soesenoeAvatar border
TS
soesenoe
Lady Gaga jadi Malaikat gan!!! CEKIDOT!!!
WELCOME!!!



Newbie coba bikin thread maklum kalo berantakan, langsung aja gan



Sebelum baca mohon di emoticon-Rate 5 Star


TS gak minta di emoticon-Blue Guy Bata (L)


TS gak menolak emoticon-Blue Guy Cendol (L)



Lady Gaga mengeluarkan video barunya yang berjudul Girl Under You (G.U.Y)


Langsung aja buffering gan dijamin keren!!







Cantik banget Gaga disini emoticon-Kissemoticon-Kiss


Nih ane kasih penjelasan videonya :

1. Pengkhianatan
Video G.U.Y. dibuka dengan adegan makhluk bersayap yang terkapar dalam keadaan sekarat. Uang berjatuhan dari langit. Sekelompok pria berdasi mengerubungi makhluk bersayap itu HANYA untuk memungut uang yang ada di sekitarnya, tanpa sedikitpun menyentuh atau menoleh ke makhluk itu. Makhluk yang diperankan Gaga disini adalah Phoenix, alias burung api dari mitologi Yunani. Dapat dilihat dari sayap coklat kemerahan, badan dan tempat sekitar yang terbakar, dan konsep rebirth dari Phoenix itu sendiri.Februari tahun 2013, Gaga pernah bilang bahwa ARTPOP itu tentang Phoenix yang lahir kembali dari abu. Check here http://www.idolator.com/7440120/lady...rtpop-details.

Mari kita mulai analisanya. Phoenix terjatuh karena tertembus panah dari punggungnya. Jelas Gaga ingin mengatakan bahwa dia “ditusuk dari belakang”. Maksud Gaga adalah dia dikhianati oleh seseorang yang sangat dia percayai, orang yang selama ini ada di dekatnya.
Troy Carter. Siapa lagi? Manajer Gaga ini memutuskan untuk berhenti di saat yang sangat tidak tepat. Akibatnya video Venus dan Do What U Want jadi tidak bisa dirilis. Rugi yang sangat besar, tentu saja. Tapi tak ada yang peduli tentang kerugian ini. Adegan awal video yang memperlihatkan para pria berdasi mengambil uang dan meninggalkan Gaga menunjukkan dengan jelas bahwa orang-orang ini hanya memikirkan berapa banyak uang yang bisa mereka dapatkan tanpa peduli pada artis itu sendiri.
Oh ya, satu lagi. Saat Gaga berjuang untuk bangkit, kamera mengekspos bagian paha selama beberapa detik, mengingatkan kita bahwa semua ini berawal dari cedera tulang paha yang dialaminya.


2. Absensi Dari Dunia Musik
Phoenix menyeret langkahnya menuju museum seni, Hearst Castle, tempat dimana orang-orang melindungi seni tanpa mempedulikan uang. Please, berapa banyak uang yang didapat dari museum? Sangat sedikit. Apakah itu sebanding dengan dana yang harus dikeluarkan untuk menyewa pegawai dan perawatan semua bendanya? Tidak. Tapi tidak ada yang peduli, museum ini tetap berdiri. Tempat inilah yang dicari Gaga.
Gaga jatuh pingsan tepat di depan Hearst Castle dan dua orang pria bertudung hitam membawanya masuk. Tudung hitam yang hampir menutupi wajah menunjukkan orang-orang yang rela membantu tanpa diketahui identitasnya. Ikhlas.
Lalu lagu Venus muncul. Kok Venus? Gaje? Sama sekali tidak. Gaga dibawa dan ditenggelamkan di kolam Neptune yang ada di Hearst Castle. Adegan ini bertema “A Reverse of ‘Birth of Venus’ Painting”. Air adalah simbol kelahiran Venus di lukisan Botticelli. Jika makhluk hidup yang masuk, lalu apa yang terjadi? Mati dan terlahir kembali. Karena itulah lagu Venus muncul di adegan ini.
Yang lebih menarik, saat lagu itu muncul, Gaga sedang pingsan. Lalu siapa yang menyanyi? Sekumpulan ibu-ibu bertampang sadis yang terkenal lewat reality show “The Real Housewives of Beverly Hills”.
Lho kok? Maksudnya apa? Tunggu dulu, ada penjelasan menarik disini. Kelima wanita itu muncul bernyanyi saat Gaga sedang pingsan. Ini adalah perumpamaan tentang siapa yang menguasai industri musik saat Gaga tidak ada. Ada yang bisa menebak siapa saja kelima musisi wanita ini? Adegan yang canggung, lipsync, salah lirik, dan memainkan alat musik dengan cara yang salah (buat yang mengerti, pasti sadar bahwa mereka memainkan alat musik dengan asal-asalan). Ditambah lagi ekspresi aneh mereka saat bernyanyi seakan-akan menunjukkan bahwa mereka tidak menikmati apa yang mereka lakukan. Ya, yang mereka cari adalah hasilnya, yaitu uang. Lalu kenapa harus bintang dari Real Housewives yang memainkan adegan ini? Aku berharap bisa memberikan penjelasan spektakuler tentang ini, tapi jawaban nya sangat simpel. Gaga nge-fans sama mereka. Menonton Real Housewives adalah hal yang sering dilakukan Gaga untuk menikmati waktu.


3. Sambut, Himeros!
Makhluk mitologi yang terlahir kembali menjadi dewi. Dan cara lahir Himeros yang sama dengan ibunya, Aphrodite/Venus. Dua hal yang sangat menarik bagi maniak mitologi sepertiku. Gaga terlahir kembali menjadi lebih cantik dan lebih berani. Adegan selanjutnya adalah perayaan pesta akan lahirnya dewi yang baru. Gaga menari sambil membawa busur dan anak panah sebagai senjatanya. Mengerti maksudnya? Sebelumnya Gaga sekarat karena tertusuk anak panah. Sekarang dia kembali untuk balas dendam dengan cara yang sama.
Ada beberapa adegan lucu disini:
1. Andy Cohen muncul sebagai kepala Zeus di langit yang mengucapkan selamat pada ‘cucu’ nya yang baru lahir.
2. Gaga berbusana mirip beruang putih dan beraksi konyol, menyindir mantan penata busana Gaga, Nicola Formichetti atau Nico Panda, yang keluar saat ARTPOP rilis.


4. Kebangkitan Empat Pria Terbaik Di Dunia
Gaga bekerjasama dengan SkyDoesMinecraft (ya, pria YouTube yang terkenal itu) dan menyatukan teori “Birth of Venus” dengan teknologi modern. Untuk apa? Untuk membangkitkan Yesus Kristus, Mahatma Gandhi, Michael Jackson, dan John Lennon! Mereka adalah orang-orang yang dianggap Gaga sebagai pria terbaik di dunia. Sumber motivasi hidup bagi Gaga. Yesus sebagai inspirasi di agama, Gandhi inspirasi kemanusiaan dan perdamaian, Lennon inspirasi musik, dan Michael menjadi inspirasi sebagai seorang idola.
Yang menarik, keempat pria ini sama-sama hancur karena dikhianati oleh orang kepercayaan nya.

1. Yesus Kristus dikhianati oleh Judas Iskariot. Judas membocorkan tempat persembunyian Yesus yang akhirnya berlanjut ke penangkapan Yesus. Judas adalah murid kepercayaan Yesus.

2. Mahatma Gandhi dibunuh oleh aktivis Hindu garis keras. Padahal Gandhi menghabiskan hidupnya untuk memperjuangkan hak-hak mereka di Perang Dunia Pertama dan Kedua.

3. John Lennon ditembak sampai mati oleh Mark David Chapman. Mark adalah fans berat dari John Lennon.

4. Michael Jackson mati karena penyalahgunaan obat. Menariknya, Gaga menggabungkan Michael ke kumpulan “Orang yang mati karena dikhianati orang kepercayaannya”. Hal ini menunjukkan bahwa Gaga percaya bahwa dokter pribadi Michael lah yang bertanggung jawab atas kematiannya.
Keempat tokoh diatas berhubungan erat dengan pesan yang ingin disampaikan oleh Gaga. Bahwa semakin besar seseorang, semakin banyak pula orang yang ingin menjatuhkannya.
Peringatan buat orang-orang berpengaruh di luar sana. Semakin besar pengaruh kalian pada masyarakat, semakin besar pula kemungkinan nyawa kalian dalam bahaya.
Tidak berhenti disitu, Gaga kembali mengagetkan kita dengan mengambil DNA keempat pria itu untuk menciptakan sekelompok pria kloning! Mari kita jabarkan. DNA yang dipakai adalah DNA pria yang taat beragama, cinta perdamaian, mampu membuat musik hebat dan berseni tinggi. Keempat DNA itu digabungkan untuk membuat para pria paling sempurna.

5. Pembunuhan Para Petinggi

Gaga menerobos masuk ke sebuah perusahaan bersama pasukan G.U.Y. dan dua wanita dari ‘Real Housewives’. Ingat peran lima wanita ‘Real Housewives’ di awal video? Mereka berperan sebagai 5 artis yang berkuasa di industri musik saat ini. Di adegan ini, dua diantaranya justru bergabung bersama Gaga untuk mengambil alih sebuah perusahaan. Siapa ya mereka? Hmm…
Gaga dan dua wanita itu menembakkan bazooka berbentuk busur panah, dan BAM! Tembakan itu tidak mengeluarkan api, tapi UANG. Banyak uang. Gaga dan dua wanita itu memberi banyak uang kepada beberapa petinggi di perusahaan itu, hal ini membuat mereka sibuk sehingga Gaga dan pasukannya bisa menerobos masuk. Begitu mereka masuk, Gaga dan dua wanita Real Housewives langsung membunuh tiga pemimpin dari perusahaan itu. Tidak perlu kujelaskan siapa-siapa saja pemimpin yang dimaksud disini. Intinya mereka bertiga adalah para pria yang saat ini memegang jabatan tinggi di industri musik.

6. G.U.Y.
Setelah ketiga pemimpin itu mati, Gaga dan kelompoknya mengambil alih perusahaan dan merubah namanya menjadi G.U.Y. Kepemimpinan Gaga di perusahaan baru ini ditunjukkan oleh kalung besi berinisial LG yang dipakai oleh pasukan pria sempurna. Adegan terakhir, perusahaan G.U.Y. dibuka di Hearst Castle, tempat dimana Gaga mati sebagai artist dan lahir sebagai artist yang baru. Bersama sepasukan pria sempurna hasil penggabungan kloning empat pria terbaik di dunia.

Sumber sumber

Nih ane kasih bonus foto emoticon-Kiss emoticon-Kiss emoticon-Matabelo


Spoiler for Gaga 1:


Spoiler for Gaga0:



Spoiler for Gaga2:



Spoiler for Gaga3:



Spoiler for Gaga:



Spoiler for Gaga:



Spoiler for Gagaa:



Spoiler for Gaga :
Diubah oleh soesenoe 24-03-2014 18:15
0
5.3K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan