Kaskus

News

wiseman14Avatar border
TS
wiseman14
[JKW Tidak bersih ??] Relawan 'Ruwat' Jokowi di Depan Gedung Agung
YOGYA (KRjogja.com) - Relawan Joko Widodo yang tergabung dalam Jangkar Jokowi menggelar ritual "Ruwat" bagi presiden di depan Istana Gedung Agung, Jumat (16/1) sore.

Ruwatan tersebut merupakan buntut dari pencalonan Komisaris Jendral Polisi Budi Gunawan sebagai calon Kepala Kepolisian Republik Indonesia yang beberapa hari lalu juga dijadikan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi atas kasus dugaan suap dan gratifikasi.

Mbah Walji (65) salah satu relawan mengatakan jika ruwatan tersebut bertujuan untuk membersihkan pemerintahan Jokowi dan orang-orang di sekelilingnya yang dianggapnya telah keluar dari jalur yang seharusnya. Masyarakat membawa serta pisang sanggan, gedhang raja, kembang setaman dan lawe wenang yang masing-masing melambangkan kebaikan dan harmonisasi.

"Kami tadi juga mendoakan Rajah Kolocokro yang berisi doa pembersihan diri dari hal-hal yang buruk agar menjadi baik. Doa tersebut juga bermakna untuk memohon keseimbangan dan harmonisasi bagi kehidupan di segala bidang," ungkapnya pada wartawan.

Sementara, koordinator Jangkar, Rendra Setiawan mengatakan jika relawan menganggap dengan dicalonkannya seorang yang tengah menjadi tersangka merupakan hal yang tidak sesuai dengan kesepakatan awal dengan relawan yang menginginkan negara yang anti korupsi. "Relawan selama ini tidak menjadi pro penguasa dan fungsinya adalah menjadi pihak netral. Namun jika pemerintah berada di luar jalur seperti yang saat ini, maka kami akan menjadi pihak oposisi yang kontra terhadap pemerintah dan siap dengan politik parlemen jalanan," ungkapnya.

Disinggung mengenai langkah yang akan dilakukan para relawan, dirinya enggan melayangkan surat resmi pada presiden. "Biarlah kami mengkritik melalui jalan ini, karena jika kami sudah ke istana maka ada "roti" yang nanti malah bisa membuat perjuangan kami melemah," lanjutnya lagi.

Ruwatan tersebut dimulai pukul 16.00 WIB dengan didahului dengan doa-doa dari peserta menggunakan rapalan bahasa Jawa yaitu Kolo Cokro. Kemudian pemimpin ritual yang menggunakan surjan lengkap menyebarkan bunga setaman yang kemudian diikuti pemecahan kendi berisi air tepat di pagar Gedung Agung yang menjadi simbol lenyapnya keburukan. (*-33)
sumber :
http://krjogja.com/read/244785/relaw...edung-agung.kr
-------------------------
membersihkan pemerintahan jokowi dan orang-orang di sekelilingnya..S E N S O Rah pada sadarkah??
Diubah oleh wiseman14 17-01-2015 08:36
0
1.2K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan