gadisjorokAvatar border
TS
gadisjorok
LAZADA MENGECEWAKAN!!!!
Thread ini adalah bentuk kekesalan dan kekecewaan TS atas pelayanan Lazada. Saya merupakan salah satu orang yang lebih prefer membeli barang - barang online dari lazada daripada toko toko online lainnya. Bahkan lazada mampu membuat saya beralih dari FJB kaskus. Namun sepertinya saya akan berpikir dua kali atau lebih untuk membeli sesuatu dari lazada.

Kenapa saya kecewa dengan Lazada yang merupakan salah satu toko online terpercaya di negeri ini? Saya akan menguraikan kronologisnya kepada agan-agan kaskuser sekalian, dengan tujuan agar lebih berhati hati dan jangan terlalu berekspetasi tinggi dengan toko online yang sudah termashyur di negeri Indonesiaku ini.

Pada tanggal 28 Januari saya mengorder 4 item barang dari Lazada berupa Handycam Kongan, Tomsis, Tongsis dan charger handphone. Yang jika ditotal setelah dikurangi diskon sekitar 460 ribu. Saya langsung membayar jumlah belanjaan saya dengan e-banking. Pada hari yang sama saya mendapat email dan sms konfirmasi yang menyatakan orderan saya telah di proses. Karena sudah lumayan sering berbelanja di Lazada saya percaya sepenuhnya kepada Lazada bahwa 3 hari kedepan orderan saya bakalan tiba dengan selamat sentosa. Seperti dugaan saya, tiga hari kemudian saya mendapatkan 2 paket, namun ternyata hanya satu paket yg berasal dari Lazada dan itu hanya berisi satu item berupa charger handphone. Saya masih diam, dan tidak mau ambil pusing, palingan besok atau lusa item yang lain nyusul (berhubung saya juga pernah mengalami hal ini). Namun dugaan saya kali ini keliru.

Setelah sekian hari, paket belum juga datang. Di tanggal 2 Februari saya menelepon Call Centre Lazada di (021) 29490200, sekitar 3 kali menelepon baru telepon saya terhubung dengan Costumer Service. Saat itu saya menyampaikan kekecewaan dan kekesalan saya.
Customer service hanya mengatakan status orderan saya masih di supplier dan mereke berjanji orderan akan tiba dalam tempo 3 - 5 hari kerja sejak orderan dipesan. Oh God!! Mereka ga bisa ngitung kali ya.. Itu udah 5 hari kerja waktu gue nelpon!!!!! emoticon-Mad (S)
Dan masalahnya saya lagi butuh banget itu handycam!!!!
*disini saya masih bersabar, gue tunggu besok.. bsok pasti barangnya tiba*

Well, saya selalu celingak celinguk kalau keluar,, kali aja ada paket.. Ternyata GA ADA!! emoticon-Turut Berduka
dan HARI INI 4 Februari gue telepon lagi itu Call Centre Lazada, susahnya minta ampun emoticon-Hammer2 emoticon-Marah seolah olah nomor gue di blacklist..
Telepon saya sempat diangkat.. tapi itu kondisi suara dari mereka berisik dan seperti tidak menghiraukan saya (saya mendengar suara orang mengobrol), dan mereka tidak menyapa saya yang sedang menelpon, jadi kondisinya saya mendengarkan mereka mengobrol.
KALAU EMANG ITU BARANG KOSONG, KONFIRMASI DONG!
KALAU ITU BARANG DI SUPLLIER LAZADA, DESAK DONG SUPPLIERNY BUAT DIKIRIM SESEGERA MUNGKIN
KALAU EMANG GA BISA LAGI, SAYA MINTA REFUND!!!!!
DAN MENDINGAN DUIT SAYA DI REFUND DARI PADA MENUNGGU TERUS TIDAK PASTI!!!
emoticon-Marah

Saya benar benar kecewa dengan layanan LAZADA, kalau memang ada niat baik mereka untuk melayani pelanggannya seharusnya Call Centre dapat menampung semua keluhan kita sebagai pelanggan. Apakah saya perlu melaporkan kekecawaan ini ke YLKI (Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia) seperti TS sebelah? Sudah berpuluh - puluh kali saya menelepon ke Call Centre LAZADA hari ini tetapi tidak dihiraukan.

"Satu orang yang puas dengan produk/layanan anda, mereka akan menyimpan untuk diri mereka sendiri, tetapi jika satu orang tidak puas dengan layanan anda maka beribu orang dapat mengetahuinya"emoticon-Takut

TS adalah salah satu costumer lazada dengan no orderan 308893413
Sejak tanggal 28 Januari status orderan TS buat item handycam Kongan tidak berubah, masih dalam proses pengiriman..
Sedangkan tomsis dan tongsis sudah dikirim per tanggal 30 Januari..
dan Hellooooo!!!!!! TS lokasinya di pusat kota looo, di ibu kota loo, kok bisa payah banget ya pengirimannya kalau di bilang soal pengiriman.

Apapun itu sebenarnya TS hanya KESAL DENGAN LAYANAN LAZADA..
Memiliki Call Centre tetapi seperti TIDAK BERGUNA!!


*sorry thread ini berantakan, TS biasanya silent reader*
emoticon-I Love Kaskus emoticon-I Love Indonesia
0
2.2K
6
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan