Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

harrycapriAvatar border
TS
harrycapri
Trend Gelang Tangan 2014


Perhiasan merupakan aksesoris yang identik dengan wanita, namun bagi pria perhiasan merupakan hal yang bersifat kontroversial, ini dikarenakan perhiasan dianggap feminim dan tidak cocok untuk pria. Tapi jangan takut, bagi Anda yang ingin menambah gaya dengan aksesoris yang cocok dengan pria. Gelang tangan adalah salah satu aksesoris yang bisa dipakai oleh pria, namun bukan berarti gelang tangan yang dikenakan sama dengan gelang tangan yang dipakai oleh wanita.

Gelang yang digunakan biasanya berasal dari logo band favorit atau brand favorit bagi seorang pria, oleh sebab ini banyak gelang tangan pria yang beredar di pasaran, bahkan apabila ada gelang tangan baru yang sedang trend dipasaran malah susah ditemukan. Nah, sembari berburu gelang tangan yang Anda inginkan, berikut saya berikan tips untuk memilih gelang tangan yang cocok untuk Anda dan akan trend di tahun 2014:

Gelang Metal

Gelang tangan metal yang awalnya digunakan oleh militer sebagai tagging ini sekarang menjadi trend aksesoris untuk tangan, gelang yang bisanya berbentuk rantai ini menambah kemachoan dan kemaskulinan Anda. Pilihlah 3 gelang yang berbeda dan simple, pakailah gelangnya di tangan tanpa ada jam tangan.

Gelang Pelaut

Gelang tangan dengan simbol jangkar yang berarti pelaut ini menjadi trend yang selalu digemari semenjak dahulu, konsep pelaut di gelang tangan ini memberikan gaya petualang layaknya pelaut.

Gelang Manik Manik

Manik-manik bulat yang memiliki ragam warna ini memberikan daya tarik fresh pada gelang tangan, keberagaman warna membuat gelang tangan ini terlihat hippy. Namun jangan asal memilih warna agar tidak terlihat gelang murahan, pilihlah bahan dan warna yang tepat dan serasi untuk warna kulit anda.

Gelang Anyaman

Bagi anda yang ingin tampil dengan gaya pop, gelang tangan ini bisa menjadi pilihan aksesoris yang tepat untuk tangan anda.

Jadi mau pakai yang mana?

sumber : http://www.sanggayahidup.com/gelang-tangan-2014/
0
5K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan