Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fredoooyAvatar border
TS
fredoooy
Cegah Geng Motor, Pelajaran Tertib Lalu Lintas Masuk Kurikulum Sekolah


UNGARAN, KOMPAS.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dinas P dan K) Kabupaten Semarang akan memasukkan pelajaran keselamatan dan tertib berlalulintas pada kurikulum di setiap sekolah.

Penerapan mata pelajaran tertib berlalulintas tersebut akan diberlakukan setelah penandatanganan nota kesepahaman dengan Satuan Lalu Lintas Polres Semarang yang rencananya ditandatangani tepat pada puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), 2 Mei 2014 mendatang.

“Kita melihat banyak pelajar yang sudah menggunakan kendaraan bermotor. Bahkan kita sering mendengar adanya geng motor yang anggotanya anak-anak muda dan melakukan tindak kekerasan. Jadi memang perlu diberikan pembelajaran tentang ketertiban dan keselamatan berlalulintas, sehingga mereka tidak terpengaruh dengan hal-hal negatif,” kata Kepala Dinas P dan K Kabupaten Semarang, Dewi Pramuningsih, Kamis (1/5/2014) siang.

Materi pelajaran berlalulintas tersebut, menurut Dewi, akan rutin diberikan oleh petugas dari Satlantas Polres Semarang. Pelajaran tersebut akan disisipkan pada jam pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn). “Pelajaran tersebut akan menggunakan sebagian waktu pelajaran PKn,” kata Dewi.

Sementara itu, perwira Satlantas Polres Semarang, Iptu Yantoro mengatakan, kegiatan sosialisasi tertib berlalulintas sebenarnya sudah kerap dilakukan institusi Polri karena sudah menjadi kebijakan dari pusat. Namun selama ini sifatnya masih situasional saja.

Dengan adanya pemberian jam pelajaran khusus di sejumlah sekolah, diharapkan materi tertib berlalulintas dapat mencapai sasaran dan tujuan.

“Kami menyambut baik adanya pelajaran berlalulintas di sekolah-sekolah. Ini sebagai langkah preventif agar dapat menekan angka pelanggaran lalu lintas," kata Yantoro.

Ia menambahkan, guna mendukung program tersebut, sejumlah polisi dari Satlantas Polres Semarang dan beberapa guru tengah menjalani pelatihan untuk mengajar berlalulintas yang digelar Ditlantas Polda Jateng.


0
599
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan