- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Lounge Pictures
Rute Bersepeda Paling Menantang di Dunia


TS
kios.cherry
Rute Bersepeda Paling Menantang di Dunia
presents...
Quote:
RUTE BERSEPEDA PALING MENANTANG DI DUNIA
Quote:
The Death Road, Bolivia
Quote:
Dianggap sebagai jalan paling berbahaya di dunia, rute sepanjang empat puluh kilometer yang menghubungkan La Paz dan Coroico ini telah menjadi legenda di kalangan pengendara sepeda downhill dan backpacker yang mencari tantangan. The North Yungas Road (populer dengan julukan "Death Road") bersebelahan dengan jurang sedalam 600 meter, dengan tikungan-tikungan tajam, namun memiliki pemandangan khas hutan hujan Amazon yang menakjubkan.
Spoiler for pics:

Quote:
Lofoten Island, Norway
Quote:
Untaian gugusan pulau Lofoten di pantai barat laut Norwegia menawarkan iklim yang terbilang hangat untuk suatu daerah yang berlokasi di Lingkaran Arktik. Pesepeda berkumpul di sini saat musim panas, ketika matahari terbit lebih lama, sehingga banyak waktu untuk menjelajahi desa-desa nelayan tradisional, atau menemui spesies burung puffin dan anjing laut.
Spoiler for pics:

Quote:
Route des Grandes Alpes, France
Quote:
Route des Grandes Alpes punya banyak celah pegunungan paling indah di Eropa. Membentang sejauh lebih dari empat ratus mil dari Lake Jeneva hingga Mediterania, tur bersepeda ini menyajikan serangkaian rute menanjak yang spektakuler di sepanjang jalur tertinggi di Perancis, termasuk pendakian 30 mil yang melelahkan di Col de l'Iseran. Tak diragukan lagi, rute ini bukan untuk pesepeda pemula.
Spoiler for pics:

Quote:
Tour de Congo, Democratic Republic of Congo
Quote:
Diresmikan pada tahun 2013, Tour de Congo adalah rute sepanjang 600 mil, berkelok-kelok melalui wilayah barat negara itu. Selain enam puluh pesepeda profesional yang ambil bagian dalam tur perdana, sampai saat ini sangat sedikit orang yang berhasil menyelesaikan rute tersebut. Namun, dengan infrastruktur dan perhatian dunia internasional yang makin membaik, daerah pegunungan dan hutan rimba perawan yang menakjubkan itu semakin memikat petualang sepeda di tahun-tahun mendatang.
Spoiler for pics:

Quote:
From Dead Sea to Red Sea, Jordan
Quote:
Rute ini dimulai di Mount Nebo dengan pemandangan yang indah, sebelum turun ke dataran terendah di sepanjang tepi Laut Mati, 418 meter di bawah permukaan laut. Dalam perjalanan menuju ke Laut Merah, pesepeda melewati beberapa tempat wisata bersejarah di Yordania, termasuk Al Karak Castle dan kota kuno Petra.
Spoiler for pics:

Quote:
The Great Ocean Road, Australia
Quote:
Jalan pantai ikonik yang menghubungkan kota Allansford dan Torquay di bagian tenggara Australia, adalah monumen peringatan perang terbesar di dunia, dibangun setelah Perang Dunia I. Saat ini, rute sepanjang 150 mil ini adalah favorit di antara mereka yang melakukan aktivitas bersepeda di saat long weekend. Berlokasi di sisi tebing Twelve Apostles yang megah. Terdapat juga beberapa rute memutar, dengan variasi jalan aspal dan offroad, bagi mereka yang punya lebih banyak waktu.
Spoiler for pics:

Quote:
Highlands to the coast route, Madagascar
Quote:
Rute menakjubkan yang melewati jantung Madagaskar ini menjadi tujuan utama para pesepeda penggemar alam liar. Dimulai di ibu kota Antananarivo dan berakhir di kota pesisir Mahavelona, rute yang sebagian besar berupa tanah gravel ini melewati Taman Nasional Ranomafana dan Andringitra Massif. Di kedua tempat tersebut banyak ditemui burung-burung tropis yang langka.
Spoiler for pics:

Quote:
Pacific Coast, Canada & United States
Quote:
Dimulai di Vancouver dan berakhir di dekat perbatasan Meksiko, rute sejauh 2.000 mil ini menyusuri jalan raya pantai Pasifik di sepanjang negara bagian Washington, Oregon dan California. Sepanjang jalan, pesepeda naik mendaki pegunungan berkabut, menyeberangi jembatan Golden Gate di San Francisco dan menjelajahi pantai California. Rute ini sebaiknya dinikmati dengan jadwal yang santai, untuk mendapatkan gaya hidup ala pantai barat.
Spoiler for pics:

Quote:
Tasmanian West Coast, Australia
Quote:
Jika pantai timur Tasmania adalah wilayah yang ramah, beriklim sedang dan dihampari pantai alami, maka pantai barat adalah dunia yang berbeda. Sangat sedikit tanda-tanda peradaban, kontur yang brutal dan iklim ekstrem. Dimulai di Hobart, rute melingkar menuju ke Launceston, melewati hutan kuno, Montezuma Waterfall (dataran tertinggi di Tasmania) dan Cradle Mountain. Hanya direkomendasikan untuk pesepeda yang fit dan berambisi mencari tantangan.
Spoiler for pics:

Quote:
Lake Titicaca to Machu Picchu route, Peru
Quote:
Rute sepeda gunung yang menantang ini dimulai dan berakhir di dua ikon Peru yang paling terkenal. Berangkat dari tepi Danau Titicaca, danau tertinggi di dunia pada ketinggian 3812 meter, pesepeda melewati kota-kota kolonial menuju Machu Picchu. Sebagian besar rute berupa trek tanah, melintasi Altiplano, sebuah daerah di mana kita dapat menyaksikan hewan llama dan alpacas berkeliaran di sepanjang jalan.
Spoiler for pics:

Quote:
The Pamir Highway, Tajikistan
Quote:
Berada di ketinggian 4500 meter, The Pamir Highway menawarkan pengalaman bersepeda terbaik di planet ini. Sangat sedikit toko atau kota di jalur ini, sehingga pesepeda harus mengangkut logistik mereka sendiri. Rute ini melintasi pesisir danau-danau purba dan lembah pegunungan Pamir. Bersiaplah untuk menikmati secangkir teh tradisional yang diseduh dan disuguhkan oleh penduduk setempat di sepanjang jalan.
Spoiler for pics:

Quote:
Land’s End to John O’Groats, Great Britain
Quote:
Jalur sejauh seribu mil yang melintasi daratan Britania ini dilalui oleh ribuan pesepeda, pejalan kaki dan pengendara motor setiap tahun. Dimulai di Cornwall -dianggap sebagai rute bersepeda paling menantang- rute ini melewati Clifton Suspension Bridge, memotong Lake District yang 'terisolasi', dan melintasi Scottish Highlands.
Spoiler for pics:

Quote:
The Friendship Highway, Tibet - Nepal
Quote:
Tidak ada jalur bersepeda di dataran tinggi yang lebih baik daripada China–Nepal Highway sepanjang 500 mil, umumnya dikenal sebagai Friendship Highway, atau, mungkin lebih pantas dijuluki sebagai Atap Dunia. Rute ini melintasi pegunungan tertinggi di planet ini -Himalaya- sehingga tidak mengejutkan jika pesepeda harus menghadapi tanjakan-tanjakan yang sulit. Sebaliknya, rute ini pun menyajikan trek downhill yang menakjubkan.
Spoiler for pics:

Quote:
The Way of St. James, Spain
Quote:
Membentang dari kaki bukit Pyrenees ke pantai Atlantik Spanyol, Camino de Santiago de Compostela (atau The Way of St James) telah dilewati oleh jutaan peziarah Kristen fanatik sejak abad kesebelas. Rute sepanjang 500 mil ini sekarang pun populer di kalangan pesepeda, baik dalam mencari pencerahan spiritual atau hanya untuk menjelajahi kebun-kebun anggur dan desa-desa yang telah berdiri sejak di abad pertengahan.
Spoiler for pics:
Quote:
La Route Verte, Canada
Quote:
La Route Verte dibuka pada tahun 2007 untuk menjadi area bersepeda paling luas di Amerika, yang terdiri atas lebih dari 3000 mil jalur sepeda yang sangat baik. Pesepeda dapat memilih sejumlah rute, diantaranya sirkuit beraspal di sekitar Lac Saint-Jean, rute melewati kota-kota yang jarang dikunjungi di Véloroute des Kanton atau menyusuri rel kereta api tua Le P’tit Train du Nord.
Spoiler for pics:

Quote:
Patagonia, Argentina - Chile
Quote:
Rute dari Bariloche ke Ushuaia ini adalah jalur petualangan bersepeda terbaik. Menempuh jarak 1.800 mil, melintasi Patagonian Steppe, dengan barisan puncak gunung dan gletser sebagai latar belakang pemandangan. Rute ini juga melewati wilayah Chile yang hijau dan indah, tapi secara umum dianggap jauh lebih keras, dengan iklim Pasifik yang sering dilanda angin dan hujan.
Spoiler for pics:

Quote:
The Atlas Traverse, Morrocco
Quote:
Terletak "sepelemparan batu" dari Marrakesh, adalah pegunungan High Atlas, yang bermedan liar dan berdebu, menawarkan sensasi petualangan menakjubkan bagi penggemar bersepeda gunung. Rute ini melewati Dades Valley, pemandangan salju di puncak Gunung Toubkal (puncak tertinggi di Afrika Utara, 4167 meter) dan mengunjungi kota legendaris Imilchil, sebuah permukiman suku Berber.
Spoiler for pics:

Quote:
Route 1, Iceland
Quote:
Melintasi jalan sepanjang 850 mil ini akan menjadi sebuah pengalaman yang tak terlupakan, menyaksikan keajaiban ekologi dan geologi pulau Islandia. Rute terpencil ini memungkinkan pesepeda untuk menikmati hamparan lava yang luas, air terjun tinggi, fjord, geyser, gunung es dan gunung berapi aktif, yang membuat Islandia dijuluki "The Land of Ice and Fire".
Spoiler for pics:

Quote:
Victoria Falls to Cape Town route, South Afrika
Quote:
Bersepeda di dekat kawanan gajah, atau meluncur menuruni bukit di gurun pasir, adalah beberapa sensasi yang ditawarkan saat bersepeda melintasi Afrika bagian selatan. Dimulai dari Victoria Falls di Zambia, rute ini melewati Makgadikgadi Saltpans di Botswana dan melintasi Tropic of Capricorn di Gurun Namib, sebelum finish di Cape Town, Afrika Selatan.
Spoiler for pics:

Quote:
Santiago de Cuba to Havana, Cuba
Quote:
Tidak ada cara yang lebih baik untuk mengeksplorasi Kuba selain dengan sepeda. Pesepeda memulai petualangan sejauh 550 mil dari Laut Karibia hingga ke Teluk Meksiko, melewati desa-desa sisa peradaban kuno, berbagi jalan bersama deretan mobil antik keluaran tahun 1950-an dan menginap di losmen-losmen tua. Pastikan untuk bersepeda dari barat ke timur untuk menghindari terpaan angin barat yang cukup ekstrem.
Spoiler for pics:

Quote:
Quote:
Semoga Agan-agan berkenan.
Thanks KASKUS...


Thanks KASKUS...


Quote:
OTHER KIOS.CHERRY's THREAD
21 Jalan Paling Mengesankan di DuniaHT #5
Pemba Island, Surga di Lepas Pantai Timur Afrika
20 Keindahan di Bawah Tanah
20 Warisan Dunia Yang "Terabaikan"
20 Makanan Jalanan Terenak di Dunia HT #3
The SeaOrbiter, Lab Futuristik di Tengah Samudera
NEW BUS FOR LONDON Reinkarnasi Mutakhir Dari Old Routemaster
Abbey Road, Nama Jalan yang "Pasaran" di Inggris
10 Peristiwa Ikonik Sepanjang Tahun 2013
[INFO+PICS] 26 November 1941: Armada Jepang Mulai Bergerak Menuju Pearl Harbor
[INFO+PICS] 20 Januari 1942: Wannsee Conference Titik "Legitimasi" Holocaust Ala NAZI
Agan-agan Masih Ingat "HOYA"? [anak-anak Angkatan '80-'90-an Masuk...]
CHEN YI-HAN: "KESEDERHANAAN MENJADIKANNYA SEMPURNA"
Para Wanita Yang Menginspirasi Dunia: Muda, Cantik, dan Sukses
5 Mobil Mikro Klasik Kebangkitan Otomotif Eropa
5 MOBIL BALAP KLASIK TERMAHAL
5 MOBIL AMFIBI TERKEREN DI DUNIA
5 Mobil Kencang Asal Jepang
5 Model Motor Eco-Futuristic
5 Skuter Klasik Pabrikan Jerman
5 Mobil Nyata Dalam Game Need For Speed Rivals
Bukti Bahwa Belanda adalah Surga Para Pesepeda
Mengapa Belanda Dijuluki Surga Pesepeda
Goweser Cewek di Eropa, Musim Dingin Tetap Cycling Everywhere
Berlin Cycle Chic, Gaya Modis Pesepeda di Jerman HT #2
Italian Cycle Chic, Gaya Modis Goweser Cewek di Italia
Goweser Sayang Anak, Bersepeda Bersama Putra-Putri
Yuk Melongok Venue Modern di Olimpiade Tokyo 2020
10 Petenis Dengan Bayaran Termahal di Dunia
10 Atlet Terkaya Di Dunia Tahun 2013
Ini Gan, Mobil Balap di Formula 1 Musim 2014
F1-lution: Evolusi Balap Formula 1 Dari Masa ke Masa HT #4
MUSIM 1992, SALAH SATU MUSIM BALAP MOTOR 500cc (MotoGP) PALING KOMPETITIF HT #1
MESTINYA SEMUA SUPORTER SEPAKBOLA DI INDONESIA MENCONTOH FILM INI...
Transformasi Stadion Milik Klub-Klub di Liga Inggris
PEMAIN SEPAKBOLA TERKENAL JEBOLAN SOUTHAMPTON YOUTH ACADEMY
10 Best Attack Helicopters in the World
Menurut Agan, Mana Sekuel Die Hard Yang Paling Seru?
Spoiler for Other Thread:
21 Jalan Paling Mengesankan di DuniaHT #5
Pemba Island, Surga di Lepas Pantai Timur Afrika
20 Keindahan di Bawah Tanah
20 Warisan Dunia Yang "Terabaikan"
20 Makanan Jalanan Terenak di Dunia HT #3
The SeaOrbiter, Lab Futuristik di Tengah Samudera
NEW BUS FOR LONDON Reinkarnasi Mutakhir Dari Old Routemaster
Abbey Road, Nama Jalan yang "Pasaran" di Inggris
10 Peristiwa Ikonik Sepanjang Tahun 2013
[INFO+PICS] 26 November 1941: Armada Jepang Mulai Bergerak Menuju Pearl Harbor
[INFO+PICS] 20 Januari 1942: Wannsee Conference Titik "Legitimasi" Holocaust Ala NAZI
Agan-agan Masih Ingat "HOYA"? [anak-anak Angkatan '80-'90-an Masuk...]
CHEN YI-HAN: "KESEDERHANAAN MENJADIKANNYA SEMPURNA"
Para Wanita Yang Menginspirasi Dunia: Muda, Cantik, dan Sukses
5 Mobil Mikro Klasik Kebangkitan Otomotif Eropa
5 MOBIL BALAP KLASIK TERMAHAL
5 MOBIL AMFIBI TERKEREN DI DUNIA
5 Mobil Kencang Asal Jepang
5 Model Motor Eco-Futuristic
5 Skuter Klasik Pabrikan Jerman
5 Mobil Nyata Dalam Game Need For Speed Rivals
Bukti Bahwa Belanda adalah Surga Para Pesepeda
Mengapa Belanda Dijuluki Surga Pesepeda
Goweser Cewek di Eropa, Musim Dingin Tetap Cycling Everywhere
Berlin Cycle Chic, Gaya Modis Pesepeda di Jerman HT #2
Italian Cycle Chic, Gaya Modis Goweser Cewek di Italia
Goweser Sayang Anak, Bersepeda Bersama Putra-Putri
Yuk Melongok Venue Modern di Olimpiade Tokyo 2020
10 Petenis Dengan Bayaran Termahal di Dunia
10 Atlet Terkaya Di Dunia Tahun 2013
Ini Gan, Mobil Balap di Formula 1 Musim 2014
F1-lution: Evolusi Balap Formula 1 Dari Masa ke Masa HT #4
MUSIM 1992, SALAH SATU MUSIM BALAP MOTOR 500cc (MotoGP) PALING KOMPETITIF HT #1
MESTINYA SEMUA SUPORTER SEPAKBOLA DI INDONESIA MENCONTOH FILM INI...
Transformasi Stadion Milik Klub-Klub di Liga Inggris
PEMAIN SEPAKBOLA TERKENAL JEBOLAN SOUTHAMPTON YOUTH ACADEMY
10 Best Attack Helicopters in the World
Menurut Agan, Mana Sekuel Die Hard Yang Paling Seru?


4iinch memberi reputasi
1
8.2K
Kutip
18
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan