pajar61Avatar border
TS
pajar61
Apa Yang Dimaksud Dengan Penyakit Alzheimer?
Penyakit Alzheimer adalah kondisi neurologis yang ditandai dengan penurunan daya ingat dan penilaian secara bertahap, yang biasanya disertai dengan perubahan kepribadian dan kemampuan untuk mengekspresikan diri. Hal ini terjadi akibat akumulasi dari gumpalan protein dan kekusutan serabut sel saraf di dalam otak seseorang yang mengakibatkan terjadinya kematian sel saraf di dalam otak, sehingga mengganggu fungsi normal dari otak. Hal ini lebih sering terjadi pada mereka dengan riwayat hipertensi atau riwayat keluarga menderita Alzheimer, dan juga pada orang tua. Sayangnya, tidak ada pengobatan yang dapat menyembuhkan penyakit ini, dengan sebagian besar perawatan dan intervensi ditujukan untuk mengurangi gejala saja. Akan tetapi, keadaan individu yang terkena penyakit Alzheiner berdegenerasi secara berbeda-beda; mereka dengan penyakit onset dini umumnya memiliki prognosis yang buruk. Komplikasinya antara lain infeksi, ulkus dekubitus, dan kegagalan organ. Bagi mereka yang menderita kondisi seperti ini harus segera berkonsultasi dengan seorang dokter.

Apa Saja Gejala-Gejala Penyakit Alzheimer?
Tanda dan gejala Penyakit Alzheimer yang mungkin timbul:

- Gangguan penilaian
- Halusinasi
- Kehilangan ingatan
- Kehilangan kesadaran akan tempat
- Kehilangan kesadaran akan waktu
- Ketidakmampuan untuk mempelajari hal-hal baru
- Memiliki kesulitan untuk menyelesaikan tugas-tugas yang familiar di rumah, tempat kerja atau di waktu luang
- Perubahan kepribadian
- Perubahan perilaku
- Rentang perhatian yang pendek
- Tidak mampu mengungkapkan pikiran anda secara efektif

Coba cek apakah kalian merasakan hal-hal yang tercantm di atas emoticon-Matabelo

Sumber Article
0
990
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan