Survei terkini dipuncaki Prabowo Subianto dan Partai Gerindra
Quote:
lensaindonesia..com: Partai Gerindra akhirnya keluar sebagai partai yang memiliki elektabilitas tertinggi dengan perolehan 19,2 persen dan mampu mengalahkan Partai Golkar dan PDI Perjuangan yang selama ini sering menjadi pemenang dalam survei.
Hasil survei ini sebagaimana disampaikan dalam rilis Vox Populi Survey (VPS) yang diterima LICOM, di Jakarta, Kamis (30/1/2014).
Selain menempatkan Partai Gerindra di puncak, survei ini juga menempatkan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai Capres yang memiliki tingkat elektabilitas tertinggi.
Prabowo Subianto berhasil mengalahkan tokoh lain seperti Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo yang selama ini sering dijagokan lembaga survei lainnya.
Survei VPS ini dilakukan pada 9-23 Desember 2013 dengan jumlah sample 3.728. Namun yang berhasil dianalisis sebanyak 3.686 responden yang tersebar di 402 Kabupaten/Kota dan terdistribusi secara proporsional.
Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh surveyor terlatih. Survei VPS ini memiliki margin error sebesar 1,6 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.@firdausi
Elektabilitas Parpol:
1. Gerindra : 19,2 %
2. Golkar : 11,6 %
3. Hanura : 10,8 %
4. PDI-P : 10,4 %
5. PAN : 4,6 %
6. Demokrat : 4,2 %
7. Nasdem : 3,8 %
8. PPP : 3,7 %
9. PKS : 3,1 %
10. PKB : 2,9 %
11. PKPI : 0,9 %
12. PBB : 0,7 %
Elektabilitas Capres:
1. Prabowo Subianto : 33,1 %
2. Megawati Soekarno P : 15,4 %
3. Joko Widodo : 10,1 %
4. Wiranto : 8,4 %
5. Aburizal Bakrie : 7,4 %
6. Dahlan Iskan : 7,3 %
7. Sutiyoso : 2,4 %
8. Ani Yudhoyono : 2,2 %
9. Pramono Edhi W : 1,2 %
10. Surya Paloh : 1,2 %
11. Mahfud MD : 1,1 %
12. Rhoma Irama : 0,4 %
Tidak Memilih : 8,1 %
sumber: [URL="http://www.lensaindonesia..com/2014/01/30/survei-terkini-dipuncaki-prabowo-subianto-dan-partai-gerindra.html"]http://www.lensaindonesia..com/2014/01/30/survei-terkini-dipuncaki-prabowo-subianto-dan-partai-gerindra.html[/URL]
panastak & panasbung mari bersatu 