Kaskus

News

daimond25Avatar border
TS
daimond25
Risma resah dana santunan korban AirAsia takdibayarkan utuh
Merdeka.com - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, menyampaikan keresahan keluarga korban
penumpang AirAsia QZ8501 pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Risma mengatakan keluarga korban
resah jika nilai asuransi Rp 1,25 miliar harus dipotong untuk biaya pemakaman dan lain-lain.
Menurut Risma, saat ini pihak keluarga sudah mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Pemerintah kota
sendiri sudah membebaskan biaya pemakaman di Surabaya. Namun, ada beberapa biaya yang tetap
harus dibayar keluarga.
"Kalau dimakamkan langsung di Pemkot biayanya kami bebaskan. Tapi ada misalnya etnis China,
jenazah tinggal di rumah persemayaman dulu, dan ini ada ganti (biaya) per harinya," kata Risma di
OJK, Jakarta, Jumat (9/1).
Keluarga korban yang dikuburkan di luar Surabaya juga meminta semua biaya digratiskan. Namun,
penggantian dana ini belum jelas diambil dari mana. Risma resah dan tidak mau nantinya uang ini
diganti atau dipotong dari uang asuransi.
Keresahan Risma bertambah karena uang yang dikeluarkan AirAsia untuk evakuasi dan pemakaman
tidak pernah disebut nominalnya. Risma tidak mau tiba-tiba pencairan asuransi dipotong karena biaya
evakuasi ditanggung keluarga.
"Saya pernah tanya, AirAsia tidak menjawab nominalnya berapa mereka keluarkan. Saya sudah
komunikasikan dengan AirAsia tapi memang kami tidak membicarakan nominal. Jangan sampai
kemudian itu dikurangi dari klaim asuransi itu," tutupnya.

http://m.merdeka.com/uang/risma-resa...rkan-utuh.html
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
758
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan