medanbungAvatar border
TS
medanbung
Mahasiswa Vs Security USU Saling Serang
MEDAN | Aksi demonstrasi ratusan mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) di depan Gedung Biro Rektor, Kamis (21/5/2015), berakhir dengan bentrokan berdarah. Sejumlah mahasiswa dan security kampus mengalami luka bocor.

Aksi itu, semakin parah saat saling serang dan lempar batu terjadi di pelantaran parkir mobil gedung Biro Rektor USU tersebut. Bahkan, terjadi aksi saling kejar antar kedua kubu itu, sehingga sebagian beberapa mahasiswa berhasil menjadi bulan-bulanan security kampus itu.

Bentrokan antara mahasiswa dan security terus saja berlangsung hingga jalan-jalan di seputaran kampus. Security yang melihat kerumunan mahasiswa melakukan pengejaran, para mahasiswa juga berusaha memberikan perlawanan dengan melakukan perlemparan dengan batu sambil berlari menyelamatkan diri .

Namun, beberapa saat sebelumnya, mahasiswa dan security terlibat baku hantam, saling pukul . Security menggunakan rotan dan bambu, mahasiswa menggunakan batu. Sejumlah mahasiswa dan petugas security kampus terluka. Kaca-kaca gedung Biro Rektor juga pecah terkena lemparan batu.

Satu unit sepeda motor juga ikut menjadi sasaran dalam bentrok tersebut. Bahkan, dalam persitiwa itu, sejumlah jurnalis yang sedang bertugas meliput aksi demo itu ikut menjadi sasaran dari pihak security kampus. Beberapa saat, suasana di halaman Biro Rektor USU mencekam.

Sebelumnya, aksi mahasiswa di depan pintu masuk Biro Rektor USU berlangsung damai dan aman. Secara bergantian para mahasiswa menyampaikan orasi. Intinya, para mahasiswa menuntut agar mereka dilibatkan dalam pengambilan kebijakan kampus.

Mereka juga menuntut adanya keterbukaan dalam pengelolaan dana kemahasiswaan dan pembangunan infrastruktur kampus. Lalu, mahasiswa juga mendesak agar dipercepat pembentukan unsur senat akademik MWA, pemilihan rektor definitif.

Terakhir, meminta agar diadakan dialog terbuka antara mahasiswa dan pimpian USU di depan DPRDSU dan Menteri. Selain itu, mahasiswa juga menolak pembayaran uang kuliah tunggal.

Selama berujukrasa, orasi menggunakan pengeras suara terus dilakukan mahasiswa. Lagu-lagu perjuangan mahasiswa juga terus dinyanyikan. Spanduk dan psoter tidak ketinggalan mewarnai aksi mahasiswa. Sedangkan puluhan security dan pegawai USU siaga memantau aksi mahasiswa.

Presiden mahasiswa USU, Berilian A Rasyid mengawali orasi, kemudian beralih kepada rekan yang lain, saat itu situasi masih kondusif.

Namun, ketika orator terakhir menyampaikan orasi, suasana mulai memanas, mahasiswa yang bergerak maju satu langkah ke depan pintu, membuat security yang tadinya tenang, bereaksi.

Beberapa saat terjadi saling dorong disertai adu mulut. Presma USU, Berilian A Rasyid dan Wakil Rektor III Raja Bongsu Hutagalung masih bisa meredam, emosi mahasiswa dan security. Dalam hitungan detik, suasana kembali memanas, aksi saling pukul beberapa security dan mahasiswa sudah terjadi.

Tidak diketahui, siapa yang memulai pelemparan, bentrokan tidak bisa dihindari. Security yang dilengkapi pentungan dari rotan atau bambu menghajar para mahasiswa. Bahkan salah seorang mahasiswa sempat menjadi bulan-bulanan security di tangga masuk ke gedung Biro Rektor.

Korban berhasil diselamatkan rekan-rekannya, namun kondisinya parah. Seorang security juga sempat jadi bulan-bulan amuk mahasiswa. Tapi dia lebih cekatan, sehingga bisa cepat menghindar dari kepungan mahasiswa. Luka yang dideritanya pun tidak begitu parah.

Bentrokan berlangsung sekitar 30 menit, mahasiswa memberikan perlawanan dengan melakukan pelemparan ke arah gedung Biro Rektor tempat kerumunan security. Kaca-kaca kantor Biro Rektor ikut pecah terkena lemparan batu. http://bareskrim.com/2015/05/21/maha...saling-serang/
0
1.5K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan