[KOMUNITAS] [OFFICIAL THREAD] KASKUS RUNNERS - THE LARGEST KASKUS RUNNING COMMUNITY
PERATURAN THREAD
1. Dilarang memposting hal-hal berbau SARA, Pornografi, dan memicu pertikaian antar kaskuser lain.
2. Dilarang berjualan dalam bentuk apapun, karena kaskus sudah menyiapkan tempat untuk melakukan akifitas tersebut
3. Bagi pengunjung baru, harap mengisi data diri sesuai dengan format yang telah dicontohkan.ID tanpa ada data diri real dari salah satu running apps account yang sering digunakan, tidak akan di-input ke dalam data page 1.
4. Menyertakan (selalu) link / credits tulisan apabila ingin share artikel namun hak cipta dimiliki oleh orang lain.
5. Bersikap sopan dan ramah kepada setiap kaskuser dalam thread kaskus runners.
6. Segala artikel yang sudah ditulis, sifatnya hanyalah sebagai historikal perorangan, apabila termotivasi melakukan hal tersebut diluar kemampuan diri sendiri, pihak kaskus runners tidak bertanggungjawab sedikitpun atas resiko yang terjadi.
7. Jika ada pihak yang ingin mempromosikan acara (events) lari, mohon hubungi TS terlebih dahulu sebelum melakukan posting ke thread, jika nekat, maka TS berhak memberikan teguran / tindakan.
8. Thread KASKUS RUNNERS bukanlah tempat untuk berkeluh kesah yang tidak pada tempatnya (semisal mencurahkan kekecewaan sebuah acara) karena kami tidak terafiliasi dengan acara yang tidak secara langsung bekerja sama dengan pihak diluar persetujuan KASKUS RUNNERS.
9. Apabilaada yang melanggar salah satu dari poin peraturan di thread ini, maka team admin berhak memberikan teguran, ataupun sanksi tegas kepada yang pihak bersangkutan.
Mau gabung kaskus runners ? gampang gan kirim data diri agan sesuai format di bawah ini ke info.kaskusrunners@gmail.com setelah itu liat Post #6 ya untuk masuk ke Group WhatsApp
Format Pengisian Data ID Kaskus:
Endomondo:
Nike + :
Regional :
Tempat lari :
Longest Run :
Quote:
Original Posted By T0pas
PERHATIAN !!
Data update penghuni KR - KASKUS RUNNERS - sudah ane update sampai dengan page 155, untuk mengantisipasi maupun menghindari penghuni klonengan.. maka.. dengan memohon maaf sebelumnya, bagi juragan maupun juraganwati yang sudah mengisi data diri dan tanpa melengkapi link / real account running account apps nya atau tidak sesuai format yang dicontohkan .. akan ane DELETE dari data yang sudah di update di pekiwan.
Ps:
- Apps running account bisa seperti Nike +, Endomondo, Runtastic, dsb
- Dikarenakan kesibukan di Real Life, untuk mempercepat pendataan agan bisa PM data agan ke: T0pas atau andri gendut (backup kalo inbox TS penuh)
ID Kaskus:
Endomondo:
Nike + :
Regional :
Tempat lari :
Longest Run :
Apa Keuntungan nya masuk Group WA kaskus runners?
agan bisa saling share informasi seputar dunia lari, tanya jawab langsung kepada sesama runners, saling memotivasi, bisa lari bareng, makan bareng, bobo bareng , share hasil lari agan dan beberapa Racuan Gear lari
Selamat malam bro-sis-mas-mbak-gan- sekalian di hari libur yang penuh rasa damai hari ini, gue mau mencoba mengulas tentang pengaruh lari terhadap kondisi tampilan (looks) badan seseorang..sehingga variabel x akan mempengaruhi y1,y2, dan y3 dan secara simultan menghasilkan.. oh ngga-ngga itu skripsi
Sudah lama sebetulnya mau berdiskusi bagaimana sih lari ini bisa memberikan hasil yang cukup jelas untuk tampilan tubuh seseorang, jujur, ini pandangan pemikiran gue pribadi, bukan dokter, bukan ahli nutrisi, dan juga bukan seorang pelatih jadi pada saat orang awam memilih olahraga lari dia akan berpikir antara lain:
lari bagus untuk cardio
lari juga cukup bagus untuk menjaga kebugaran tubuh
lari bisa nurunin berat badan
lari-lari bisa menghilangkan efek ketidakyakinan akan kenyataan (yang ini ngga ya )
Coba kita bahas dulu tentang cardio. Pernahkah kalian datang ke pusat kebugaran alias fitness center denger conversation seperti berikut:
x: bro, gue newbie nih...nih gue main apaan dulu?
y: jangan yang berat-berat dulu bro bebannya
x: oh okee, setelah itu gue ngapain?
y: lo cardio-an aja abis itu
Chat semacam ini pernah gue alamin sendiri saat jadi members salah satu tempat fitness, dan gue lakuin aja, alhasil bingung, tujuannya melakukan itu pun gue ga tau apa maka gue akan membahas tentang arti kata cardio menurut si bro tadi. Jadi cardio yang si bro maksud itu adalah tidak lain upaya dalam membakar lemak, sayang dia tidak begitu paham dengan apa yang dia ajarkan ke temannya. Cardio itu berasal dari kata cardiovascular yang arti sebetulnya bukan membakar lemak. Cardio sendiri artinya adalah jantung dan pembuluh darah, jadi cardio yang dimaksud bro tadi adalah cardiovascular exercise singkatnya tujuan daripada kegiatan fisik ini adalah meningkatkan kerja denyut nadi dan sistem pernapasan menggunakan bagian-bagian otot dalam jumlah banyak secara berulang dan teratur ... ga ada kan arti kata menurunkan berat badan dari yang gue tulis barusan
Lanjut, gue akhirnya kenal olahraga lari, jujur ini olahraga paling bosenin yang pernah gue coba (awalnya) dulu gue kebanyakkan lari sendirian, kalo dihitung-hitung selama 2 tahun lebih gue menyenangi olahraga ini gue sudah menghabiskan total 1.500 lebih km dan lebih dari 200 kali berlari di berbagai kesempatan. Gue pun mulai berpikir di awal tahun 2014, awal sangat excited sekali dengan olahraga lari, lama kelamaan dari jarak pendek sampai full marathon udah gue icipin, akhirnya muncul komentar dari orang-orang sekitar gue:
Lo kok sekarang makin kurus?
Kecil ya badannya sekarang dulu berisi
Udah lama ga ketemu, gila banget kenapa lo jadi susut begini?
and so on..
Akhirnya gue menyadari ada sesuatu yang salah mungkin dengan lari gue atau apa ya sampai akhirnya t0pas pernah mengirim gambar di atas judul tulisan gue ke grup chat kaskus runners. Ini menarik, sampai akhirnya gue paham, bahwa olahraga juga tidak sepenuhnya menjanjikan sehat, jelas bahwa sehat itu adalah bonus dari berolahraga. Kemudian gue investigasi dengan namanya human body types. Hal ini dimaksudkan sebetulnya adalah (yang benar) saat ingin memutuskan memilih olahraga, kita harus tau dulu di benak kita bahwa kita akan memilih olahraga dengan tujuan seperti apa, karena kondisi tubuh secara gen antara lo sama temen lo aja udah beda. Dia mau makan sebakul nasi, bisa cepet gendut, ada temen lo yang makannya sebakul juga ga gendut-gendut malah disangka cacingan
HUMAN BODY TYPES
Mari kita bahas satu per satu ya gan/bro/sis/mbak/mas
Ectomorph
Ectomorph memiliki kecenderungan tampilan fisik yang "kutilang" alias biasanya kurus, tinggi, langsing, ini berbakat sebenernya jadi model cuma lo tau diri aja kalo faktor wajah menghancurkan mending jangan secara sekilas orang bertubuh ectomorph ini memiliki ciri fisik badan yang ringan, persendian yang kecil, dan otot yang tidak berlemak. Sudah pasti orang bertubuh ini tubuhnya kurus dan biasanya terlihat guratan urat di otot badannya *saking kurusnya* ukuran bahu melebar tetapi cenderung kurus. ciri spesifik lain ectomorph :
Memiliki rangka tubuh yang ramping dan struktur tulang yang terlihat dengan jelas
Persoalan klasik untuk susah naik berat badan
Bentuk dada yang rata
Memiliki pundak berukuran kecil
Memiliki metabolisme tubuh yang terlalu lancar sehingga susah naik berat badan
Lo bertubuh ectomorph ? mengharapkan lari bisa menjadi solusi naik berat badan ? pertimbangkan penjelasan berikut :
Ectomorph sangat sulit untuk naik berat badan (definitely YES! and I did) alasannya adalah tipe gen seperti ini memiliki metabolisme yang cepat dan imbasnya adalah membakar lemak dengan cepat. Ectomorph membutuhkan kalori makanan dalam jumlah besar untuk menaikkan berat badan.
Tipe olahraga yang direkomendasikan adalah harus dalam periode pendek dan secara sering berfokus pada latihan di bagian otot-otot besar (big muscle groups - deltoids *otot yang membulat pada bahu lengan kita*, chest *otot dada*, trapezius *otot besar di area bagian punggung*, lattisimus dorsi *otot punggung samping bagian bawah di kiri dan kanan*, triceps *otot kecil bagian belakang lengan*, biceps *otot kecil bagian depan lengan*, dan abdominals *otot-otot perut*).
Supplemen sangat direkomendasikan untuk ectomorph (mis: gainer).
Ectomorph disarankan untuk makan sebelum tidur di malam hari, karena saat tidur pun metabolisme tubuhnya melakukan banyak pembakaran lemak.
Maka pertimbangkan kegiatan lari yang akan lo lakuin, berapa lama durasinya dan berapa cepat kecepatan yang bisa dilakukan. Mengingat ectomorph adalah bawaan gen bukan penyakit. Be smart to train for your goals. Sebagai contoh orang dengan berat badan di atas rentang 65 kg - 70 kg untuk menurunkan 1/2 kg berat badannya membutuhkan sekitar 3.500 kalori. Misal apabila berlari khusus orang dalam rentang berat badan tersebut berlari selama 30 menit dan dengan kecepatan kurang dari 8km/jam maka akan membakar 125 kilo kalori. Untuk menaikkan berat badan, per 1 kg dalam setahun hanya membutuhkan 20 kcal per hari-nya. So..pertimbangkan baik-baik ya guys
Mesomorph
Mesomorph adalah ciri fisik orang bertubuh atlet (bahasa awamnya) karena tanpa olahraga pun sebetulnya postur orang bergolongan ini sudah terlihat ideal. Ciri fisik orang bertubuh mesomorph antara lain:
Atletis
Secara umum memiliki tubuh yang padat
Berbentuk kerangka yang seperti kotak
Otot tubuh dapat terlihat dengan jelas
Kuat
Dapat meningkatkan massa otot secara mudah
Dapat meningkatkan kadar lemak secara mudah dibanding ectomorph
Tipe mesomorph sangatlah tepat untuk olahraga seperti angkat beban dan juga karena lebih mudah meningkatkan kadar lemak dalam tubuhnya, sangat direkomendasikan untuk cardiovascular training seperti renang, lari, maupun bersepeda. Untuk menjaga bentuk tubuh, orang bertipe mesomorph harus mempertimbangkan jumlah kalori makanan yang dikonsumsinya.
Endomorph
Ini tidak ada hubungannya dengan penamaan aplikasi olahraga bernama endomondo jadi endomorph adalah bentuk postur tubuh yang biasa orang awam sebut gendut. Ciri orang bertubuh endomorph adalah sebagai berikut:
Cepat naik berat badan
Memiliki struktur tubuh yang lunak dan membulat
Pada umumnya bertubuh pendek
Sulit untuk turun berat badan
Memiliki proses metabolisme tubuh yang lambat
Otot tidak mudah dikenali dengan kasat mata
Orang berpostur tubuh endomorph sangat cocok sekali apabila ingin berlari dengan tujuan turun berat badan (weight loss) tetapi tetap diingat bahwa harus dikonsultasikan dulu dengan dokter maupun trainer bagaimana durasi maupun program cardiovascular training yang aman untuk direkomendasikan.
Penutup
Sekiranya kurang lebihnya artikel ini hanya bersifat pandangan pribadi, semoga sedikit ada pencerahan bagi yang membacanya dan bisa lebih bijak lagi menempatkan posisi tujuan lari untuk diri masing-masing, because every runners has it own reasons.
Bagi juragans yang akan ikut lomba dan bingung mencari format surat kuasa untuk pengambilan racepack dan persetujuan menyanggupi mengikuti perlombaan lari,KASKUS RUNNERS menyediakan format tersebut yang isinya bisa agan dan aganwati rubah sendiri sesuai dengan kepentingannya
Halo om, tante, mas, mbak, dan rekan2 semua khususnya yang ada di Bandung baik itu yang tinggal ataupun sekedar wisata.. \/
Klo lagi di Bandung, ayo kita lari bareng!! Eh tp ga cuma sekedar lari lho, kita bisa juga seru2an, sharing knowledge dan ga menutup kemungkinan skalian wisata kuliner juga lho..
Kapan sih ngumpulnya kalo di Bandung??
Jadwal dan pola latian temen-temen yang di Bandung:
Latian rutin mingguan:
setiap hari Rabu, pukul 18.30, di Saraga ITB
Latian rutin bulanan per 2 minggu on weekend*:
Minggu kesatu: longrun
Minggu ketiga: trail run
*) Lokasi atau rute ditentukan kemudian
Selain jadwal latian yang di atas, ga menutup kemungkinan untuk janjian lari bareng
So, feel free to join us kalo lg di Bandung.. \/
Apalagi kalo yg lg wisata, jgn lupa sepatu larinya dibawa yah!!
Any further questions, please kindly contact me LookingForOcky by PM, or WA/Telegram 085706787137
jgn panggil "Bro" or "Om" or "Mas" or "Pak or "Gan" yeeee.. just call me "Oky"
Oh ya, sedikit FR latihan di Bandung (numpang eksis dikit )
Original Posted By keisartbln►mengikat tali sepatu adalah salah satu aktifitas yang kita pelajari sejak kecil Mulai dari sepatu sekolah, sepatu pantofel hingga sepatu olahraga pertama kita..
ane mencoba share sedikit tentang cara mengikat tali sepatu ini karena cara ini sudah ane gunakan dan rasanya bermanfaat dan membuat nyaman sepatu saat berlari. teknik mengikat ini dikenal dengan istilah "lock laces" (yup..sama dengan merk tali sepatu yang ada di pasaran). Pada umumnnya teknik mengikatnya sama yaitu dari bawah ke atas dengan pola silang-menyilang, perbedaannya adalah cara memanfaatkan lubang ekstra yang ada di sepatu kita (so far, ane pakai Nike & Asics, keduanya memiliki lubang ini), yaitu lubang tali yang biasanya terletak agak di bawah lubang sepatu paling atas
biar lebih gampang ane kasi foto ilustrasinya:
1. Ikat tali sepatu seperti biasa, perhatikan lubang yang belum dipakai di foto di-bawah ini..nah dah kebayang kan lubang tali yang ane maksud?
Spoiler for 1:
2. Masukkan kembali tali dari lubang terakhir ke dalam lubang ekstra tersebut, lakukan pada kedua sisi sepatu
Spoiler for 2:
3. Sisakan loop kira-kira selebar jari telunjuk, nantinya kita akan masukkan kembali tali kesini gan
Spoiler for 3:
4. Kira-kira begini nih gan jadinya setelah dua sisi dibuat loop
Spoiler for 4:
5. Masukkan ujung tali dari sisi sebelah ke sisi berlawanan ke dalam loop yang tadi kita sisakan, lakukan pada kedua sisi (dan sepatu pastinya...)
Spoiler for 5:
6. terakhir, tarik deh kedua talinya sehingga sepatu terikat dengan baik & nyaman pada kaki agan
Spoiler for okee:
Salah satu manfaat dari teknik ini adalah kalau sepatu agan terasa longgar pada bagian heel, bahkan loose saat dipakai teknik ikatan ini akan mengikat mata kaki pada sepatu dengan baik tanpa harus mengencangkan upper shoes agan yang biasanya malah bikin sepatu jadi terlalu ketat..
Semua laporan yang masuk akan kami proses dalam 1-7 hari kerja. Kami mencatat IP pelapor untuk alasan keamanan. Barang siapa memberikan laporan palsu akan dikenakan sanksi banned.