- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Dituduh Membunuh dan Korupsi, Mubarak Diadili Ahad


TS
ojongonole
Dituduh Membunuh dan Korupsi, Mubarak Diadili Ahad

Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak melambaikan tangan pada pendukungnya dari balik jeruji saat ia menghadiri sidang di pengadilan ulang pada banding di Kairo, Mesir (13/4). Hosni Mubarak akan ditempatkan di bawah tahanan rumah. AP
TEMPO.CO, Kairo - Pengadilan Mesir bakal memanggil bekas Presiden Husni Mubarak, Ahad, 25 Agustus 2013, untuk didengar keterangannya.
Mubarak masih harus menghadapi tuduhan pembunuhan terhadap pengunjuk rasa yang menentangnya pada revolusi 2011 serta tiga dakwaan korupsi.
Pengganti bekas Presiden Anwar Sadat itu telah menghabiskan masa penahanan maksimum selama dua tahun sebelum proses peradilannya berjalan. Oleh sebab itu, sesuai dengan hukum Mesir, dia boleh bebas sembari menunggu panggilan pengadilan.
Perdana Menteri Mesir, Hazem el-Beblawi, pada Rabu malam waktu setempat, 21 Agustus 2013, mengatakan Mubarak ditempatkan di rumah tahanan menyusul masa pembebasannya. "Mubarak memilih berada di rumah sakit militer," tulis kantor berita pemerintah MENA.
Selain pembunuhan, Mubarak sedikitnya bakal menghadapi tiga tuduhan korupsi. Tuduhan pertama, dia diduga menerima upeti dari kantor milik negara, Al-Ahram, senilai US$ 11 juta (sekitar Rp 119 miliar), termasuk memperoleh hadiah berbentuk pehiasan dan arloji. Di Mesir, kasus ini populer dengan sebutan "Ahram Gifts".
Diduga Mubarak juga telah membayar kembali hadiah yang diterimanya sehingga ada kemungkinan dapat menurunkan hukuman dan mempercepat pembebasannya.
Tuduhan kedua adalah Mubarak dituduh menggelapkan dana yang dialokasikan untuk renovasi Istana Presiden. Adapun tuduhan ketiga, yakni menerima keuntungan selama menjabat sebagai presiden.
Pada peradilan tahun lalu, Mubarak didakwa terlibat dalam pembunuhan para pengunjuk rasa yang menentangnya selama revolusi 2011 sehingga dia dijatuhi hukuman mati. Namun, proses peradilannya diulang kembali pada Januari 2013.
=====================================================
OMG.... lho, katanya para pihak yg pro IM mesir, si mubarak telah bebas sepenuhnya dr penjara lalu bakal kembali ke pilpres mesir yg akan datang...

eh, trnyata ybs msh terkena tahanan rumah dan itupun ybs bs bebas dr penjara krn masa tahanan nya sdh hbs tp proses pengadilan thd dirinya msh terus berjalan sampe skrg....

Diubah oleh ojongonole 23-08-2013 16:20
0
703
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan