- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Facebook Akhirnya Bikin Aplikasi Tracker Pemilu di Indonesia


TS
.parzival.
Facebook Akhirnya Bikin Aplikasi Tracker Pemilu di Indonesia
Kemaren Facebook bikin aplikasi tracker pemilu di India, katanya sih jadi ngehits. Sekarang mereka bikin juga di Indonesia ... bakalan rame gak yah??

Mungkin banyak yang bertanya-tanya ketika Facebook membuka kantor di Indonesia, apa yang akan mereka lakukan di sini? Menambah jumlah pengguna Facebook dari Indonesia, itu pasti. Menarik lebih banyak pengiklan dari Indonesia, itu jelas. Apa lagi selain itu?
Seolah menjawab pertanyaan tersebut, baru-baru ini Facebook coba meluncurkan sebuah aplikasi yang bernama Facebook Suara Indonesia. Untuk mengaksesnya, anda cukup membuka link berikut. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi yang bisa memantau popularitas kedua calon presiden dan wakil presiden yang akan dipilih oleh masyarakat Indonesia pada tanggal 9 Juli 2014 nanti. Bekerjasama dengan sebuah startup Indonesia yang bernama Bubu, Facebook berusaha menjadi lebih dari sekedar jejaring sosial. Dalam hubungannya dengan Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden 2014, mereka ingin menjadi penyedia informasi yang objektif dan menarik, bukan hanya ‘tempat sampah’ yang cuma bisa menyimpan ocehan para penggunanya.
Apa saja yang coba ditampilkan aplikasi Suara Indonesia tersebut? Mari kita simak bersama.
Popularitas Calon Presiden dan Wakil Presiden

Di tampilan teratas, aplikasi Facebook Suara Indonesia menampilkan foto keempat calon presiden dan wakil presiden secara berurutan sesuai dengan nomor urut. Di bawahnya ada angka yang menunjukkan popularitas calon presiden atau calon wakil presiden tersebut. Patut dicatat kalau angka popularitas di sini tidak menunjukkan baik dan buruknya si calon presiden atau wakil presiden tersebut. Aplikasi Facebook Suara Indonesia ini hanya mencatat postingan-postingan yang menyebutkan nama mereka, tanpa peduli postingan tersebut bermaksud memuji atau mencela. Bila anda meng-klik foto salah satu calon presiden atau wakil presiden, maka anda akan sampai di Facebook Resmi miliknya.
Angka popularitas ini juga bisa kita lihat berdasarkan domisili, gender, usia, dan waktu. Langsung saja pilih pengaturan yang anda inginkan pada combo bar yang ada di atas foto pasangan calon presiden dan wakil presiden tersebut.
Popularitas Berdasarkan Waktu

Bila anda ingin melihat tren popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden dari waktu ke waktu, geser saja layar aplikasi Facebook Suara Indonesia tersebut ke arah bawah. Maka anda akan menemukan tren popularitas mereka selama 12 hari terakhir.
Popularitas Berdasarkan Domisili

Ingin membandingkan popularitas calon presiden saja, atau calon wakil presiden saja, secara head-to-head? Langsung saja geser kembali layar browser anda ke arah bawah. Di sana akan ada gambar peta Indonesia, yang artinya anda bisa melihat popularitas mereka secara Nasional, atau secara khusus di provinsi-provinsi tertentu. Bedanya dengan angka popularitas yang saya jelaskan sebelumnya, di sini calon presiden hanya dibandingkan dengan calon presiden lainnya, demikian juga calon wakil presiden hanya dengan calon wakil presiden lainnya.
Popularitas Berdasarkan Usia dan Gender

Tak puas dengan semua fitur-fitur di atas, ada juga tampilan yang menunjukkan popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden berdasarkan gender dan usia. Sayang, Facebook menampilkannya dengan sebuah grafik yang tidak representatif, tidak menunjukkan perbandingan yang jelas. Ambil contoh perbandingan popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden di mata pengguna pria dan wanita yang ada di sebelah kiri bawah. Di sana tidak ada skala yang jelas, dan perbandingan tersebut juga tidak ditampilkan secara langsung (head-to-head). Kita tidak akan tahu misalnya salah satu calon presiden, apakah dia lebih sering dibicarakan oleh pengguna pria, atau pengguna wanita.
Begitu juga dengan tampilan grafik popularitas calon presiden dan calon wakil presiden di mata pengguna Facebook yang berbeda usia (sebelah kanan). Kita tidak akan tahu, misalnya, pada rentang umur 25-34, calon presiden mana sih yang lebih sering dibicarakan?
Kesimpulan
Sebagai sebuah terobosan, aplikasi Facebook Suara Indonesia merupakan inovasi yang patut diapresiasi. Sayangnya, mereka menampilkan data yang bisa menjadi bias bagi para pemilih, karena tidak menampilkan sisi baik maupun sisi buruk para calon presiden dan wakil presiden yang akan dipilih. Hal ini sangat beresiko karena masyarakat bisa salah paham akan informasi yang disediakan, padahal angka tersebut bisa dimanipulasi dengan menggunakan bot atau spam.
Di sisi lain, tampilan aplikasi ini tampak dibuat tanpa pertimbangan yang matang, bahkan terkesan asal-asalan. Mereka tampak kurang dalam ketika mengkaji unsur UI (User Interface atau tampilan) dan UX (User Experience atau kemudahan penggunaan). Padahal Bubu, yang merupakan pembuat aplikasi ini, merupakan startup yang telah cukup terkenal dan dipakai oleh brand-brand terkenal seperti Path, Citra, Dettol, Sunlight, dan lain-lain. Semoga saja pembuat aplikasi ini bisa memperbaikinya, hingga aplikasi ini bisa bermanfaat dalam proses pemilihan umum (Pemilu) di Indonesia yang tinggal hitungan hari.
Sumbernya di mari
Quote:

Mungkin banyak yang bertanya-tanya ketika Facebook membuka kantor di Indonesia, apa yang akan mereka lakukan di sini? Menambah jumlah pengguna Facebook dari Indonesia, itu pasti. Menarik lebih banyak pengiklan dari Indonesia, itu jelas. Apa lagi selain itu?
Seolah menjawab pertanyaan tersebut, baru-baru ini Facebook coba meluncurkan sebuah aplikasi yang bernama Facebook Suara Indonesia. Untuk mengaksesnya, anda cukup membuka link berikut. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi yang bisa memantau popularitas kedua calon presiden dan wakil presiden yang akan dipilih oleh masyarakat Indonesia pada tanggal 9 Juli 2014 nanti. Bekerjasama dengan sebuah startup Indonesia yang bernama Bubu, Facebook berusaha menjadi lebih dari sekedar jejaring sosial. Dalam hubungannya dengan Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden 2014, mereka ingin menjadi penyedia informasi yang objektif dan menarik, bukan hanya ‘tempat sampah’ yang cuma bisa menyimpan ocehan para penggunanya.
Apa saja yang coba ditampilkan aplikasi Suara Indonesia tersebut? Mari kita simak bersama.
Popularitas Calon Presiden dan Wakil Presiden

Di tampilan teratas, aplikasi Facebook Suara Indonesia menampilkan foto keempat calon presiden dan wakil presiden secara berurutan sesuai dengan nomor urut. Di bawahnya ada angka yang menunjukkan popularitas calon presiden atau calon wakil presiden tersebut. Patut dicatat kalau angka popularitas di sini tidak menunjukkan baik dan buruknya si calon presiden atau wakil presiden tersebut. Aplikasi Facebook Suara Indonesia ini hanya mencatat postingan-postingan yang menyebutkan nama mereka, tanpa peduli postingan tersebut bermaksud memuji atau mencela. Bila anda meng-klik foto salah satu calon presiden atau wakil presiden, maka anda akan sampai di Facebook Resmi miliknya.
Angka popularitas ini juga bisa kita lihat berdasarkan domisili, gender, usia, dan waktu. Langsung saja pilih pengaturan yang anda inginkan pada combo bar yang ada di atas foto pasangan calon presiden dan wakil presiden tersebut.
Popularitas Berdasarkan Waktu

Bila anda ingin melihat tren popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden dari waktu ke waktu, geser saja layar aplikasi Facebook Suara Indonesia tersebut ke arah bawah. Maka anda akan menemukan tren popularitas mereka selama 12 hari terakhir.
Popularitas Berdasarkan Domisili

Ingin membandingkan popularitas calon presiden saja, atau calon wakil presiden saja, secara head-to-head? Langsung saja geser kembali layar browser anda ke arah bawah. Di sana akan ada gambar peta Indonesia, yang artinya anda bisa melihat popularitas mereka secara Nasional, atau secara khusus di provinsi-provinsi tertentu. Bedanya dengan angka popularitas yang saya jelaskan sebelumnya, di sini calon presiden hanya dibandingkan dengan calon presiden lainnya, demikian juga calon wakil presiden hanya dengan calon wakil presiden lainnya.
Popularitas Berdasarkan Usia dan Gender

Tak puas dengan semua fitur-fitur di atas, ada juga tampilan yang menunjukkan popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden berdasarkan gender dan usia. Sayang, Facebook menampilkannya dengan sebuah grafik yang tidak representatif, tidak menunjukkan perbandingan yang jelas. Ambil contoh perbandingan popularitas pasangan calon presiden dan wakil presiden di mata pengguna pria dan wanita yang ada di sebelah kiri bawah. Di sana tidak ada skala yang jelas, dan perbandingan tersebut juga tidak ditampilkan secara langsung (head-to-head). Kita tidak akan tahu misalnya salah satu calon presiden, apakah dia lebih sering dibicarakan oleh pengguna pria, atau pengguna wanita.
Begitu juga dengan tampilan grafik popularitas calon presiden dan calon wakil presiden di mata pengguna Facebook yang berbeda usia (sebelah kanan). Kita tidak akan tahu, misalnya, pada rentang umur 25-34, calon presiden mana sih yang lebih sering dibicarakan?
Kesimpulan
Sebagai sebuah terobosan, aplikasi Facebook Suara Indonesia merupakan inovasi yang patut diapresiasi. Sayangnya, mereka menampilkan data yang bisa menjadi bias bagi para pemilih, karena tidak menampilkan sisi baik maupun sisi buruk para calon presiden dan wakil presiden yang akan dipilih. Hal ini sangat beresiko karena masyarakat bisa salah paham akan informasi yang disediakan, padahal angka tersebut bisa dimanipulasi dengan menggunakan bot atau spam.
Di sisi lain, tampilan aplikasi ini tampak dibuat tanpa pertimbangan yang matang, bahkan terkesan asal-asalan. Mereka tampak kurang dalam ketika mengkaji unsur UI (User Interface atau tampilan) dan UX (User Experience atau kemudahan penggunaan). Padahal Bubu, yang merupakan pembuat aplikasi ini, merupakan startup yang telah cukup terkenal dan dipakai oleh brand-brand terkenal seperti Path, Citra, Dettol, Sunlight, dan lain-lain. Semoga saja pembuat aplikasi ini bisa memperbaikinya, hingga aplikasi ini bisa bermanfaat dalam proses pemilihan umum (Pemilu) di Indonesia yang tinggal hitungan hari.
Sumbernya di mari
0
1.9K
Kutip
0
Balasan


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan