- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
(JOKO-GW) Gita Wirjawan Dinilai Cocok Jadi Cawapres Jokowi


TS
jajang100
(JOKO-GW) Gita Wirjawan Dinilai Cocok Jadi Cawapres Jokowi
Jakarta - Lembaga survei Indo Strategi menggelar survei kualitatif mencari cawapres pendamping untuk capres PDIP Joko Widodo. Hasilnya, Indo Strategi menempatkan Gita Wirjawan sebagai pendamping paling pas untuk Jokowi.
Direktur Eksekutif Indo Strategi Andar Nubowo menyebut Gita secara kualitatif mengungguli Jusuf Kalla sebagai pendamping Jokowi. Usia muda dan punya pengalaman internasional disebut Andar sebagai modal besar Gita menjadi orang nomor dua di republik ini.
"Jokowi itu seorang solidarity maker dan Gita seorang profesional," kata Andar dalam rilis yang diterima detikcom, Rabu (2/4/2014).
Selain lulus dari Harvard University, dia menambahkan, Gita juga pernah bekerja di perusahaan multinasional sebelum mendirikan usaha sendiri. Selain itu, Gita juga sukses memimpin Konferensi WTO di Bali akhir tahun lalu. Menurut Andar, pengalaman internasional Gita bisa melengkapi Jokowi.
"Dalam riset kami, ini (Jokowi-Gita-red) adalah yang paling ideal," kata Andar.
Munculnya nama Gita, Anda menjelaskan, adalah hasil dari wawancara mendalam, diskusi kelompok dan analisis media. Beberapa indikator ditetapkan, seperti pengalaman internasional, pengalaman politik, basis politik, menguasai persoalan ekonomi, pengalaman negosiasi internasional, pengalaman birokrasi, dan kemampuan manajerial.
Sementara indeks personal yang jadi indikator adalah keberanian dan ketegasan, kemandirian, kejujuran, dan komitmen anti KKN.
Dari indikator itu, 18 orang tokoh dari berbagai bidang diteliti. Hasilnya, Gita Wirjawan menempati posisi dua dibawah Jusuf Kalla (JK). Namun Gita menurut Andar punya keunggulan dari JK karena berusia muda. Gita berada di atas Akbar Tandjung, Hatta Rajasa, Rizal Ramli, dan Yusril Ihza Mahendra.
http://news.detik.com/pemilu2014/rea...owi?n991102605
Makin Banyak Aja Spekulasi Nama2 Cawapres Padahal Pileg Saja Masih Minggu Depan
Direktur Eksekutif Indo Strategi Andar Nubowo menyebut Gita secara kualitatif mengungguli Jusuf Kalla sebagai pendamping Jokowi. Usia muda dan punya pengalaman internasional disebut Andar sebagai modal besar Gita menjadi orang nomor dua di republik ini.
"Jokowi itu seorang solidarity maker dan Gita seorang profesional," kata Andar dalam rilis yang diterima detikcom, Rabu (2/4/2014).
Selain lulus dari Harvard University, dia menambahkan, Gita juga pernah bekerja di perusahaan multinasional sebelum mendirikan usaha sendiri. Selain itu, Gita juga sukses memimpin Konferensi WTO di Bali akhir tahun lalu. Menurut Andar, pengalaman internasional Gita bisa melengkapi Jokowi.
"Dalam riset kami, ini (Jokowi-Gita-red) adalah yang paling ideal," kata Andar.
Munculnya nama Gita, Anda menjelaskan, adalah hasil dari wawancara mendalam, diskusi kelompok dan analisis media. Beberapa indikator ditetapkan, seperti pengalaman internasional, pengalaman politik, basis politik, menguasai persoalan ekonomi, pengalaman negosiasi internasional, pengalaman birokrasi, dan kemampuan manajerial.
Sementara indeks personal yang jadi indikator adalah keberanian dan ketegasan, kemandirian, kejujuran, dan komitmen anti KKN.
Dari indikator itu, 18 orang tokoh dari berbagai bidang diteliti. Hasilnya, Gita Wirjawan menempati posisi dua dibawah Jusuf Kalla (JK). Namun Gita menurut Andar punya keunggulan dari JK karena berusia muda. Gita berada di atas Akbar Tandjung, Hatta Rajasa, Rizal Ramli, dan Yusril Ihza Mahendra.
http://news.detik.com/pemilu2014/rea...owi?n991102605
Makin Banyak Aja Spekulasi Nama2 Cawapres Padahal Pileg Saja Masih Minggu Depan
0
1.7K
27


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan