Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tomokazuAvatar border
TS
tomokazu
KAMU LAWAN ATAU KAWAN .......?? ( KISAH NYATA PERANG DUNIA KEDUA )
[/CENTER]


Langsung aje gan ..emoticon-Ngacir

Adu strategi dan taktik digunakan selama perang dunia II antara pihak Jerman melawan sekutu.

Namun yang paling unik terjadi pada akhir tahun 1944

Di saat itu pihak Jerman makin terdesak dan sekutu perlahan namun pasti sudah bergerak menuju Berlin, ibukota Jerman .

Di saat kritis itu Jerman adalah pihak yang bertahan
dikarenakan di semua front sudah terkepung ditambah lagi militer Jerman yg mulai terdesak di sana-sini
angkatan Udara ( Luftwaffe ) sudah hancur, armada laut ( U-boat ) banyak yg tenggelam , hanya angkatan darat ( wermacht dan SS ) yg masih bertempur.

Der Fuhrer , Hitler bersama jajarannya akhirnya membuat sebuah rencana nekat
dan yang ditugasi memimpin operasi tersebut adalah perwira SS, otto skorzeny

Spoiler for Pemimpin operasi:


Quote:


Sebenarnya penyusupan ke daerah musuh bukanlah hal aneh dalam peperangan
Banyak mata -mata Jerman yang beroperasi di Inggris atau Amerika
namun mereka tidak berada di medan perang melainkan di kota -kota seperti London dan New York.

namun yang tidak lazim adalah menyusup langsung ke markas musuh di medan perang
tentu saja sangat beresiko ketahuan.

Spoiler for Pelaku:


Maka dibekali kenekatan luar biasa dan seragam dari para tawanan perang sekutu yg ada di pihak Jerman beberapa batalion dikirim langsung ke jantung pertahanan musuh .dalam kondisi menyamar tentunya .

Sekitar awal Desember 1944 , pasukan sekutu gadungan ini mulai memasuki wilayah pihak lawan

ternyata tidak sulit menembus pertahanan sekutu dgn cara seperti ini
Para pasukan sekutu di garis depan tidak menaruh curiga bahwa ada pasukan sekutu yang datang

Perlu diketahui dalam kondisi perang , perputaran personil militer terjadi setiap hari di garis depan dengan cepat, karena dipastikan setiap hari ada prajurit yg gugur atau terluka sehingga harus ditarik ke garis belakang.

untuk kemudian digantikan oleh pasukan baru.
Para komandan sekutu di garis depan juga tidak terlalu memperhatikan wajah - wajah baru di unit mereka , dan yg paling penting mereka tidak menyangka pihak Jerman akan menerapkan operasi semacam ini.

ternyata pasukan sekutu gadungan ini bisa membaur dengan pasukan sekutu yang asli dan mengacaukan banyak rencana pasukan sekutu selama berminggu -minggu

Quote:


Bahkan pasukan gadungan ini sempat membuat sebuah batalion sekutu mundur dari garis depan , atau memberikan rute patroli yang salah sehingga menyebabkan pasukan sekutu disergap pasukan Jerman .

Kekacauan komando terjadi di garis depan sekutu, dan laporannya sampai kpd pimpinan tertinggi sekutu , salah satunya jenderal Omar Bradley

sang jenderal akhirnya mengetahui ada penyusupan masif di garis depan
maka dilakukanlah pembersihan besar -besaran.

Pada saat pembersihan ini kekacauan belum berakhir , karena saling curiga terjadi antar satu sama lain di pihak sekutu.

Quote:


Namun lambat laun , pembersihan pasukan dari para penyusup menunjukkan hasil yg positif.

para pasukan sekutu gadungan tsb mulai ditangkapi dan yang cukup beruntung berhasil meloloskan diri dari razia dan kembali mengenakan seragam tentara Jerman.

Namun naas bagi para penyusup yg tertangkap kerena mereka tidak dikirim ke kamp tawanan namun langsung dieksekusi dikarenakan pihak sekutu merasa jengkel akan ulah mereka yang mengacaukan rencana operasi sekutu selama berminggu - minggu.

Spoiler for Penangkapan:


Spoiler for Persiapan:


Spoiler for Pengecekan terakhir:


Spoiler for game Over:




Diubah oleh tomokazu 20-07-2013 18:16
0
7.2K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan