Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hanwanhaiAvatar border
TS
hanwanhai
Silahkan mampir dan lihat-lihat sejenak ke thread saya, Siapa tahu agan suka
Terima kasih saya ucapkan pada Tuhan Yang Maha Esa
, serta pada teman-teman yang mau berteduh sejenak ke thread saya ini.
Saya membuat thread ini atas bentuk keprihatinan saya atas kejadian yang menimpa Nenek Asyani, bagi teman-teman yang belum tahu kejadiannya, berikut saya beri cuplikan dari detik.com

Senin, 09/03/2015 18:35 WIB
Didakwa Curi Kayu, Nenek di Situbondo Menangis di Ruang Sidang
Ghazali Dasuqi - detikNews

Nenek Asyani menangis di persidangan
Surabaya - Seorang nenek 63 tahun menangis histeris di ruang sidang pengadilan negeri (PN) Situbondo. Asyani alias Bu Muaris, asal Kecamatan Jatibanteng, meminta belas kasihan majelis hakim, agar dibebaskan dari tuduhan pencurian kayu jati (illegal logging).

Sebab, kayu yang ditebang sekitar 5 tahun lalu itu, berada di atas lahannya sendiri. Asyani menangis histeris, saat kuasa hukumnya dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Nusantara Situbondo sedang membacakan eksepsi atau pembelaan.

Nenek Asyani ini dijerat dengan pasal 12 juncto pasal 83 UU Nomor 18 tahun 2013, tentang Pencegahan dan Pemberantasan Pengrusakan Hutan.

"Penyidikan kasus ini terkesan dipaksakan. Terdakwa dipaksa mengakui atas perbuatan yang tidak dilakukan guna menyempurnakan BAP sesuai yang diinginkan penyidik. Ini jelas tidak sesuai dengan UU dan sudah melanggar HAM," kata Supriyono, kuasa hukum terdakwa, Senin (9/3/2015).

Keterangan yang diperoleh detikcom menyebutkan, kasus penebangan 7 batang kayu jati yang menyeret Asyani ini terjadi sekitar 5 tahun lalu. Namun, pihak Perhutani melaporkan kasus ini pada Agustus 2014 lalu.

Nenek Asyani pun ditahan oleh penyidik sejak 15 Desember 2014. Selain itu, lokasi penebangan pohon itu disebut-sebut berada di lahan milik Asyani. Kepemilikan lahan itu konon juga dikuatkan dengan catatan di buku catatan tanah di kantor desa setempat.

"Bonggol bekas penebangan kayu itu masih ada, dan sudah ditunjukkan ke petugas. Tapi kasus ini tetap saja dipaksakan. Karena itu, perkara ini mestinya batal demi hukum. Nenek Asyani juga harus harus dibebaskan dari tahanan," sambung Supriyono.

Selain Asyani, kasus ini juga menjerat tiga warga lainnya. Masing-masing, menantu Asyani bernama Ruslan (23), tukang kayu Cipto (43), serta sopir pikap Abdussalam (23), seluruhnya warga Kecamatan Jatibanteng. Mereka konon ditangkap petugas, saat sedang mengangkut kayu-kayu itu ke rumah Cipto untuk dijadikan kursi.

Usai mendengarkan eksepsi kuasa hukum terdakwa, majelis hakim yang dipimpin Kadek Dedy Arcana memilih menunda persidangan. Sidang akan dilanjutkan dengan agenda tanggapan eksepsi dari Jaksa Penuntut Umum pada Kamis mendatang.

Link:
http://m.detik.com/news/read/2015/03/09/183504/2853711/475/didakwa-curi-kayu-nenek-di-situbondo-menangis-di-ruang-sidang

Dari berita diatas, teman-teman seharusnya sudah mengetahui apa sebenarnya yang perlu di khawatirkan dari hukum di negara kita ini.

Saya pun tahu sebenarnya jika saya memposting pemikiran saya disini tidak mungkin dibaca oleh Hakim yang mengadili nenek tersebut, ataupun Nenek Asyani.

Tapi harapan saya adalah pada anda teman-teman, saya berharap pada siapapun anda pembaca postingan ini, entah anda calon dokter, calon hakim, calon arsitek, calon teknik, calon manajemen, dan para calon-calon lain yang tidak bisa saya sebutkan,
UBAHLAH NEGARA INI MENJADI NEGARA YANG LEBIH BAIK
Saya yakin anda semuanya akan berhasil dan sukses, itu doa saya bagi teman-teman sekalian. Dan ingat disaat kalian sudah sukses, jangan pernah kalian rendahkan orang yang dibawa anda, karena bahwasannya anda pernah berada di posisi tersebut.
Posisi dimana anda mati-matian berjuang untuk sesuap nasi, hingga menjadi orang sukses.

Demikian yang berada di pemikiran saya, mohon maaf jikalau ada kesalahan. Jikalau ada yang merasa tersinggung, saya mohon maaf karena postingan ini hanyalah sebuah pemikiran yang tidak sengaja keluar dari diri saya dan tidak bertujuan menyinggung pihak-pihak tertentu.

SALAM


OJO DUMEH

Terima kasih.

*mohon kritik dan komentar yang membangun ya teman-teman, supaya untuk kedepannya saya bisa membuat thread yang lebih bermutu lagi.
*My2ndThread
0
1.1K
4
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan