- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Dalai Lama Menyampaikan Salam Damai Untuk Dunia di Festival Glastonbury


TS
Aldyano
Dalai Lama Menyampaikan Salam Damai Untuk Dunia di Festival Glastonbury

CiputraNews.comFestival musik tahunan terbesar di Inggris, Glastonbury, telah mengukir sejarah terbesarnya dalam beberapa dekade belakangan ini. Bagaimana tidak, tokoh spiritual asal Tibet, Dalai Lama diundang sebagai pembicara dalam panggung utama setelah penampilan Patti Smith pada hari Minggu (28/6) lalu. Festival yang dihadiri oleh para seniman dan penggemar musik tersebut, menyambut positif salam damai yang disampaikan oleh Dalai Lama.
“Konsep peperangan sudah sangat kuno, saatnya kita lawan mereka. Berbagai negara hanya memikirkan kepentingan negaranya dibandingkan kepentingan masyarakat secara global, yang seharusnya isu lingkungan menjadi isu utama milik kita bersama” ujarnya. Pesan lainnya yang Dia sampaikan adalah seharusnya musik memiliki peranan dalam misi membawa perdamaian dunia, namun dirinya berharap dengan banyaknya festival musik di dunia, dapat memberikan dampak yang besar bagi perubahan dunia.
Meskipun mendapatkan pro dan kontra kedatangannya di festival tersebut, dirinya tidak akan pantang menyerah untuk menyebarkan misinya tersebut. Bahkan, dalam beberapa bulan ke depan dirinya akan bertemu dengan beberapa tokoh politik dunia dengan tujuan yang serupa. (aln/Dari Berbagai Sumber)


Spoiler for Sumber:
Diubah oleh Aldyano 29-06-2015 15:47
0
1.4K
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan