- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Ribuan Orang Blokir Jalur Pantura Pati


TS
namima
Ribuan Orang Blokir Jalur Pantura Pati
Quote:

PATI - Ribuan orang dari tiga kecamatan memblokir Jalur Pantura Pati-Kudus di Desa Suko Kulon, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Aksi massa ini karena menolak pembangunan pabrik semen yang dinilai dapat mengancam lingkungan mereka.
Massa berasal dari Kecamatan Sukolilo, Tambak Romo, dan Keyen. Mereka datang ke lokasi (persimpangan lampu merah lingkar Pati) puluhan sekira pukul 11.00 WIB. Puluhan truk tersebut lalu diparkir di badan jalur pantura hingga panjang satu meter.
Selain itu, massa juga membakar ban di tengah badan jalan. Mereka mengambil bebatuan untuk pembangunan jalan yang berada di pinggiran jalur pantura Pati, lalu diletakkan untuk memblokir jalan. Aksi massa ini membuat jalur Pantura Pati benar-benar lumpuh.
Aksi massa ini sempat memancing kemarahan warga sekitar. Pasalnya, massa melempari batu ke arah polisi dan juga ke arah rumah warga. Beruntung aparat kepolisian berhasil meredam kemarahan dua belah pihak. Hingga berita ini diturunkan, masih terjadi dialog antara perwakilan massa, Kapolres, anggota DPRD, dan Koramil setempat.
Setyo, pendemo mengungkapkan, aksi massa ini dalam rangka menolak pembangunan pabrik semen di kawasan pegunungan Kendeng. Massa menilai, keberadaan pabrik semen tersebut dapat merusak lingkungan, padahal warga setempat bermata pencarian sebagai petani.
"Kedatangan kami ke sini untuk menolak pembangunan pabrik semen di kawasan pegunungan Kendeng. Pabrik semen itu mengancam lingungan, dan tentunya pekerjaan kami di sana sebagai petani," ujar Setyo kepada wartawan di lokasi, Kamis (23/7/2015).
Aksi massa ini tidak mendapat perlawanan berarti dari pihak kepolisian. Aparat yang jumlahnya tidak terlalu banyak itu hanya beberapa kali meletuskan tembakan gas air mata ke kerumunan warga. Aksi massa ini membuat sejumlah kendaraan yang ingin melintas dialihkan.
Sumur
hayo teman2 kita bakar... bakar... bakar...

0
2.8K
Kutip
34
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan