Quote:
Metrotvnews.com, Jakarta: Presiden Joko Widodo memiliki dua tantangan untuk membangun Indonesia yang adil dan sejahtera. Tantangan itu ialah ketidakadilan ekonomi dan korupsi.
"Ada dua tantangan besar menciptakan Indonesia yang adil dan sejahtera. Pertama, ketidakadilan ekonomi dan kedua adalah korupsi," ungkap pengamat politik Ray Rangkuti dalam diskusi "Bila Aparat Hukum Emoh Transparan: Di Mana Komitmen Pemerintahan Bersih Jokowi" di kantor Para Syndicate, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (1/6/2015).
Menurut Ray, korupsi dan ketidakadilan ekonomi korelasinya sangat kuat. Misalnya, jika orang kaya yang memilki kekuasaan bisa melakukan tindak pidana korupsi dan memperkaya dirinya. Sementara, bagi si miskin hal tersebut tak akan bisa dilakukan, bahkan kasus korupsi si kaya akan semakin memiskinkan dirinya.
"Maka dari itu, sejauh apa presiden betul-betul punya visi soal dua hal ini sebagai tantangan. Presiden sudah keluarkan inpres tentang pengawasan dan pencegahan korupsi, sekarang tinggal kita nantikan," bebernya.
Selasa pekan lalu Presiden Jokowi juga menegaskan bahwa harus ada sistem tembok untuk mencegah tindak pidana korupsi.
"Karena akan jadi pagar dan tembok yang besar dalam pencegahan korupsi. Kalau ada yang loncat pagar itu, pelanggaran hukum, langsung gebuk saja," tegas Jokowi.
(AZF )
http://m.metrotvnews.com/read/2015/06/01/132062

