Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

eCIPUTRA.comAvatar border
TS
eCIPUTRA.com
Empat Penyebab Kesuksesan Anda Terhambat
Anda tentunya ingin meraih kesuksesan dalam karir. Namun nyatanya, kesuksesan itu tidak dengan mudah Anda raih. Setelah sekian lama bekerja dan meniti karir, Anda merasa bahwa kesuksesan itu masih jauh dari jangkauan Anda. Apa alasannya?

Coba lihat dulu empat hal yang bisa menyebabkan kesuksesan Anda terhambat.

1. Anda tidak mengambil tanggung jawab
Kesuksesan dan tanggung jawab berjalan beriringan. Jadi jika Anda tidak pernah mengambil tanggung jawab atas setiap tindakan dan perilaku Anda, maka kesuksesan itu masih jauh dari diri Anda.

Misalnya saja ketika Anda melakukan kesalahan di kantor, jangan lantas membuat-buat alasan atau menyalahkan orang lain. Akui saja Anda salah mengambil langkah, cermati situasinya, dan tunjukkan Anda akan segera mencari solusi untuk menyelesaikan masalah itu.

Setelahnya, Anda bisa belajar dari kesalahan. Itulah yang biasa dilakukan oleh orang-orang sukses.

2. Anda tidak cukup berusaha
Coba lihat lagi, apakah Anda sudah cukup berusaha atau hanya bekerja sekadarnya demi memenuhi deadline?

Untuk meraih kesuksesan, kadang Anda memerlukan usaha ekstra. Orang-orang yang sukses tidak akan berhenti menyerah, tidak bermalas-malasan, dan mencurahkan segala daya upaya dalam bekerja. Bukan berarti Anda harus menjadi seorang workaholic atau si penggila kerja, namun pastikan bahwa setiap hasil kerja Anda maksimal. Tak ada salah memberi sedikit usaha ekstra agar hasil kerja Anda pun memuaskan.

3. Anda tak menginginkannya
Siapa tahu dalam diri Anda sebenarnya tidak menginginkan kesuksesan itu, sehingga Anda pun enggan mengejarnya. Anda sudah terlanjur merasa takut untuk mencoba atau merasa sudah cukup dengan keadaan sekarang, sehingga pada akhirnya kesuksesan Anda pun terhambat.

Untuk bisa meraih kesuksesan, Anda harus memiliki niat dan keinginan yang mendalam. Jika keinginan itu sendiri masih samar-samar, Anda akan sulit meraihnya.

4. Anda tidak mengikuti proses
Apakah Anda pikir orang-orang sukses mendapatkannya begitu saja? Tidak, mereka mengikuti proses panjang dan melelahkan.

Jika Anda pikir sukses itu bisa didapatkan dengan instan, maka Anda salah besar. Untuk bisa meraih kesuksesan, maka Anda perlu menjalani prosesnya satu persatu. Dimulai dari menentukan tujuan, menyiapkan perencanaan, mempersiapkan diri terhadap masalah, menyelesaikan masalah, hingga akhirnya mendapatkan apa yang Anda inginkan. (as/youqueen/kabar24..com)

sumber
0
692
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan