Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

siapa.tuhAvatar border
TS
siapa.tuh
Pelindo II Siapkan Acara Pengumuman Kabinet Jokowi
RABU, 22 OKTOBER 2014 | 08:12 WIB
Pelindo II Siapkan Acara Pengumuman Kabinet Jokowi

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo dikabarkan akan mengumumkan kabinetnya di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pengelola pelabuhan melakukan sejumlah persiapan untuk pengumuman kabinet sejak dua hari yang lalu.

Sumber Tempo di International Port Corporation (IPC) PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II mengungkapkan bahwa Direktur Utama Pelindo II R.J. Lino mengeluarkan memo internal yang berisi instruksi agar segenap jajaran IPC ikut membantu melancarkan kegiatan pengumuman menteri di Pelabuhan Tanjung Priok. "Sejak dua hari lalu persiapan dilakukan," kata sumber itu kepada Tempo, Rabu, 22 Oktober 2014.

Menurut dia, sejak dua hari lalu sudah dipasang tenda-tenda serta penerangan di Dermaga 3. Selain itu, disiapkan ratusan porsi makanan untuk tamu-tamu yang akan hadir. "Total menghabiskan biaya Rp 500-700 juta," kata sumber itu. Biaya itu, kata sumber, berasal dari dana IPC, bukan dari Sekretariat Negara. (Baca: Presiden yang Tercepat dan Terlama Umumkan Kabinet)

Sumber itu belum mendapatkan informasi atas inisiatif siapa persiapan tersebut dilakukan. "Inisiatifnya belum jelas dari siapa," ujarnya. Namun, menurut dia, kegiatan persiapan dan pelaksanaan pengumuman tersebut dapat mengganggu operasional di pelabuhan. "Kelancaran arus barang bisa terganggu."

Sumber sempat mengirimkan sejumlah foto kepada Tempo. Di antaranya foto memo internal melalui e-mail yang dikirim Lino kepada jajaran direksi untuk mendukung kegiatan pengumuman kabinet. Ada pula foto tenda-tenda putih yang sudah berdiri serta lampu penerangan yang menyala di dermaga yang fotonya diambil malam hari. (Baca: R.J. Lino Pilih Urus Pelindo Ketimbang Jadi Menteri)

Namun sampai saat ini pengumuman kabinet di Pelabuhan Tanjung Priok masih simpang siur. Dari informasi di lapangan, Pasukan Pengamanan Presiden belum tampak melakukan sterilisasi. Informasi yang beredar, Jokowi akan mengumumkan kabinet pagi ini di sana.

NINIS CHAIRUNNISA

sumber:
http://www.tempo.co/read/news/2014/1...Kabinet-Jokowi

komentar:
wah boleh juga tuh pelantikan di pelabuhan tanjung priok, sebagai titik muai pencanangan pembangunan di bidang maritim.
0
1.3K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan