kemalmahendraAvatar border
TS
kemalmahendra
Ada Apa Risma
Dalam sepekan terakhir ini Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terus menjadi pemberitaan media massa. Isunya adalah seputar rencana dirinya untuk mundur sebagai orang nomor satu di Kota Buaya. Begitu kencangnya isu tersebut sampai-sampai ada gerakan untuk meminta Risma tetap bertahan.

Risma sendiri tidak pernah menjelaskan secara gamblang apa sebenarnya persoalan yang ia hadapi. Ia membiarkan rumours itu berkembang menjadi sesuatu yang tidak lagi terkontrol.

Anehnya, meski di satu sisi ia menyangkal akan meletakkan jabatan, namun di sisi lain ia terus melakukan manuver. Bahkan ia sampai datang ke Jakarta untuk mengadu kepada Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso.

Kita tidak mengerti apa yang sebenarnya hendak dimainkan oleh Risma. Apakah semua ini disebabkan oleh persoalan pemilihan Wakil Wali Kota yang dinilainya melanggar prosedur ataukah disebabkan oleh tekanan terhadap rencana pembangunan jalan tol di dalam Kota Surabaya.

Sebagai mantan atlet, seharusnya tertanam jiwa sportif dalam diri Risma. Ia tidak bisa terus ngambek, tanpa menjelaskan apa sebenarnya persoalan yang ia hadapi? Kalau ia tidak suka dengan persoalan yang dihadapi, ia tinggal memilih untuk menyerah atau tetap bertahan?

Seharusnya sebagai mantan atlet, Risma tidak boleh mudah menyerah. Ia harus menunjukkan kegigihannya seperti ketika ia menjadi atlet atletik yang mampu berjuang hingga tingkat nasional.

Kalau pun ada persoalan yang harus dihadapi, sebagai pemimpin ia harus memecahkannya. Tidak bisa sebagai pemimpin ia lari dari persoalan. Sering kita katakan, pilihan yang dihadapi seorang pemimpin bukanlah antara yang baik dan buruk, tetapi antara buruk dan kurang buruk.

Risma sendiri sudah menghadapi persoalan yang sulit. Bagaimana di awal masa kepemimpinannya, hampir mengalami pemakzulan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Surabaya. Namun ia bisa lolos dan menjadi salah satu wali kota terbaik di negeri ini.

Kalau kali ini persoalan yang dihadapi adalah masalah wakil wali kota, apa sulitnya ia menemui Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Apalagi ia adalah kader PDI Perjuangan dan wakil wali kotanya pun berasal dari partai yang sama.

Masalah prosedur pemilihan wakil wali kota yang ia persoalkan, sekarang sudah jelas duduk perkaranya setelah ada penjelasan dari Kementerian Dalam Negeri. Menurut pihak kementerian, tidak ada prosedur yang salah dari proses pemilihan wali kota tersebut.

Tentang masalah pembangunan jalan tol dalam kota, Risma sebagai penanggung jawab pembangunan kota punya kewenangan untuk menolak. Bukankah ia pernah dipersoalkan tentang pelarangan papan reklame luar ruang di Surabaya dan orang menghargai ketika ia bergeming dengan keputusannya.

Sekarang bukan waktunya bagi Risma untuk melakukan manuver-manuver. Apalagi masyarakat Surabaya sudah meminta dirinya untuk tetap memimpin kota mereka. Masih banyak hal yang bisa dikerjakan Risma di dalam masa jabatannya.

Membangun kota sama seperti membangun negara tidak pernah akan ada habisnya. Semua itu merupakan never ending business. Bahkan ketika kelak Risma mengakhiri masa jabatannya, pasti masih belum berakhir juga perjuangan untuk membangun Kota Surabaya.

Mumpung masih mempunyai banyak kesempatan, lebih baik Risma berupaya meninggalkan lebih banyak warisan yang berharga bagi rakyat Surabaya. Setelah Surabaya menjadi kota yang bersih dan nyaman, bagaimana kemudian ia bisa menjadikan Surabaya sebagai kota yang lebih menyejahterakan masyarakatnya.

Sebagai seorang wali kota Risma bukan lagi politisi, tetapi negarawan. Kalau politisi kerjanya cukup dengan ngomong, tetapi sebagai negarawan harus melakukan kerja nyata bagi peningkatan kesejahteraan masyarakatnya.

Oleh karena itu hentikan manuver politik, kembalilah bekerja. Masyarakat Surabaya menyukai cara kerja Risma yang peduli pada kehidupan rakyat. Itulah sebenarnya kekuatan Risma, bukan mengeluh atau mengadu ke banyak pihak.
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.7K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan