Kaskus

News

adidananto.88Avatar border
TS
adidananto.88
Sesi Pagi, IHSG Dan Rupiah Kompak Dibuka Menguat
Sesi Pagi, IHSG Dan Rupiah Kompak Dibuka Menguat

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan pagi ini dibuka di zona hijau. Pagi ini (4/2) IHSG menguat 0.44 persen ke posisi 5,315.44. Adapun perdagangan pagi ini sebanyak 31 saham menguat, 7 saham melemah, dan sisanya saham stagnan. Perdagangan hari ini dibuka dengan Volume transaksi perdagangan saham pagi ini tercatat sebanyak 590 juta lembar saham dengan nilai sebesar Rp757 miliar. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 21,889 kali.

Secara sektoral, tercatat semua sektor yang menguat dipimpin oleh sektor agri dan tambang yang naik masing-masing sebesar 0.67% dan 0.56%. Adapun emiten yang menjadi penopang IHSG pada perdagangan pagi hari ini adalah BBRI, BMRI, LSIP, TLKM, PGAS, dan KLBF. Adapun saham-saham yang menekan indeks saham yaitu SUGI, SILO, PBRX dan UNVR.

Analyst Vibiz Research Center memproyeksikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam penguatan pada range sempit ditengah penantian laporan keuangan emiten untuk kinerja 2014 serta respon data makroekonomi Indonesia pada bulan Februari. IHSG yang tercatat positif setelah data neraca perdagangan untuk bulan Desember 2014 mengalami surplus sebesar 190 juta dollar AS serta data indeks harga konsumen bulan Januari yang mengalami deflasi sebesar 0.24 persen. IHSG juga terangkat sentimen positif dari penguatan nilai tukar rupiah.

Dalam jangka panjang IHSG berada dalam tren bullish dimana sentimen stimulus yang diberikan Bank sentral eropa yang akan mengucurkan dana di pasar keuangan sebesar 60 miliar euro per bulan dinyakini membawa angin segar bagi perekonomian negara berkembang. Sementara itu nilai tukar rupiah yang dalam tren menguat juga membawa sentiment positif bagi IHSG.

Dari AS, hasil catatan The Fed Meeting terakhir mengindikasikan The Fed belum akan menaikkan tingkat bunganya dalam waktu dekat (sebelum April) dengan tujuan untuk memberikan waktu dan ruang untuk menopang pertumbuhan ekonomi AS. Pada hari ini dan diperkirakan akan di kisaran support 5.250-5.280, dan resisten 5.320-5.340. Saham-saham yang menarik untuk dicermati pada perdagangan hari ini antara lain saham MPPA, BMRI, PTPP dan WTON.


sumber
0
566
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan