Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ArchAngelzAvatar border
TS
ArchAngelz
Napi di Thailand Dapat Remisi dengan Bertanding Tinju



VIVAnews - Narapidana pada umumnya akan dihukum apabila tertangkap basah berkelahi dengan sesama napi lainnya. Namun, Anda justru akan melihat pemandangan yang berbeda di Lembaga Pemasyarakatan Klom Prem, di Ibu kota Bangkok.

Dikutip dari laman Dailymail, Rabu 26 Februari 2014, di dalam penjara tersebut kerap digelar pertandingan tinju khas Thailand, Muangthai, di mana para napi boleh ikut serta. Apabila mereka berhasil menang, lapas akan menghadiahi mereka pemotongan masa tahanan. Para napi lokal ini diharuskan melawan petinju dari berbagai belahan dunia. Mereka rela datang jauh-jauh dari negara mereka, karena penasaran ingin bertarung dengan para napi lokal.

Selain pemotongan masa tahanan, pihak pejabat lapas juga menyediakan hadiah berupa uang tunai. Dalam pertandingan tinju yang diberi nama "Prison Fight" itu, kedua petinju akan bertarung di atas sebuah ring. Di permukaan dasar ring itu tertulis kata-kata "prison fight" dan "battle for freedom". Kedua petinju lantas diberi celana khusus yang juga bertuliskan "prison fight". Saat pertandingan itu digelar, beberapa pejabat lapas dan ratusan napi turut menyaksikan jalannya pertarungan.

Kendati para petinju asing ini merupakan petinju berpengalaman, namun sering kali mereka menyerah terhadap para napi yang berlatih rutin setiap hari. Para petinju lokal ini pun kerap dapat memenangkan beberapa pertandingan sekaligus. Menurut koordinator Prison Fight, Tuan Pek, para napi bertarung tidak hanya untuk memperoleh keringanan hukuman, tetapi juga ingin memberikan kehormatan dan menaikkan pamor Thailand.

"Apabila mereka mampu mengalahkan petinju asing dan sering bertarung, citra Thailand pun bisa ikut terangkat. Beberapa napi pernah melakukan tindak kejahatan seperti mengedarkan narkoba, perampokan atau pembunuhan," kata Pek. Bahkan ada napi yang ikut bertarung dan sedang menjalani masa penahanan 50 tahun atau seumur hidup. Saking ingin bebas, para napi ini bisa memenangkan sembilan dari 10 pertandingan yang digelar, karena mereka ingin bertemu dengan kepala lapas dan memperoleh remisi hukuman.

Para napi ini juga berlatih sangat serius setiap harinya untuk mempraktekkan Muay Thai. Menurut kepala pelatih di Lapas Klong Prem, Saichon Somnet, kehidupan di dalam lapas sangat sulit bagi mereka yang terbelenggu di dalamnya. "Sehingga saya mengajarkan kepada murid-murid saya seni tinju dan seni Muay Thai serta seni bela diri. Melalui pertandingan ini, saya juga berminat untuk mengenalkan seni bela diri Thailand kepada orang asing," kata Somnet.

Namun, kelakuan setiap napi selama di dalam penjara pun turut menjadi pertimbangan sebelum memutuskan untuk memberikan mereka potongan hukuman. Acara ini digelar Departemen Lembaga Lapas Thailand dan telah dilakukan sejak tahun lalu. Kali pertama pertandingan semacam in digelar di Lapas Pak Chong pada 6 Januari 2013.

Source



mod , daripada ente bikin kebijakan geje delete lonje
mendingan ente kasih fasilitas napi2 dimari buat adu jotos

yang menang dapet remisi juga bole
yang kalah dapet tag BSH enthusiast (auto banned)
Diubah oleh ArchAngelz 27-02-2014 16:01
0
1.4K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan