Kaskus

Tech

darkslay3rAvatar border
TS
darkslay3r 
[Review] Steelseries Dex Mousepad
Kembali saya mencoba membuat review dari salah satu jajaran produk terbaru Steelseries yaitu Steelseries Dex. Mousepad ini ditujukan untuk menunjang professional gaming experience Anda. Seperti apa performa dan wujudnya, mari kita simak emoticon-Big Grin

Spesification

Width: 320 mm / 12.6 in
Length: 270 mm / 10.8 in
Height: 2 mm / 0.08 in
Weight: 212 g / 7.48 oz

Packaging

Packaging pada Dex ini terlihat lebih elegant dan super safe karena terdapat 2 box sebagai covernya. Untuk membuka cukup dengan ditarik saja keatas, sepertinya box untuk gear masa kini sudah mulai mengadopsi cara seperti ini emoticon-Big Grin

[Review] Steelseries Dex Mousepad

Kemudian terdapat box yang berisi Dex itu sendiri

[Review] Steelseries Dex Mousepad

Dan TADAAAA

[Review] Steelseries Dex Mousepad

So, what's the box include ? Ada mousepad (iyalah pasti emoticon-Hammer) dan stiker dengan desain baru (transparant look). Tidak ditemukan petunjuk penggunaan seperti QCK Series (yang saya anggap tidak berguna juga).

[Review] Steelseries Dex Mousepad

Build

Dex memiliki surface bertekstur hexagonal, terlihat wavyatau bergelombang. Ini mengindikasikan kalau Dex ini berjiwa Controll (tolong jangan salah baca emoticon-Ngakak (S)) Surface. Bahan dari Dex sendiri untuk alas menggunakan silicon rubber, tingkat rekat dengan meja termasuk bagus, tidak tergeser ketika pemakaian intens.

[Review] Steelseries Dex Mousepad

Sedangkan untuk surfacenya sendiri memiliki 2 lapisan, lapisan dasar berbahan cloth (tidak bisa saya foto karena terlalu kecil) sedangkan untuk lapisan teksturnya menggunakan bahan seperti rubber namun dengan doff finishing.

[Review] Steelseries Dex Mousepad

Dex sendiri berukuran sangat tipis namun terasa solid karena bahan rubber yang dominan. Grip pada meja pun terbilang solid, tanpa ada yang bergeser ketika pemakaian intens. Put it and forget it.

Performance

Glide untuk Dex ini termasuk licin jika dibandingkan QcK. Pengujian dengan Steelseries Sensei di dpi 200 pergerakannya termasuk mulus untuk kelas Control bahkan bisa dengan mudah tracking untuk melakukan headshot di CS GO, sedangkan untuk pengujian 1600 dpi gerakan agak susah untuk di kontrol, khas Control surface ketika ketemu dengan Laser sensor + dpi tinggi emoticon-Big Grin

Stopping untuk Dex juga tergolong oke ketika menggunakan dpi kecil, sedangkan untuk dpi agak besar terasa sulit untuk melakukan stopping, agak bergeser 0,5-1 cm dari tempat seharusnya, bisa ditolerir untuk yang satu ini emoticon-Big Grin tetapi saran saya agar tetep menggunakan dpi under 1000 untuk performa lebih enak.

Lift of DIstance Test, saya hanya mencoba seberapa tinggi mousepad dapat dideteksi karena permukaan yang pada dasarnya tidak rata dan hasilnya memuaskan dengan menggunakan Steelseries Sensei. Hasil ini dapat berubah tergantung dengan jenis sensor dari mouse Anda masing-masing emoticon-Big Grin.

Summary

Steelseries menawarkan suatu pilihan baru untuk mousepad dengan surface Control. Dengan bahan surface yang jarang muncul (ini kali pertama saya menemukan mousepad dengan bahan seperti ini untuk surfacenya), kemudian grip mousepad yang baik dengan surface meja (testing menggunakan meja kayu). Juga Steelseries mengklaim kalau Dex ini ada washable mousepad alias bisa dicuci, juga mengklaim kalau surface dari mousepad ini adalah water resistant (seperti sudah saya jelaskan diatas kalau terdapat 2 lapisan dengan lapisan atas berbahan rubber). Dari segi performa dapat saya katakan tergolong high-end untuk kelasnya dan memang ini adalah jajaran teratas untuk Steelseries. Walaupun ada jitter pada penggunaan dpi tinggi namun masih dalam batas kewajaran atau bisa saya katakan diatas rata-rata Control surface yang beredar di Indonesia. Glide yang licin dan juga tracking yang akurat dapat menjadi penyeimbang dari jitternya itu sendiri.

Overall, good job Steelseries untuk Dexnya, sepertinya standart baru Control surface untuk industri gaming dunia. Juga terimakasih banyak untuk Steelseries Indonesia telah meminjamkan barang demo kepada saya.

darkslayer

Kaskus Gaming Gear Area

0
1.9K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan