Yenny Wahid: Cak Imin Jadi Penghalang NU Dukung Jokowi-JK
TS
corocodile
Yenny Wahid: Cak Imin Jadi Penghalang NU Dukung Jokowi-JK
Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yakin kalangan Nahdlatul Ulama (NU) akan mendukung pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla dalam pilpres 9 Juli. Namun hal ini dibantah putri Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid.
Spoiler for pic. :
Quote:
Menurut Yenny, suara NU saat ini tengah terpecah dalam mendukung pasangan capres dan cawapres yang ada. Dia tak memungkiri bahwa sebagian kalangan NU ada yang mendukung pasangan Jokowi-JK. Namun, sosok Cak Imin yang mendukung Jokowi-JK menjadi penghalangan kalangan NU mendukung Jokowi-JK.
"Warga NU justru agak keberatan dengan Cak Imin-nya sendiri. Posisi Cak Imin yang ke Pak Jokowi itu menjadi penghalang bagi masuknya warga NU ke tempat Pak Jokowi," kata Yenny saat ditemui di kediamannya di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (22/4/2014).
Yenny pun menegaskan, Gusdurian lebih memilih untuk bersikap netral dan tidak memilih salah satu pasangan capres dan cawapres.
"Makanya kita ambil posisi di atas, sikap netral untuk mengayomi massa NU di kalangan bawah yang saat ini tengah terjadi konflik," tambah Yenny.
Ketua Umum Pengurus Besar Nadhlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj sebelumnya juga menyatakan secara pribadi mendukung Prabowo Subianto sebagai capres 2014.
Sedangkan Mantan Ketua Umum PBNU Hasyim Muzadi menyatakan mendukung pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) pada Pemilu Presiden 2014. Pasangan Jokowi-JK dianggapnya mewakili warga Nahdliyin.