warsarawaAvatar border
TS
warsarawa
TNI vs Polri saling kepung
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Aksi 'saling kepung' dilakukan anggota Korem 102 Panju
Panjung dan Polda Kalteng, Minggu (9/11/2014).
Dengan pengerahan ribuan personel, kedua unsur
keamanan negara di provinsi ini juga saling unjuk
kekuatan. Jika korem antara lain mengerahkan pasukan
Bataliyon Infanteri 613 Antang berikut unsur lainnya
di TNI, polda menurunkan Brimob serta Sabhara.
Masing-masing dipimpin komandan wilayah, yakni
Danrem 102 PP Kolonel Armed Sulaiman Agusto dari
TNI dan Kapolda Kalteng Brigjen Bambang Hermanu. Walikota HM Riban Satia berikut Wakil Walikota Mofit
Saptono harus ikut turun tangan. Tapi jangan salah, unjuk kekuatan ini bukan sebagai
aksi bentrok aparat. Bertempat di Bundaran Besar
Palangkaraya, mereka saling berbaur untuk
mengikuti senam bersama. "Selain dalam rangka menyambut Hari Pahlawan yang
jatuh 10 November, kegiatan ini juga untuk menjalin
kebersamaan TNI-Polri degan masyarakat," terang
Direktur Sabhara Polda Kalteng Kombes Pol Topan
Herinoto yang menjadi panitia kegiatan. Diperkirakan ada sekitar 1.500 peserta senam
bersama dari TNI-Polri. Itu belum termasuk warga
masyarakat yang ikut berpartisipasi untuk olahraga
bersama. Usai senam, pasukan juga menggelar aksi bersih-
bersih di sekitar kawasan Bundaran Besar
Palangkaraya dengan memunguti sampah yang
mereka temukan di sekitar tempat tersebut.
0
3.7K
23
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan