Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Dj.FikryAvatar border
TS
Dj.Fikry
HOT News [ Mulai Hari Ini Pembangunan MRT ] Siap Siap Jakarta Macet Semakin Parah !




Quote:


Pembangunan Fisik MRT Lebak Bulus-Bundaran HI Dimulai






VIVAnews - Pembangunan fisik Mass Rapid Transit (MRT) tahap pertama jurusan Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia mulai dikerjakan hari ini, Kamis 10 Oktober 2013.

Peletakan batu pertama dilaksanakan di Taman Dukuh Atas, Thamrin, Jakarta Pusat. Nantinya, tempat itu pula yang akan jadi lokasi stasiun bawah tanah MRT Dukuh Atas.

Jalur MRT ini terbentang sepanjang 15,7 kilometer, terdiri dari 13 stasiun dengan enam stasiun bawah tanah dan tujuh stasiun layang. Enam stasiun bawah tanah terdapat di Masjid Al Azhar, Istora Senayan (Ratu Plaza), Bendungan Hilir, Setiabudi, Dukuh Atas dan Bundaran Hotel Indonesia.

Sedangkan tujuh stasiun layang yakni mulai dari Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete Raya, H Nawi, Blok A, Blok M, dan Sisingamangaraja. Nantinya MRT akan terintegrasi dengan dua moda transportasi lain yakni KRL commuter line dan monorel.

Direktur Utama PT MRT Jakarta, Dono Boestami, menargetkan pembangunan MRT akan selesai dalam lima tahun. Diperkirakan tahun 2018 proyek itu baru akan selesai.

Total pengerjaan konstruksi MRT terbagi menjadi delapan paket konstruksi sipil. Kedelapan paket tersebut terdiri dari tiga konstruksi sipil bawah tanah, tiga konstruksi sipil layang, serta dua paket pengadaan sistem dan rolling stock (kereta).

Paket konstruksi layang terdiri dari paket CP 101, CP 102, dan CP 103. Kemudian paket konstruksi bawah tanah yang terdiri dari paket CP 104, CP 105 dan CP 106. Serta paket railway system & trackwork dan rolling stock (kereta) yang terdiri dari paket CP 107 dan CP 108.

Untuk paket CP 104 dan 105, pemenangnya adalah Konsorsium SOWJ Joint Venture yang terdiri dari Shimizu, Obayashi, Wijaya Karya, dan PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk.

Sedangkan untuk paket underground CP 106, dimenangkan oleh SMCC-HK Joint Operation yang terdiri dari Sumitomo Mitsui Construction Company dan PT. Hutama Karya (Persero). Tiga paket bawah tanah senilai Rp4,5 triliun akan didahulukan pengerjaannya.

Tahap awal, di Dukuh Atas akan dilakukan pekerjaan sipil slope protection. Pengerjaan itu untuk memperkuat dinding tanah. Meski sederhana, Dono mengungkapkan pengerjaan itu sangat esensial dan diperlukan saat penggalian.

"Saat ini kami sedang menyiapkan bor untuk mulai pemasangan slope protection, belum sampai membuat terowongan kereta. Kami kan menggunakan teknologi bor canggih, begitu terbuka langsung memasang penyangga, bukan sistem suntik yang teknologinya usang," kata Dono kepada VIVAnews.

Pembuatan slope protection juga mendukung pekerjaan sipil yang dilakukan memiliki penyangga atau retaining wall yang kuat sehingga pada saat penggalian tanah yang di atasnya tidak bergeser atau longsor. (eh)



MRT Dibangun, Jokowi Minta Warga Jakarta Siap Macet


Pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta dimulai pekan ini. Pada Kamis besok akan dilakukan groundbreaking di kawasan Thamrin - Dukuh Atas. Rencananya lokasi itu akan jadi stasiun bawah tanah MRT Dukuh Atas.

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, mengingatkan bahwa pembangunan MRT akan membuat kemacetan di Jakarta makin parah. Jokowi --sapaan Joko Widodo-- minta masyarakat Jakarta bersiap menghadapi macet.

"Bangun MRT macet itu konsekuensi, pasti macet tidak mungkin kami menggali ke bawah, melobangi ke bawah dengan tunnel. Itu pasti macet. Oleh sebab itu masyarakat harus siap," kata Jokowi di Cibubur, Jakarta Timur, Selasa 8 Oktober 2013.

Meski demikian, Jokowi yakin nantinya MRT dapat mengatasi macet di Ibu Kota. Setelah MRT selesai dibangun, Pemprov DKI akan menerapkan pembatasan kendaraan pribadi yang melintas di jalan-jalan tertentu.

"Nanti kalau infrastruktur fasilitas MRT, monorel, buswaynya komplit. Kemudian didampingi kebijakan genap ganjil, pajak parkir didampingi ERP," ujar Jokowi.

Jokowi menambahkan, jika lalu lintas ganjil genap dan jalan berbayar tidak mampu mengurai macet, maka Pemprov DKI akan menaikkan pajak kendaraan. Menurut dia, jika semua aturan itu berjalan niscaya kemacetan akan berkurang.

"Kemudian nanti kalau masih diperlukan lagi pajak progresif yang tinggi. Kalau diperlukan baru akan kelihatan. Dijamin bisa ngebut," ucap Jokowi.




Quote:


Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun Mass Rapid Transit (MRT) pada tahap pertama yakni Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia. Rencananya Groundbreaking akan dilakukan pada Kamis besok.

Associate Director Colliers International Indonesia, Ferry Salanto, dalam acara jumpa pers di Jakarta, Selasa 8 Oktober 2013, mengatakan pada pembangunan MRT, akan ada gedung yang dihancurkan untuk pembuatan jalur kendaraan yang diperkirakan bisa mengangkut ratusan ribu orang itu.

"Dengan adanya jalur MRT melewati Sudirman ini nantinya akan ada beberapa gedung yang dihancurkan dan diganti dengan yang baru," katanya.

Menurut Ferry, penghancuran gedung dilakukan karena tanah di kawasan Sudirman sudah semakin sedikit dan langka. Oleh karena itu untuk mengakali masuknya keuntungan, developer akan membangun gedung perkantoran yang lebih baik.

Gedung yang akan dihancurkan itu berumur di atas 20-30 tahun, meski sudah tua tetapi gedung tersebut banyak menghasilkan pemasukan yang besar bagi pengembang.

Saat ini menurut Ferry rata-rata ketinggian gedung di Sudirman mencapai 20-40 lantai. "Gedung baru akan lebih tinggi karena pengembang juga ingin mendapatkan keuntungan yang lebih besar lagi," tambahnya.

Bukan hanya gedung, showroom atau bangunan yang berada di kawasan Sudirman yang sudah tua akan mengalami proses demolished.


Selebaran Minta Maaf Beredar Jelang Pembangunan MRT Jakarta 10 Oktober


Jakarta - Jelang pembangunan konstruksi proyek Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta besok, 10 Oktober 2013, beredar selebaran minta maaf. Selebaran tersebut menyampaikan soal rencana pembangunan MRT dan lokasi pembangunan transportasi massal masa depan di Jakarta tersebut.

Selebaran berwarna putih dengan paduan warna hijau dan biru diterima oleh Endin. Endin yang merupakan warga Bojonggede, Bogor ini mendapatkan selebaran tersebut saat naik angkot di kawasan Pasar Minggu saat menuju kantor.

Dalam selebaran yang berukuran 15 cm x 20 cm tersebut tercetak logo PT MRT Jakarta selaku pengembang proyek MRT Jakarta. Selain itu, juga tertera logo Kementerian Perhubungan, Logo Lembaga Polisi Lalu Lintas,dan DKI Jakarta.

"Kami mohon maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat yang terdampak karena proses konstruksi proyek MRT Jakarta ini," tulis selebaran tersebut seperti dikutip detikFinance, Rabu (9/10/2013)

Bunyi selebaran lainnya menyebutkan imbauan kepada warga agar sabar saat melintasi kawasan Jl Thamrin-Dukuh Atas karena akan ada proses konstruksi proyek MRT di kawasan tersebut.

"Mohon ikuti petunjuk lalu lintas bila ada pengalihan jalan atau gunakan rute alternatif," tulis selebaran tersebut.

Pada bagian bawah selebaran tertulis soal sosialisasi proyek MRT, antara lain:

Jumlah lokasi stasiun layang (elevated) antara lain ada 7 stasiun Lebak Bulus-Fatmawati-Cipete Raya-Haji Nawi-Blok A-Blok M-Sisingamangaraja.
Jumlah lokasi stasiun bawah tanah antaralain ada 6 stasiun Senayan-Istora-Bendungan Hilir-Setiabudi-Dukuh Atas-Bundaran HI.
Perkiraan masa konstruksi Oktober 2013 sampai Mei 2018
Perkiraan mulai beroperasi Maret 2018
Lokasi pembangunan dalam waktu dekat berlokasi paket pengerjaan underground Ruas Sisingamangaraja sampai Bundaran HI

Diubah oleh Dj.Fikry 10-10-2013 00:17
0
5.4K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan