3588fcxAvatar border
TS
3588fcx
(Share) Pengalaman bekerja didunia operasional trucking logistics
Halo gan.....ane butuh masukan saran/pendapat soal'y ane lg kalut.....Ane saat ini dipekerjakan disebuah perusahaan dengan nama H**A LOGISTICS sebagai Kepala Operasional Armada.Tugas & tanggung jawab ane mempersiapkan armada&driver; sesuai permintaan marketing.Sebelum ane bekerja diperusahaan ini,ane bekerja diperusahaan yang bidang usaha'y sama (Logistics). Yang bikin ane luar biasa stres bekerja diperusahaan ini adalah selain mengatur operasional kegiatan armada, ane juga diwajibkan mencari DO (Order) ke customer yg sudah ditentukan marketing. Tapi beberapa kali saat ane contact customer mereka lebih pilih kompetitor perusahaan kami,karena harga kompetitor lebih murah dari harga perusahaan kami. Dan disaat kita ngga dapat order dari customer,itu berarti driver kami tidak dapat penghasilan (Driver disini hanya Mitra perusahaan/tidak ada gaji). Ane serba salah kalo mau complain kemarketing, soal'y selain jadi kepala marketing doi juga sebagai direktur diperusahaan ini. Ane pernah coba main data saat meeting, ane buka data per armada yang dalam 1 minggu cuma jalan 2-3 kali aja....marketing malah bilang "Itu kan mobil&supir; kamu,cari donk DO. Saya sebagai marketing udah susah-susah cari customer.....dll "

Ini yang jadi beban moril ane kerja disini. Ane yakin system begini ngga bakal bikin maju perusahaan ini. Ane mau resign tp msh inget anak&istri;. Tp kalo dilanjutin juga jd beban pikiran & beban moril. Buat agan-agan yg punya pengalaman yg lebih hebat didunia operasional trucking perusahaan logistik mohon saran & pendapat'y. Thanks...
0
6.8K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan