Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

widiasssssAvatar border
TS
widiasssss
Suasana Romantis di Pantai Akkarena Makassar

Selain pantai Losari yang sudah banyak di kenal oleh wisatawan ternyata Makassar masih memiliki pantai lain yang wajib Anda kunjungi. Pantai Akarena adalah pantai yang tidak jauh dari pusat kota dan dikenal memiliki suasana yang romantis khususnya pada malam hari.

Pantai Akkarena dibuka untuk umum pada tahun 1998. Terletak di pesisir pantai tanjung bunga dengan luas 10 hektare, pantai Akkarena dilengkapi dengan taman seluas 450 m2 dengan arsitektur bangunan bergaya mediterania. Taman ini berada tepat di pesisir pantai dan menyediakan berbagai macam aneka kudapan baik yang bergaya internasional maupun tradisional Makassar. Tidak hanya itu, taman ini juga dilengkapi juga dengan sound system, layar LCD dan hiburan live musik.

Pantai ini juga memiliki wahana rekreasi dan olahraga air seperti jetski, banana boat, speed boat dan boat kecil. Salah satu sudut yang menyajikan keindahan pantai ini adalah sebuah dermaga laut yang menjadi landmark Akkarena. Panjang dermaga 150 meter dengan lebar 5 meter. Disinilah kita bisa menikmati keindahan matahari terbenam di perairan Selat Makassar. Dermaga ini juga digunakan untuk pendaratan kapal-kapal wisata berukuran kecil dan sedang.

Pada malam hari pantai ini memberikan suasana berbeda dengan lampu remang-remang dan view alam yang indah. Semilir angin saat sunset plus tulisan “love” di ujung salah satu dermaga membuat pantai ini layak disebut sebagai tempat romantis untuk pasangan.

Pantai Akkarena buka setiap hari sejak pukul 07.00-22.00 WITA. Setia pengunjung akan dipungut biaya Rp. 10 ribu per orang dewasa sedangkan untuk anak usia 5 tahun ke bawah tidak dipungut biaya. Akses menuju pantai Akkarena ini juga cukup mudah karena berada di kawasan Tanjung Bunga yang berada tepat di seberang GTC Mall dan hanya berjarak sekitar 10 menit dari pusat kota. http://panduanwisata.com/2013/02/27/...rena-makassar/
0
1.5K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan