Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anggachris3Avatar border
TS
anggachris3
Benar-Benar Pesta Basket Indonesia
SAAATNYA LIGA BASKET INDONESIA KEMBALI BERSINAR...!!!!!


PENONTON NBL Indonesia kini semakin heterogen. Mereka tak hanya didominasi penggemar basket dari kota yang menjadi tuan rumah. Termasuk saat grand final Championship Series Speedy NBL di GOR UNY Jogjakarta Minggu malam lalu (26/5).

Penonton partai puncak kompetisi basket paling bergengsi di tanah air itu datang dari berbagai kota. Tidak hanya kota-kota di Jawa, banyak pula fans dari Pontianak, Makassar, hingga kota-kota besar lain seperti Jakarta, Surabaya, dan Bandung.

Garuda Family, sebutan untuk pendukung Garuda Kukar Bandung, adalah salah satu yang berasal dari banyak kota. Ditemui Jawa Pos di tribun selatan GOR UNY, mereka tetap bersemangat mendukung tim kesayangannya meski "hanya" bertarung dalam perebutan tempat ketiga.

''Kami datang ke sini untuk mendukung semua pemain Garuda!'' teriak Ita Hendra, asal Bandung.

Kendati datang dari kota berbeda, mereka janjian mengenakan kaus kebesaran Garuda yang berwarna merah. Mereka yang sebagian besar perempuan itu juga mengenakan bando merah dengan tulisan Garuda di atasnya. ''Nggak apa-apa juara tiga. Yang penting Garuda!'' timpal Nopiyan Rahma.

Mereka tak hanya rela hadir di GOR UNY. Mereka juga membawa spanduk dan tulisan besar berisi ucapan ulang tahun kepada small forward Hendru Ramli (25 Mei) dan pelatih utama A.F. Rinaldo (29 Mei). Mereka tak peduli meski Hendru tak bisa bermain di championship series karena sakit.

''Kami datang ke sini tidak untuk melihat tim menang. Kami ingin mendukung mereka. Apa pun hasilnya, menang atau kalah, kami tetap jadi fans setia. Tapi, kalau bisa harus menang lah,'' ujar Nopiyan.

Kedatangan penonton dari banyak kota itu menunjukkan malam puncak Speedy NBL sebagai pesta basket tanah air. Pemilihan Jogjakarta, kota netral sebagai host final, membuat semua fans bisa lebih menikmati malam grand final. (aga/ady/ang)

Story Provided by Jawa Pos

update pic
Spoiler for FINAL NBL:

Spoiler for VENUE:

Spoiler for Prepare:

Spoiler for Opening:

Spoiler for MC:

Spoiler for andi batam:

Spoiler for Prastawa dan Bos Azrul Ananda:


sumber : www.nblindonesia.com
Diubah oleh anggachris3 28-05-2013 18:38
0
3K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan