- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Tiongkok Rayu Ahok Beli Bus untuk TransJakarta


TS
bonta87
Tiongkok Rayu Ahok Beli Bus untuk TransJakarta
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Kota Beijing, Tiongkok, memperkuat komitmen kerja sama 'sister city' yang telah dilakukan oleh kedua kota. Sebelumnya kedua kota itu telah melakukan kesepakatan untuk saling melakukan kerja sama dan berbagai pertukaran di bidang bisnis dan budaya sejak tahun 1992 yang lalu.
"Mereka ingin membuat lagi komitmen kerja sama di berbagai bidang yang baru," ujar Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama usai menerima kunjungan Wali Kota Beijing Wang Anshun di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis 20 November 2014.
Ahok, sapaan akrab Basuki mengatakan, kerja sama yang baru dirintis tersebut akan mencakup beberapa bidang antara lain budaya, pendidikan, bisnis, hingga olahraga.
Di bidang bisnis, kata dia, Pemerintah Kota Beijing bahkan berencana untuk memberikan sumbangan sebuah bus gandeng untuk menambah armada TransJakarta. Dengan menyumbangkan satu unit bus itu, Pemerintah Kota Beijing berharap agar Pemprov DKI kembali membeli bus TransJakarta ke produsen bus dari negeri Tiongkok.
"Katanya untuk buktikan bahwa produk dari Tiongkok ini mesinnya bagus, kelasnya jauh dengan produk Amerika," ujar Ahok.
Ahok mengatakan, Pemprov DKI menyambut baik perkuatan komitmen kerja sama yang dilakukan oleh kedua kota itu. Menurutnya Pemprov DKI salah satunya akan mempergunakan momentum tawaran investasi dan kerja sama yang diberikan oleh pemerintah kota Beijing itu untuk mempersiapkan Ibukota menjadi tuan rumah Asian Games tahun 2018.
"Kita mau belajar pembebasan lahan juga ke mereka, apalagi ini mau Asian Games kan, banyak infrastruktur baru yang harus dibangun. Beijing juga pernah mengalami masalah yang sama, tapi akhirnya dia bisa paksa warganya untuk menyerahkan lahannya," ujarnya.
http://metro.news.viva.co.id/news/re...edium=facebook
"Mereka ingin membuat lagi komitmen kerja sama di berbagai bidang yang baru," ujar Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama usai menerima kunjungan Wali Kota Beijing Wang Anshun di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis 20 November 2014.
Ahok, sapaan akrab Basuki mengatakan, kerja sama yang baru dirintis tersebut akan mencakup beberapa bidang antara lain budaya, pendidikan, bisnis, hingga olahraga.
Di bidang bisnis, kata dia, Pemerintah Kota Beijing bahkan berencana untuk memberikan sumbangan sebuah bus gandeng untuk menambah armada TransJakarta. Dengan menyumbangkan satu unit bus itu, Pemerintah Kota Beijing berharap agar Pemprov DKI kembali membeli bus TransJakarta ke produsen bus dari negeri Tiongkok.
"Katanya untuk buktikan bahwa produk dari Tiongkok ini mesinnya bagus, kelasnya jauh dengan produk Amerika," ujar Ahok.
Ahok mengatakan, Pemprov DKI menyambut baik perkuatan komitmen kerja sama yang dilakukan oleh kedua kota itu. Menurutnya Pemprov DKI salah satunya akan mempergunakan momentum tawaran investasi dan kerja sama yang diberikan oleh pemerintah kota Beijing itu untuk mempersiapkan Ibukota menjadi tuan rumah Asian Games tahun 2018.
"Kita mau belajar pembebasan lahan juga ke mereka, apalagi ini mau Asian Games kan, banyak infrastruktur baru yang harus dibangun. Beijing juga pernah mengalami masalah yang sama, tapi akhirnya dia bisa paksa warganya untuk menyerahkan lahannya," ujarnya.
http://metro.news.viva.co.id/news/re...edium=facebook
0
3.9K
42
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan