Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

red.patinAvatar border
TS
red.patin
Agan tau ga??ternyata banyak orang hebat mati secara tragis / lebih tepatnya di bunuh
Ternyata orang hebat terkenal bahkan penguasa ada yang mati nya secara tragis...hampir seluruh kejadian yg saya angkat kali ini adalah di bunuh emoticon-Takut

langsung aja yah kita mulai...


Julius Caesar Mati di Tangan Komplotan Roma

TRAGEDI penusukan Julius Caesar bermodus pembunuhan politik berdarah. Banyak komplotan dan senator sengaja tergabung untuk mengakhiri hidup sang penguasa Romawi tersebut. Ada 23 bekas luka tusukan, namun hanya satu yang membuat nyawanya melayang.

Lokasi pembunuhan sang penguasa Romawi terjadi di ruang senat lapas Portico, Teater Pompey, Roma. Bekas tempat eksekusi Julius kini sudah terkubur di bawah tanah.

Menurut pemandu wisata setempat, Stuart Harvey, bekasnya mungkin terkubur di dalam Roma Teatro Argentina, sampai hari ini masih berdiri.

"Para senator sangat yakin mereka akan membunuh Julius Caesar. Mereka percaya modus pembunuhan ini sebagai upaya perbaikan demokrasi Romawi," demikian dilansir dari CNN Travel.

Akhirnya setelah membunuh sang penguasa, bangsa Romawi berakhir dalam waktu satu tahun. Kemudian 17 tahun kemudian, bangkit lagi berganti penguasa Oktavianus Augustus, kaisar pertama bangsa Roma.

tragis ya gan...emoticon-Berduka (S)

Martin Luther Dibunuh karena Ada Konspirasi

MARTIN Luther, Penerima Penghargaan Nobel Perdamaian tewas ditembak saat bersantai di balkon Lorraine Motel, Memphis, Amerika Serikat. Saat itu, dia memimpin pawai mendukung serangan pekerja kota.
Pelaku pembunuhan kasus tewasnya Martin Luther susah ditebak. Diduga, James Earl Ray yang menghabisi nyawanya.

Teori konspirasi pun diduga menjadi penyebab tewasnya Luther. Luther menimbulkan ancaman terhadap status quo dan menjadi kritikus Perang Vietnam.

Lorraine Motel akhirnya ditutup dan disulap menjadi Museum Hak Sipil. Kamar 306-308 tidak dirombak, sebab Luther sering tidur di kamar itu.

tragis ya gan...emoticon-Berduka (S)

Kebencian Sebabkan Mahatma Gandhi Pergi Selamanya

MOHANDAS K. Gandhi alias Mahatma Gandhi ditembak di lapangan Birla House, New Delhi pada 30 Januari 1948. Penembakan tersebut terjadi saat Gandhi dalam perjalanan menuju tempat ibadah.

Dia ditembak oleh Naturham Vinayak Godse, penganut Hindu yang menentang ajaran Gandhi. Tewasnya Gandhi sempat menggemparkan dunia pada 1948.

Gandhi meninggalkan India dan membuat bingung akan dibawa kemana India tanpa ajaran Mahatma. Bekas tempat pembunuhan Gandhi dibeli pemerintah India dan berganti nama menjadi Gandhi Smriti yang kini difungsikan sebagai museum.

Museum tersebut terbuka bagi wisatawan yang penasaran dengan seluk beluk Gandhi. Tak hanya itu, museum itu juga sering dipakai sebagai panggung pertunjukan budaya, sosial, festival sastra, dan masih banyak lagi.

Ternyata, Abraham Lincoln Tewas saat Nonton Teater

ABRAHAM Lincoln terkenal menentang perbudakan di Amerika Serikat. Selain itu, dia juga pecinta teater dan sering main di panggung pertunjukan.
Saat itu, dia bersama istrinya, Mary Todd Lincoln dan dua tamu lain sedang asyik menonton panggung teater "Our American Cousin" yang dimainkan aktor John Wilkes Booth.

Seorang pendukung konfederasi yang menentang penghapusan perbudakan tiba-tiba menondongkan pistol dan menembak kepala Abraham dari belakang. Dia pun tewas.

Kini, Teater Ford masih dipakai sebagai panggung teater, pusat pendidikan sekaligus museum. Museum itu menargetkan 700.000 pengunjung datang sebagai penghormatan atas warisan Abraham Lincoln yang begitu berharga.

Itulah ternyata orang orang hebat tak selama di hargai oleh orang orang terdekat dan konspirasi akan menjadi hal yg mengerikan di kemudian hari
0
312
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan