kevinharuka48Avatar border
TS
kevinharuka48
Tips Cara Memperbaiki Memory Card (MMC) Rusak
Siang agan" and sista", mungkin sebagian dari agan and sista para kaskuser udh pada tau tentang tips ini, tp ane sekedar mau share aja buat para kaskuser yg mungkin belum pd tau.
berikut Cara / Memperbaiki Memory Card (MMC) Rusak :




Cara Memperbaiki Memory Card (MMC) Rusak - Memperbaiki memory card yang rusak atau memory card yang corrupt merupakan opsi yang bisa anda lakukan dari pada harus merogoh kocek untuk membeli memory card yang baru, kalau memory card tersebut masih bisa diperbaiki buat apa beli baru lagi, jika anda belum tahu cara memperbaiki memory card yang rusak, corrupt, tak bisa diformat atau tak bisa dibaca maka mudah-mudahan cara berikut ini bisa membantu anda mengatasi masalah kerusakan pada memory card anda.

Seiring berjalannya waktu sering memory card mengalami kerusakan, baik itu kerusakan secara fisik maupun secara logic, kerusakan secara fisik berarti telah terjadi kerusakan pada hardware memory tersebut seperti patah, terbakar dan sebagainya, kerusakan seperti ini tidak dapat diperbaiki lebih baik dilem biru alias lempar beli yang baru. Sedangkan kerusakan secara logic adalah kerusakan yang disebabkan karena memory card corrupt, tak bisa menyimpan data dan sebagainya. Biasanya kerusakan secara logic masih bisa diperbaiki.

Memoryi card yang rusak biasanya disebabkan karena beberapa hal seperti berikut:

1.Karena terkena virus
2.Rusak karena panas yang berlebihan
3.terlalu sering melakukan kesalahan dalam hal cabut dan colok memori card
4.pengaruh medan magnet yang kuat



Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk bisa memperbaiki Memory card anda yang rusak, saran saya jika masih bisa back up terlebih dahulu data anda sebelum melakukan perbaikan serta melakukan format ulang memory anda karena memformat berarti menghapus semua data yang ada. Adapun beberapa cara memperbaiki memory card yang rusak adalah sebagai berikut:

Cara memperbaiki memory card yang rusak tanpa format:

Cara memperbaiki memory card ini menggunakan media komputer untuk memperbaiki kerusakan pada memory card, sebaiknya anda gunakan cara ini terlebih dahulu sebelum memformat memory anda.


-bukalah memory card anda dan masukkan kedalam card reader untuk kemudian anda colokkan ke port USB komputer
-Buka windows explorer
-Cari drive memory card anda jika sudah ketemu silahkan klik kanan dan pilihlah properties
-Setelah itu cari dan klik tab tools




-Klik check now



-beri cek list pada automatically fix system errors dan scan for and attempt recovery of bad sectors untuk kemudian klik start untuk memulai proses perbaikan dan tunggulah sampai selesai.




-Jika sudah selesai dan tidak ditemukan masalah atau masalah pada memory card anda sudah selesai diperbaiki akan muncul seperti gambar berikut ini


ATAU DENGAN CARA LAIN SEPERTI BERIKUT :

Cara memformat memory card dengan windows:

Cara berikut ini dapat anda lakukan jika anda tidak dapat memperbaiki memory card anda dengan cara diatas.



- Buka windows explorer
-Cari drive memory anda Misalnya memory anda di drive J, anda harus mengetahui drive memory card anda jika tidak ingin salah format
-Klik kanan pada drive memory card anda kemunian klik format






Muncul jendela format, pada file system pilih FAT dan pilih quick format pada format option






-Kemudian klik Format
-Selesai


Jika dengan cara tersebut anda belum berhasil memformat memory card anda maka ikuti cara berikutnya:

Cara memformat memory card menggunakan Command prompt:


-Klik start --> All Programs --> Accessories --> Command prompt
-Akan Muncul jendela Command prompt
-Ketiklah FORMAT J:/ FS:FAT disebelah c:\User\User> (ganti J adalah drive memory card anda)






-Tekan enter dan tunggu sampai selesai


Cara mengatasi Memory Card yang tak bisa terbaca:

Memory card yang tak bisa terbaca menurut pengalaman saya bisa juga disebabkan karena permukaan ujung memory card yang berwarna kuning kotor maupun berdebu, berminyak dan bisa juga karena karatan, sebingga menyebakkan memori card tidak dapat dibaca. Hal yang bisa anda lakukan adalah membersihkannya dengan menggunakan penghapus pensil hingga bersih dan mengkilat.



Semoga bermanfaat.

Mudah mudahan ada yg ngasih emoticon-Blue Guy Cendol (L)..
Diubah oleh kevinharuka48 31-08-2013 06:17
0
69.9K
95
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan