- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Pelajar Madrasah Tewas Minum Oplosan 'Penggugur Kandungan
TS
bonta87
Pelajar Madrasah Tewas Minum Oplosan 'Penggugur Kandungan
Rizal (16) seorang pelajar Madrasah Tsanawiyah Rohmatul Ummah, di Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun, Lamongan, tewas gara-gara menenggak minuman yang disuguhkan kakak kelasnya, Rabu (17/6) pukul 22.00 WIB.
Polisi mengidentifikasi kakak kelas itu sebagai Fk(16), yang kini kabur. Ada dugaan minuman yang diberikan Fk itu adalah minuman oplosan daun kecubung, air dan kapur pembunuh serangga.
Pihak keluarga, yakni ayah korban, Abdul Ghofur membawa masalah ini ke kepolisian setempat.
Didampingi Kepala Desa Kepudibener, Karanbinangun tempat tinggal korban, Pamannya Rosidi dan Kades Karanganom, M Ainur Rofiq bertandang ke Polres Lamongan.
Adapun kejadiannya, Fk (16) sebenarnya menawarkan minuman 'racikan' itu kepada pacarnya, Mh (16) siswa kelas 3 Tsanawiyah yang sedang mengikuti acara perpisahan sekolah, pada Selasa (16/6/2015) malam.
Fk sebelumnya kirim SMS menanyakan apa tidak butuh minum. Lalu Mh menjawab tidak.
Kemudian dibalas lagi oleh Fk. Intinya Mh, panggilan akrabnya itu dianggap tidak mengindahkan tawarannya sebagai pacar.
Minuman dalam kantong plastik itu kemudian tetap dikirim kepada Mh lewat Vivi.
Mh pun menerima minuman itu dan mencicipinya. Minuman kemudian ditawarkan kepada keponakannya, Rizal, karena setelah mencicipi, rasanya tidak enak.
"Yo wis, aku ngelak (ya, aku haus, red)," kata korban seperti ditirukan Mh.
Rizal akhirnya menenggak habis minuman itu. Dan hanya beberapa detik berselang, korban langsung terkapar sembari mulutnya mengeluarkan busa. Seperti sedang keracunan minuman.
Acara perpisahaan malam itu menjadi gaduh, karena korban disangka kesurupan.
Rizal kemudia dilarikan ke RSUD dr Soegiri.
Sehari semalam korban menjalani rawat inap di IGD dan ruang ICU dan menghembuskan nafasnya, Rabu (17/6/2015) sekitar pukul 22.20 WIB.
Menurut Abdul Ghofur, orang tua korban saat ditemui Surya, Kamis (18/6) siang mengatakan, anaknya meninggal setelah meminum minuman yang diberi Mh dari pemberian Fk.
"Saat dirawat anak saya mengeluh perutnya panas , kepala pusing dan tenggorokannya seperti kejepit,"kata Abdul Ghofur.
Ironisnya, dari penyelidikan lebih lanjut, ada dugaan minuman itu diberikan Fk ke Mh karena soal kehamilan.
Ya, akibat pacaran terlalu jauh dengan Fk, MH mengaku sudah hamil 4 bulan.
Fk pun meminta Mh mengugurkan kandungan, tapi segala cara yang dicoba tak berhasil. Ada dugaan, Fk memberikan minuman itu untuk mengugurkan janin yang dikandung oleh Mh
http://suryamalang.tribunnews.com/20...ugur-kandungan
Ternyata salah sasaran dan gw Hanya bisa berkata

Polisi mengidentifikasi kakak kelas itu sebagai Fk(16), yang kini kabur. Ada dugaan minuman yang diberikan Fk itu adalah minuman oplosan daun kecubung, air dan kapur pembunuh serangga.
Pihak keluarga, yakni ayah korban, Abdul Ghofur membawa masalah ini ke kepolisian setempat.
Didampingi Kepala Desa Kepudibener, Karanbinangun tempat tinggal korban, Pamannya Rosidi dan Kades Karanganom, M Ainur Rofiq bertandang ke Polres Lamongan.
Adapun kejadiannya, Fk (16) sebenarnya menawarkan minuman 'racikan' itu kepada pacarnya, Mh (16) siswa kelas 3 Tsanawiyah yang sedang mengikuti acara perpisahan sekolah, pada Selasa (16/6/2015) malam.
Fk sebelumnya kirim SMS menanyakan apa tidak butuh minum. Lalu Mh menjawab tidak.
Kemudian dibalas lagi oleh Fk. Intinya Mh, panggilan akrabnya itu dianggap tidak mengindahkan tawarannya sebagai pacar.
Minuman dalam kantong plastik itu kemudian tetap dikirim kepada Mh lewat Vivi.
Mh pun menerima minuman itu dan mencicipinya. Minuman kemudian ditawarkan kepada keponakannya, Rizal, karena setelah mencicipi, rasanya tidak enak.
"Yo wis, aku ngelak (ya, aku haus, red)," kata korban seperti ditirukan Mh.
Rizal akhirnya menenggak habis minuman itu. Dan hanya beberapa detik berselang, korban langsung terkapar sembari mulutnya mengeluarkan busa. Seperti sedang keracunan minuman.
Acara perpisahaan malam itu menjadi gaduh, karena korban disangka kesurupan.
Rizal kemudia dilarikan ke RSUD dr Soegiri.
Sehari semalam korban menjalani rawat inap di IGD dan ruang ICU dan menghembuskan nafasnya, Rabu (17/6/2015) sekitar pukul 22.20 WIB.
Menurut Abdul Ghofur, orang tua korban saat ditemui Surya, Kamis (18/6) siang mengatakan, anaknya meninggal setelah meminum minuman yang diberi Mh dari pemberian Fk.
"Saat dirawat anak saya mengeluh perutnya panas , kepala pusing dan tenggorokannya seperti kejepit,"kata Abdul Ghofur.
Ironisnya, dari penyelidikan lebih lanjut, ada dugaan minuman itu diberikan Fk ke Mh karena soal kehamilan.
Ya, akibat pacaran terlalu jauh dengan Fk, MH mengaku sudah hamil 4 bulan.
Fk pun meminta Mh mengugurkan kandungan, tapi segala cara yang dicoba tak berhasil. Ada dugaan, Fk memberikan minuman itu untuk mengugurkan janin yang dikandung oleh Mh
http://suryamalang.tribunnews.com/20...ugur-kandungan
Ternyata salah sasaran dan gw Hanya bisa berkata

Diubah oleh bonta87 19-06-2015 10:39
nona212 memberi reputasi
1
3.5K
42
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan