lakalakaAvatar border
TS
lakalaka
Panduan Shalat Tarawih di Bulan Ramadhan
Bismillahir Rahmaanir Rahiim
( Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang )


MUQODDIMAH



Rasulullah SAW bersabda :

“Sesungguhnya Allah mewajibkan kepada kalian puasa di bulan Ramadhan dan aku menganjurkan kepada kalian untuk menghidupkan (malamnya dengan ibadah), maka barang siapa yang berpuasa di siang harinya dan menghidupkan dengan ibadah di malam harinya karena iman dan mengharap pahala (dari Allah SWT) maka akan diampuni dosanya yang telah lalu”

Di saat menjelang bulan Ramadhan, mari kita beri semangat diri kita dalam menyambut Ramadhan. Sehingga ketika kita memasuki bulan Ramadhan benar-benar penuh dengan kesiapan lahir dan batin untuk menggapai kemenangan dan kejayaan dihadapan Allah swt sebagai orang yang :

” ﻦَ ْﻳﺰﺋﺎﻔﻟاوَ ﻦَ ْﻳﺪِ ِﺋﺎَﻌْﻟا ﻦَ ﻣِ “ “Kembali kepada Allah dengan pengampunan dan mendapat keberuntungan dan pahala yang besar”. Aamiin

Shalat tarawih adalah bagian dari pada Qiyamu Ramadlan. Karena itu, mari kita lakukan ibadah shalat tarawih dengan sungguh-sungguh dan memperhatikannya serta mengharapkan pahala dan balasan dari Allah swt, Karena Malam Ramadlan adalah kesempatan yang terbatas bilangannya dan orang mu’min yang berakal akan memanfaatkannya dengan baik tanpa ada yang terlewatkan.Jangan sampai kalian meninggalkan shalat tarawih, jika ingin memperoleh pahala shalat tarawih. Dan jangan pula kembali dari shalat tarawih sebelum imam selesai darinya dan dari shalat witir, agar mendapatkan pahala shalat semalam suntuk. Hal ini didasarkan pada sabda Nabi SAW: “Barangsiapa mendirikan shalat malam bersama imam sehingga selesai, dicatat baginya shalat semalam suntuk”. (HR. Sunan, dengan sanad shahih).

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Ada amalan sunnah yang sangat dianjurkan bagi kaum muslimin, yaitu Shalat Taraweh. Namun ada sedikit keteledoran dan kesalahpahaman di dalam memahami Shalat Taraweh sehingga kadang Shalat taraweh ini jadi sebab permusuhan diantara kaum muslimin.

Sebenarnya masalah shalat taraweh sangat jelas, jadi kita tidak perlu membahas Shalat Taraweh akan tetapi tinggal mengamalkannya. Sebab para Ulama terdahulu telah tuntas membahas cara, waktu dan bilangan rokaatnya.

Namun di saat terjadi perbedaan pendapat tentang bilangan dan caranya yang dimunculkan oleh segelintir orang akhir zaman, yang akhirnya menimbulkan fitnah, maka wajib bagi yang faham tentang taraweh untuk menjelaskan dan memberi tahu yang belum faham. Padahal jika ada seseorang yang tidak mengerjakan Shalat Taraweh pun tidak menjadi masalah karena ini amalan sunnah.

Yang menjadi masalah lebih besar lagi adalah karena adanya sebuah fatwa ulama yang tak bertanggungjawabbeberapa tahun lalu, bahwasanya Shalat Taraweh lebih dari 11 rokaat adalah Bid’ah. Maka dari itu kita berkewajiban menjelaskan dan membela orang yang dianggap melakukan sesuatu yang Bid’ah padahal tidak demikian. Semoga Allah memberi petunjuk kepada kita semua, Aamiin.

Daftar Isi:
  1. Hukum Shalat Tarawih
  2. Sejarah Shalat Tarawih
  3. Mana Lebih Utama, Shalat Tarawih Berjamaah Atau Sendiri?
  4. Bilangan Rakaat Shalat Witirnya Rasulullah SAW
  5. Bilangan Rakaat Shalat Tarawihnya Rasulullah SAW
  6. Bilangan Rakaat Shalat Tarawih pada Masa Sahabat Nabi
  7. Hujjah Mereka Yang Tarawih 8 Rakaat
  8. Pendapat Ulama Tentang Tarawih 8 Rakaat
  9. Pendapat Ulama 4 Madzhab Tentang Bilangan Rakaat Shalat Tarawih
  10. Bacaan Bilal Pada Shalat Tarawih dan Witir
  11. Do'a Sesudah Shalat Tarawih dan Witir


Video Penjelasan Tentang Shalat Tarawih

Simak gan:
Diubah oleh lakalaka 07-07-2013 04:25
0
8.4K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan