- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jauhkan anak dari TV ketika jam tidur!


TS
jajang100
Jauhkan anak dari TV ketika jam tidur!

Merdeka.com - Penelitian terbaru menunjukkan bahwa anak-anak semakin berkurang waktu tidurnya dari tahun ke tahun. Mengapa?
Seperti yang dilansir oleh Time (16/1), dalam seratus tahun ini waktu tidur anak berkurang selama satu jam. Ada banyak faktor yang dituding menjadi penyebabnya, antara lain: TV, video game, dan internet.
Para peneliti pun tertarik untuk mengetahui faktor apa sajakah yang menyebabkan anak tidak mau tidur pada saatnya. Para peneliti yang berada di Selandia Baru ini pun melakukan survei terhadap 2000 anak di seantero negeri.
Dalam survei tersebut, anak digolongkan sesuai usianya mulai 5 hingga 18 tahun. Dari sini, mereka dicatat kegiatannya selama 24 jam penuh.
Hasilnya, survei ini membuktikan bahwa sebagian besar anak menghabiskan waktu mereka menonton TV sebelum tidur.
TV inilah yang menyebabkan mereka tetap terjaga. Dari penghitungan waktu yang dihabiskan untuk menonton TV pun ditemukan fakta bahwa semakin lama anak menonton TV, maka semakin lama pula mereka berkeinginan untuk tidur.
Para peneliti pun menjelaskan kenapa TV bisa menyebabkan seseorang untuk tetap terjaga. Hal ini dikarenakan TV mampu menstimulasi otak untuk tetap berpikir. Selain itu, pancaran cahaya yang dikeluarkan oleh TV juga mampu memanipulasi hormon kita agar mampu menunda waktu tidur.
Jadi, jika anak Anda memiliki masalah ketika tidur, ada baiknya mulai jauhkan mereka dari TV. Apalagi, jika sudah masuk waktu tidur mereka, segera matikan TV di rumah Anda.
http://www.merdeka.com/teknologi/jau...jam-tidur.html
0
649
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan