- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Jokowi Minta Menpora untuk Menggulirkan Kompetisi


TS
ketek..basah
Jokowi Minta Menpora untuk Menggulirkan Kompetisi
Quote:
Metrotvnews.com, Jakarta: Kondisi sepak bola Indonesia saat ini masih berada pada situasi yang tak menentu. Keadaan semakin sulit lantaran FIFA memberikan sanksi kepada Indonesia.
Apalagi, kompetisi Liga Indonesia masih belum bergulir sampai waktu yang belum ditentukan. Hal itu tentu membuat para pemain yang mencari nafkah di klub kesulitan mendapatkan penghasilan.
Oleh karena itu, untuk memberikan penghasilan kepada para pemain serta para pelaku sepak bola, Presiden Joko Widodo meminta Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi untuk menggulirkan kompetisi.
Dalam rilis yang diterima Metrotvnews.com, Presiden meminta kompetisi segera bergulir. Hal itu dimaksudkan agar pemain, pelatih, dan ofisial tetap memiliki penghasilan. Selain itu, kompetisi diadakan untuk membuat sepak bola Indonesia tetap bergairah.
Selain itu, Presiden juga meminta Kemenpora untuk bekerjasama dengan BUMN dan swasta, terutama dalam kaitan dengan pembinaan sepak bola usia dini. Pola kerjasama ini bisa dilakukan dalam kerangka yang saling menguntungkan.
"Kita akan concern untuk segera menyelenggarakan turnamen usia dini, usia 13, 15, 17, dan 19 kita akan laksanakan setelah bulan puasa," kata Menpora Imam Nahrawi.
Ia juga mengatakan, pemerintah akan menggulirkan Liga Pendidikan bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan.
"Demikian juga liga pendidikan yang merupakan kerja sama antara Kemenpora dan Kemendiknas kita laksanakan bulan November, liga mahasiswa pada Desember 2015," sambungnya.
Menpora mengatakan biaya turnamen usia dini dan juga liga pendidikan dan liga mahasiswa berasal sepenuhnya dari pemerintah.
"Pembinaan usia dini kita siapkan dari pemerintah, karena bagian dari kewajiban pemerintah," papar Imam.
Sementara itu pada 2 Agustus mendatang akan digelar turnamen Piala Kemerdekaan yang memperebutkan Piala Presiden dan diikuti oleh pemain amatir yang tergabung dalam perserikatan. Imam mengatakan pihaknya mempersilakan kesebelasan dari berbagai wilayah untuk bergabung dalam turnamen tersebut. (Baca juga: Kemenpora Hadiahi 10 M Bagi Pemenang Piala Kemerdekaan)
ASM
http://bola.metrotvnews.com/read/201...rkan-kompetisi
Apalagi, kompetisi Liga Indonesia masih belum bergulir sampai waktu yang belum ditentukan. Hal itu tentu membuat para pemain yang mencari nafkah di klub kesulitan mendapatkan penghasilan.
Oleh karena itu, untuk memberikan penghasilan kepada para pemain serta para pelaku sepak bola, Presiden Joko Widodo meminta Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi untuk menggulirkan kompetisi.
Dalam rilis yang diterima Metrotvnews.com, Presiden meminta kompetisi segera bergulir. Hal itu dimaksudkan agar pemain, pelatih, dan ofisial tetap memiliki penghasilan. Selain itu, kompetisi diadakan untuk membuat sepak bola Indonesia tetap bergairah.
Selain itu, Presiden juga meminta Kemenpora untuk bekerjasama dengan BUMN dan swasta, terutama dalam kaitan dengan pembinaan sepak bola usia dini. Pola kerjasama ini bisa dilakukan dalam kerangka yang saling menguntungkan.
"Kita akan concern untuk segera menyelenggarakan turnamen usia dini, usia 13, 15, 17, dan 19 kita akan laksanakan setelah bulan puasa," kata Menpora Imam Nahrawi.
Ia juga mengatakan, pemerintah akan menggulirkan Liga Pendidikan bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan.
"Demikian juga liga pendidikan yang merupakan kerja sama antara Kemenpora dan Kemendiknas kita laksanakan bulan November, liga mahasiswa pada Desember 2015," sambungnya.
Menpora mengatakan biaya turnamen usia dini dan juga liga pendidikan dan liga mahasiswa berasal sepenuhnya dari pemerintah.
"Pembinaan usia dini kita siapkan dari pemerintah, karena bagian dari kewajiban pemerintah," papar Imam.
Sementara itu pada 2 Agustus mendatang akan digelar turnamen Piala Kemerdekaan yang memperebutkan Piala Presiden dan diikuti oleh pemain amatir yang tergabung dalam perserikatan. Imam mengatakan pihaknya mempersilakan kesebelasan dari berbagai wilayah untuk bergabung dalam turnamen tersebut. (Baca juga: Kemenpora Hadiahi 10 M Bagi Pemenang Piala Kemerdekaan)
ASM
http://bola.metrotvnews.com/read/201...rkan-kompetisi
0
1.7K
Kutip
25
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan