskan penyidikan indikasi korupsi pembangunan 7 dermaga Buton Utara. Saat ini sudah dalam tahap penyempurnaan berkas (BN).
0
831
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan