- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
AS Boleh Berinvestasi, Jokowi Tetap Pegang Kendali


TS
semuattgcinta
AS Boleh Berinvestasi, Jokowi Tetap Pegang Kendali
AS Boleh Berinvestasi, Jokowi Tetap Pegang Kendali

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Joko Widodo memastikan bahwa pemerintah Indonesia akan mengendalikan secara penuh investasi yang akan ditanamkan Amerika Serikat di Jakarta. Hal penting itu yang harus ditegaskan di dalam sebuah kerja sama investasi.
"Kesempatan apa pun yang kita berikan, tetapi pemerintah yang mengendalikan, manajemen ada di kita, bukan di mereka," ujar Jokowi seusai rapat dengan CEO dan Duta Besar AS untuk Indonesia Scott Marciel di Balaikota Jakarta, Selasa(25/6/2013) sore.
Jokowi mengatakan, pertemuan yang dilakukan sekitar 60 menit itu baru merupakan penjajakan dari AS untuk berinvestasi di Ibu Kota. Adapun bidang yang akan disasar adalah properti, teknologi informasi, dan sejumlah bidang jasa lain.
Namun, gubernur yang pernah blusukan bersama Dubes AS itu belum bisa memastikan bentuk teknis investasi tersebut dan masih melakukan kajian terlebih dahulu. Jokowi hanya memastikan investasi itu dilakukan tak di pusat kota demi pemerataan pembangunan.
"Nantilah, akan kita perjelas lagi," kata Jokowi.
Dalam kesempatan yang sama, Chairman and CEO US-Asean Business Council Evan Greenberg menyatakan terkesan dengan gaya kepemimpinan Jokowi sebagai gubernur. Terlebih atas kondisi Jakarta di waktu-waktu terakhir.
"Kami sedang mencari cara mengembangkan dan meningkatkan investasi perdagangan antardua negara. Kami semakin percaya diri mengajak Jakarta bekerja sama dengan negara kami," ujarnya.
http://megapolitan.kompas.com/read/2...Pegang.Kendali
tegas dari awal
dan yg paling penting nanti bagi-hasilnya harus yg masuk akal ya

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Joko Widodo memastikan bahwa pemerintah Indonesia akan mengendalikan secara penuh investasi yang akan ditanamkan Amerika Serikat di Jakarta. Hal penting itu yang harus ditegaskan di dalam sebuah kerja sama investasi.
"Kesempatan apa pun yang kita berikan, tetapi pemerintah yang mengendalikan, manajemen ada di kita, bukan di mereka," ujar Jokowi seusai rapat dengan CEO dan Duta Besar AS untuk Indonesia Scott Marciel di Balaikota Jakarta, Selasa(25/6/2013) sore.
Jokowi mengatakan, pertemuan yang dilakukan sekitar 60 menit itu baru merupakan penjajakan dari AS untuk berinvestasi di Ibu Kota. Adapun bidang yang akan disasar adalah properti, teknologi informasi, dan sejumlah bidang jasa lain.
Namun, gubernur yang pernah blusukan bersama Dubes AS itu belum bisa memastikan bentuk teknis investasi tersebut dan masih melakukan kajian terlebih dahulu. Jokowi hanya memastikan investasi itu dilakukan tak di pusat kota demi pemerataan pembangunan.
"Nantilah, akan kita perjelas lagi," kata Jokowi.
Dalam kesempatan yang sama, Chairman and CEO US-Asean Business Council Evan Greenberg menyatakan terkesan dengan gaya kepemimpinan Jokowi sebagai gubernur. Terlebih atas kondisi Jakarta di waktu-waktu terakhir.
"Kami sedang mencari cara mengembangkan dan meningkatkan investasi perdagangan antardua negara. Kami semakin percaya diri mengajak Jakarta bekerja sama dengan negara kami," ujarnya.
http://megapolitan.kompas.com/read/2...Pegang.Kendali
tegas dari awal

dan yg paling penting nanti bagi-hasilnya harus yg masuk akal ya

0
2.5K
32


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan