Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cheryshopAvatar border
TS
cheryshop
10 Benda Wajib di dalam Tas Make-up anda (Ladies wajib baca)


Hai Ladies,,,,,

Tampil selalu fresh, cantik dan rapi setiap saat merupakan salah satu impian semua wanita agar selalu menarik dimata teman-teman, keluarga, rekan kerja, bahkan dimata pria emoticon-Smilie

Berikut ini kami dari mycherryshop.com sharing mengenai 10 benda wajib di dalam tas make up anda , jika anda ingin selalu tampil cantik, maka anda membutuhkan semua perlengkapan make up ini di dalam tas make up anda.

1. Foundation.
Buat kulit anda tampak lebih rata dan halus. Dengan foundation, anda
Bisa menyamarkan ketidaksempurnaan yang tampak. Pastikan anda
memilih foundation yang dilengkapi dengan spf agar kulit terlindungi
Dari sinar matahari

2. Eyeliner dan Maskara
Ini alat rias wajib bagi setiap wanita! Hanya dengan beberapa
sapuan, anda sudah bisa mempertegas bentuk mata anda. Eyeliner
menambahkan sentuhan glamor pada wajah anda dan sedikit drama dalam
hidup anda emoticon-Wink maskara akan mengubah bulu mata anda menjadi bulu mata
Lentik yang tebal dan panjang.

3. Eyelash.
Hanya dalam hitungan detik, pelentik bulu mata bisa menonjolkan
mata, dan bahkan bulu mata yang tipis sekalipun menjadi bingkai
manis bagi mata anda. Maskara akan mengubah bulu mata anda menjadi
bulu mata lentik yang tebal dan panjang.

4. Eye Shadow
Riasan makin memukau di segala acara berkat eye shadow. Pilih warna
yang cocok dengan bibir dan riasan keseluruhan. Make up mata itu
mampu mengekspresikan perasaan dan siapa diri anda.

5. Concealer
Samarkan noda dan bintik hitam yang tidak diinginkan dengan
cocealer. Ini adalah senjata make up yang harus selalu ada di dalam
tas anda, jangan sampai meninggalkannya ladies!!!

6. Bedak padat
Bedak padat membantu wajah anda terlihat tetap halus, bebas kilap,
dan cela sepanjang hari. Jangan sampai lupakan benda atau ini.

7. Blush
Agar wajah selalu tampak segar dan merona, pilih blush yang
memberikan warna hangat di pipi. Pilih warna yang tepat bagi warna
kulit anda.

8. Lip Balm
Jaga kesehatan dan kecantikan bibir anda dengan lip balm. Lip balm
juga dapat membantu melindungi dari udara kering, cuaca dingin, dan
angin.

9. Lipstik dan Lipgloss
Warna yang memukau dan mengkilap membuat bibir anda jadi makin
cantik. Jangan lupakan lipstik dan lipgloss dalam tas make up anda.

10. Moisturiser
Agar kulit tetap lembab dan sehat, gunakan pelembab yang menghidrasi.
Ini akan membantu menjaga kadar air sehingga kulit anda tidak kering.

Semoga informasi 10 benda wajib dalam tas make up anda ini berguna untuk kalian ladies, nantikan tips cara menggunakan 10 benda wajib ini emoticon-Smilie dari kami.

"Tampil indah cantik berseri, bukan impian lagi"

Ken
Konsultan Kecantikan dan Romansa
www.mycherryshop.com
Diubah oleh cheryshop 24-05-2013 05:19
0
1.7K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan