[ HARPITNAS ] Ini Jadwal Libur dan Cuti Bersama OJK Selama 2014
TS
psycho182
[ HARPITNAS ] Ini Jadwal Libur dan Cuti Bersama OJK Selama 2014
Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan mengeluarkan keputusan penetapan jadwal hari libur dan cuti bersama untuk 2014. Keputusan Dewan Komisioner OJK Nomor 37/KDK.02/2013 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2014 Otoritas Jasa Keuangan ini sesuai dengan Peraturan DK OJK No.01/04/PDK/VII/2012 tanggal 25 Juli 2012 tentang Waktu Kerja dan Hari Kerja OJK.
Berikut jadwal libur dan cuti bersama OJK seperti dikutip detikFinance dari situs resminya, Jumat (10/1/2014).
Quote:
Pelayanan Kantor OJK tutup untuk umum pada 1 Januari untuk perayaan Tahun Baru 2014, pada 14 Januari untuk momentum Maulid Nabi Muhammad SAW, dan 31 Januari 2014 dalam rangka Tahun Baru Imlek 2565 Kongzili. Sementara hari libur fakultatif 2014, yang mengacu pada Keputusan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Hindu, Kementerian Agama Tahun 2013, OJK memutuskan libur pada 29 dan 30 Januari 2014 untuk perayaan Hari Raya Siwaratri.
Quote:
Untuk Maret, DK OJK memutuskan hari libur fakultatif 2014 jatuh pada 8 Maret dan 12 Maret, untuk perayaan Hari Raya Saraswati 1. Libur juga dilaksanakan pada 30 Maret 2014 untuk perayaan Tawur Agung Kesanga Hari Raya Nyepi 1936 dan pada 31 Maret 2014 untuk Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1936.
Quote:
Tepat 1 April 2014, OJK libur untuk Ngembak Geni Hari Raya Nyepi. Di bulan yang sama, tepatnya 18 April, OJK libur dalam rangka memperingati Wafat Isa Almasih.
Quote:
Dalam rangka peringatan Hari Buruh Internasional, OJK meliburkan kegiatannya pada 1 Mei. Libur juga dilaksanakan pada 15 Mei 2014, untuk perayaan Hari Raya Waisak 2558. Enam hari berikutnya, tepatnya pada 21 Mei dan juga pada 31 Mei libur dilaksanakan untuk perayaan Hari Raya Galungan 1. Pada 27 Mei, libur dilakukan untuk peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW. Dan pada 29 Mei 2014, OJK libur untuk peringatan Kenaikan Isa Almasih.
Quote:
Pada Juli 2014, hari libur nasional yang mengacu pada penetapan 1 Syawal 1435 Hijriah untuk perayaan Idul Fitri jatuh pada 28-29 Juli. Penetapan tanggal tersebut mengikuti keputusan dari pemerintah RI. Cuti bersama seluruh karyawan OJK dilaksanakan mengikuti momentum perayaan Idul Fitri, tepatnya pada 30-31 Juli 2014.
Quote:
Untuk Agustus 2014, hari libur diawali pada 1 Agustus, yakni melanjutkan cuti bersama momentum sesudah Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1435 H. Sementara untuk 17 Agustus, Hari Kemerdekaan RI, hari libur kebetulan jatuh pada Ahad.
Quote:
Keputusan hari libur berikutnya akan dilaksanakan pada 4 dan 5 Oktober 2014, Sabtu dan Ahad, untuk memperingati Hari Raya Saraswati 2 dan Hari Raya Idul Adha 1435 H. Sementara pada 8 Oktober, OJK libur untuk perayaan Hari Raya Pagerwesi 2. Menjelang akhir bulan, tepatnya 25 Oktober, hari libur dilaksanakan dalam rangka perayaan Tahun Baru 1436 Hijriah.
Quote:
Hari libur berikutnya diputuskan pada 17 dan 27 Desember untuk perayaan Hari Raya Galungan 2. Untuk perayaan Hari Raya Natal, DK OJK memutuskan hari libur pada 25 Desember 2014, dan cuti bersama pada 26 Desember.
Spoiler for sumber gan:
Quote:
sumber
[url]http://finance.detik..com/read/2014/01/10/092143/2463609/5/ini-jadwal-libur-dan-cuti-bersama-ojk-selama-2014?f991104topnews[/url] <-- hapus 1 titik didepan COM untuk cek sumber
KOMEN TS
wahh mantap nhh . kalo perusahaan ane ada harpitnas tetep masuk tapi diganti uang insentif . lumayan gan buat dapur ngebul n nabung buat cuti entar hehee ..