Quote:
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengisi liburan akhir pekan di kampung halaman, Solo dengan jalan-jalan di car free day (CFD) Minggu (7/6) pagi. Ditemani FX Hadi Rudyatmo, yang juga wali kota Solo, Jokowi terlihat bersemangat menyusuri Jalan Slamet Riyadi, dari perempatan Gendengan hingga Bundaran Gladag.
Jokowi mengenakan kaos Adidas warna hitam kombinasi hijau pupus dan celana panjang hitam serta sepatu putih. Sementara FX Hadi Rudyatmo atau akrab disapa Rudy mengenakan kaos merah kombinasi hitam, celana hitam, sepatu putih serta topi hitam. Di belakang pasangan wali kota dan wakil wali kota Solo selama 7 tahun tersebut nampak pengawalan cukup ketat dari Paspampres.
Pantauan merdeka.com di sepanjang perjalanan sejauh sekitar 3 kilometer tersebut, ratusan warga tampak menyapa dan melambaikan tangan. Beberapa di antaranya mengajak foto bersama. Jokowi juga tampak tersenyum dan melambaikan tangan sambil sesekali meladeni foto warga Solo, meski dalam pengawalan ketat.
Sebelum menaiki mobil Mercedes Benz B 1190 RFS yang membawanya kembali, atau di depan Graha Solo Raya, Gladag, Jokowi sempat berbincang dengan sejumlah PKL (pedagang kaki lima). Bahkan dia sempat memborong kacang rebus dan bengkoang.
Suasana yang berdesak-desakan sempat membuat salah satu anggota Paspampres menyenggol botol ikan milik PKL hingga tumpah. Namun Paspampres segera menggantinya dengan sejumlah uang.
Sementara saat para wartawan menanyakan kepada Jokowi terkait pembelian bengkoang dan kacang tanah, mantan Gubernur DKI Jakarta itu hanya tersenyum. Jokowi segera bergegas masuk ke mobil yang membawanya. Direncanakan, ayah Gibran Rakabuming Raka tersebut akan kembali ke Jakarta, setelah kembali melakukan persiapan pernikahan putra sulungnya.
[hhw]
http://www.merdeka.com/peristiwa/jal...ang-rebus.html

:matebelo.... ane sampai kebahisan kata-kata
