Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zoronazoroAvatar border
TS
zoronazoro
Akhirnyaaa! 8 tahun terkena koma mantan PM israel Ariel Sharon meninggal Dunia


Ariel Sharon (Bahasa Ibrani: אֲרִיאֵל שרוֹן, juga dikenal dengan Arik) (lahir di Kfar Malal, Mandat Britania atas Palestina, 26 Februari 1928 – meninggal di Tel Aviv, Israel, 11 Januari 2014 pada umur 85 tahun) adalah seorang politikus dan jenderal Israel.

Ia menjabat sebagai Perdana Menteri Israel dari 7 Maret 2001 hingga 14 April 2006. Kekuasaannya sebagai perdana menteri kemudian digantikan oleh Perdana Menteri (sementara) Ehud Olmert karena ia terkena serangan stroke pada Januari 2006. Ia mengalami koma dalam waktu yang lama, sehingga tidak memungkinkan untuk dapat kembali menjalankan tugas-tugas sebagai pemimpin pemerintahan.

Ia lahir di Kfar Malal (Mandat British Palestina) dan tampil sebagai pemimpin politik serta militer berkebangsaan Israel. Sharon juga pernah menjadi pemimpin Likud, partai terbesar dalam koalisi pemerintah dalam parlemen Israel, Knesset, hingga ia mengundurkan diri dari partai tersebut pada 21 November 2005. Ia kemudian membentuk partai baru bernama Kadima.

Selama tiga puluh tahun Sharon berdinas sebagai anggota Angkatan Bersenjata Israel. Pangkat tertingginya adalah Mayor Jenderal. Ia menjadi terkenal di Israel karena keterlibatannya dalam Perang Enam Hari pada tahun 1967 dan Perang Yom Kippur pada tahun 1973.

Ariel Sharon juga bertanggung jawab pada tragedi pembantaian Qibya pada 13 Oktober 1953 di mana saat itu 96 orang Palestina tewas oleh Unit 101 yang dipimpinnya dan pembantaian Sabra dan Shatila di Libanon pada 1982 yang mengakibatkan antara 3.000 - 3.500 jiwa terbunuh, sehingga ia dijuluki sebagai 'Tukang Jagal dari Beirut'. Sumber : Wikipedia

Jerusalem (ANTARA News)

- Ariel Sharon, mantan jenderal dan perdana menteri Israel yang koma selama delapan tahun setelah menderita stroke pada puncak kekuasaannya, meninggal pada Sabtu dalam usia 85 tahun, kata keluarganya dan pemerintah. Putra Sharon, Gilad, mengumumkan kematiannya di rumah sakit tempat ayahnya telah dirawat. Para dokter di sana telah meramalkan kematiannya yang tak terelakkan setelah kesehatannya memburuk secara tajam pekan lalu, kata kantor berita Reuters --yang dipantau Antara di Jakarta, Sabtu malam. Para menteri di dalam Pemerintah sayap-kanan di Israel, dan oposisi politik, berduka buat pemimpin yang keras dan telah meninggalkan jejak besar di wilayah tersebut melalui agresi militer, pembangunan permukiman Yahudi di tanah yang diduduki dan keputusan sepihak yang mengejutkan untuk menarik tentara Israel dan pemukim Yahudi dari Jalur Gaza pada 2005. Belum ada komentar dari Presiden Palestina Mahmoud Abbas, yang telah mengadakan pembicaraan perdamaian yang ditaja AS dengan pengganti Sharon dari Partai Likud, Perdana Menteri Benjamin Netanyahu. Namun AFP melaporkan seorang pejabat Palestina mencap Sharon sebagai seorang penjahat dan menyampaikan penyesalan ia tak pernah diseret ke Mahkamah Pidana Internasional.
"Sharon adalah seorang penjahat, yang bertanggung-jawab atas pembunuhan (Presiden Palestina Yasser) Arafat, dan kami mulanya berharap melihat dia hadir di Mahkamah Pidana Internasional sebagai seorang penjahat perang,"
kata Jibril Rajub, seorang pejabat senior faksi Fatah.Sementara itu HAMAS --yang menguasai Jalur Gaza-- menyatakan kematian Sharon adalah saat bersejarah, yang menandai hilangnya seorang penjahat yang tangannya telah berlumuran darah orang Palestina. Gerakan Perlawanan Islam tersebut, yang keberuntungan politik mereka mencuat dengan hilangnya Sharon, bersyukur dengan meninggalkan tokoh Israel tersebut.
"Kami semakin yakin akan kemenangan dengan kepergian orang kejam ini," kata Juru Bicara HAMAS Sami Abu Zurhi, yang gerakannya berdoa bagi kehancuran negara Yahudi. Prajurit kawakan itu ikut dalam semua perang besar Israel sebelum terjun ke kancah politik, yang penuh gejolak, pada 1973 --yang berakhir secara dramatis pada Januari 2006, ketika ia menderita stroke berat dan koma. Sejak itu ia tak pernah sadarkan diri.


VIVAnews - Mantan Perdana Menteri Israel Ariel Sharon akan dimakamkan pada Senin waktu setempat di samping makam istrinya di Negev yang meninggal tahun 2000 silam. Pemakaman rencananya akan dihadiri para perwakilan negara sahabat. Diberitakan YNet News , Sharon yang meninggal dunia pada Sabtu kemarin akan diterbangkan dari Tel Aviv ke Bukit Anemones, dekat Peternakan Sycamore milik keluarganya di Negev. Di tempat ini, dimakamkan juga istri Sharon, Lily Yehuda. Sharon diketahui sangat mencintai istri yang telah dinikahi selama 37 tahun itu. Dia kerap mengatakan rindu istrinya tersebut. Lily adalah adik dari istri pertama Sharon, Margalit Yehuda, yang tewas pada kecelakaan mobil tahun 1962. Ribuan orang diperkirakan akan hadir pada pemakaman besok. Di antaranya yang hadir adalah Wakil Presiden Amerika Serikat Joe Biden, mantan perdana menteri Inggris Tony Blair, dan menteri luar negeri Rusia. Penghormatan terakhir terhadap Sharon akan dilakukan warga Israel saat jasadnya disemayamkan di plaza Kenisah hari Minggu ini dari pukul 12.00 hingga 18.00. Pemakaman akandilakukan secara kenegaraan dan militer. Petinya akan digotong oleh enam jenderal Israel. Akan berpidato dalam pemakaman tersebut adalah Presiden Israel Shimon Peres, Ketua parlemen Kenisah Yuli Edelstein, PM Benjamin Netanyahu, dua putra Sharon Omri dan Gilad, Wapres AS Joe Biden dan mantan PM Inggris Tony Blair. "Saya akan memimpin delegasi AS untuk pemakamannya, memberi penghormatan pada Sharon dan meneguhkan kemitraan yang tidak tergoyahkan antara Amerika Serikat dan Israel," kata Biden dalam pernyataannya. Sharon meninggal dunia di usia 85 tahun setelah delapan tahun terakhir koma di rumah sakit. Kendati ditangisi di Israel, namun kematiannya ini disambut gembira di Palestina yang menganggap Sharon adalah "Si Pembantai". (adi)

Comment TS : 4 kata "Azab tuhan Belum berakhir" emoticon-shakehand:

Tambahan berita terkait :
Quote:
Diubah oleh zoronazoro 12-01-2014 13:58
nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
10.5K
132
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan