Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

indoforAvatar border
TS
indofor
Keren, Rio Haryanto Juara Sprint Race GP2 Austria

Siapa yang tidak kenal dengan Rio Haryanto? Hampir semua pecinta otomotif dan dunia balap pasti mengenal sosok yang satu ini. Ya, Rio adalah seorang pembalap salah satu kebanggaan Indonesia. Rio adalah pembalap GP2 yang merupakan ajang balap jet darat satu tingkat dibawah F1. Jadi bisa dikatakan bahwa GP2 adalah ajang yang cukup bergengsi dan hebatnya lagi Rio Haryanto berhasil menjadi juara pada kategori sprint race yang berlangsung di Austria. Sebelumnya pada kategori feature race Rio hanya mampu finish diurutan ketujuh.

Pada kategori sprint race ini Rio berhasil menjadi yang tercepat dan berhasil membukukan waktu tercepat yaitu 35 menit 57,944 detik. Dengan kemenangan ini Rio Haryanto telah memupuskan ambisi dari pesaingnya yang untuk sementara ini menempati klasemen pertama yaitu Stoffel Vandoorne untuk mendapatkan kemenangan double yaitu di kategori feature dan kategori sprint race. Stoffel Vandoorne sendiri pada kategori sprint race berhasil menempati posisi kedua dibelakang Rio.

Jalannya balapan sendiri cukup ketat, Rio yang sebelumnya berhasil menempati posisi ketujuh pada kategori feature berhak untuk menempati posisi start kedua pada kategori sprint. Dengan start yang bagus, Rio berhasil menempati posisi pertama sejak balapan berlangsung. Sementara pesaingnya Vandoorne berada di posisi ketiga dan Artem Markelov menempel tepat dibelakang Rio.

Memasuki lap ke 16, pembalap Markelov melakukan kesalahan dan moment ini berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Vandoorne sehingga Vandoorne berada di urutan kedua. Pembalap dari tim ART Grand Prix asal Belgia ini terus menerus memberikan tekanan kepada Rio dengan selisih jarak hanya sekitar 0,4 detik. Namun begitu, memasuki lap terakhir Rio Haryanto tetap mempertahankan posisinya sehingga mendapatkan kemenangan keduanya di kategori sprint yaitu di seri GP2 Bahrain dan di seri GP2 Austria.

Dengan hasil ini Rio sementara waktu menempati peringkat ketiga pada klasemen pembalap dengan tambahan 15 poin dan total 70 poin sudah berhasil dikumpilkan oleh Rio. Diperingkat pertama masih ditempati oleh Vandoorne dan diikuti oleh Alexander Rossi di peringkat kedua. Mudah-mudahan di seri-seri berikutnya Rio berhasil meraih hasil maksimal lagi sehingga lagu Indonesia raya kembali berkumandang. Amin
Sumber www.indofor.com
Diubah oleh indofor 22-06-2015 22:35
0
1.4K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan