Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mode1Avatar border
TS
mode1
Tak Hanya Jakarta, Shanghai Juga Macet!

Shanghai ternyata juga masuk dalam kategori kota termacet (Putri/detikTravel)

Shanghai - Kesan bersih, tenang dan teratur terpancar begitu turis pertama kali menginjakkan kaki di Shanghai. Tapi cobalah jalan ke tengah kota, pemandangan yang terlihat ternyata tak jauh berbeda dengan Jakarta: macet!

Beberapa waktu lalu, detikTravel bersama rombongan Association of the Indonesia Tours and Travel Agencies (ASITA) Jakarta berkunjung ke China. Ada beberapa kota yang dikunjungi, salah satunya adalah Shanghai.

Sebenarnya, Shanghai bukanlah tujuan perjalanan. Kami semua menuju Yinchuan di Provinsi Ningxia. Namun, untuk mencapai kota tersebut, saya bersama rombongan turun harus transit di Bandara Pudong, Shanghai.

Selanjutnya, kami berkeliling kota sebentar sebelum ke bandara untuk melanjutkan perjalanan ke Yinchuan. Perlahan, bus yang kami tumpangi mengitari Kota Shanghai.

Kesan bersih terpancar jelas. Tak terlihat sampah berserakan, sekalipun di pinggiran jalan. Bahkan, sungai yang kami lewati tidak terlihat ada genangan sampah.

Sambil terus melempar pandangan ke luar jendela, rumah-rumah tampak berjejer rapi di sana. Namun, ketika sedang asyik menikmati pemandangan, bus yang saya tumpangi terhenti, diikuti mobil di belakang.

Menoleh ke depan, anteran panjang terlihat. Ah ternyata Shanghai juga mengalami macet. Khayalan ini pun terlempar ke Jakarta. Kota besar yang juga macet.

Semakin lama antrean semakin panjang. Sebagai orang yang tinggal di Jakarta dan sering berjumpa dengan macet, antrean panjang ini bukanlah hal baru.

"Wah Shanghai sama seperti Jakarta ya, bisa macet juga," teriak salah seorang teman di dalam bus yang diikuti anggukan yang lain.

Setelah mengantre panjang, ternyata sumber kemacetan adalah lampu merah. Mungkin karena volume mobil ketika itu banyak, sedangkan durasi lampu merah pendek mengakibatkan macet.

Terlepas dari itu semua, Shanghai merupakan kota yang bersih dan asyik untuk dikunjungi.


sumber: [url]http://travel.detik..com/read/2013/09/20/070253/2364146/1520/tak-hanya-jakarta-shanghai-juga-macet?v9922021381[/url]

ternyata bukan cuma dijakarta aja yamg macet...
0
1.4K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan