Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agilalrumiAvatar border
TS
agilalrumi
3 Wanita yang Turut Memberi "Jalan Terang" Pada Dunia
Menjelang bulan april dan tentunya di bulan april selain kita tau istilah "April Fool"
kita juga harus inget dong di bulan april kita punya hari dimana kita dibuat takjub oleh seorang pejuang emansipasi wanita untuk mensejajarkan "derajatnya" dengan para pria. pasti tau dong?


bener banget ! Hari Kartini ! yang punya lengkap Raden Ajeng Kartini atau biasa kita sebut dengan "Ibu Kita Kartini"
di tanggal 21 April nanti biasanya kita akan sedikit mengenang beliau melalui penggunaan baju adat daerah pada tanggal tersebut.
Tapi, kali ini gue bukan mau posting mengenai kartini..
mungkin tentang beliau akan gue garap di postingan selanjutnya..
Kali ini gue akan sedikit nge-bahas soal Kartini - Kartini lain yang berasal dari belahan bumi lain sudah ber-inovasi dan memberi "jalan terang"
secara tidak langsung dengan inovasi dan ide mereka untuk kemudahan kita dimasa kini..
Siapa dan Inovasi seperti apakah yang mereka investasikan?



1. Pembersih Kaca Mobil Otomatis (Wiper) - Mary Anderson

Mungkin tidak semua orang tahu kalau ternyata penggagas awal ide Pembersih Kaca Mobil Otomatis (Wiper) yang saat ini menjadi syarat wajib setiap Kendaraan Roda Empat adalah seorang wanita.

Diawal tahun 1900 - an yang mana kala itu sedang gencar gencarnya produksi massal kendaraan roda empat oleh Oldsmobile dan dikembangkan lagi oleh Henry Ford.

Ia mendapatkan ide ini ketika sedang melakukan perjalanan menuju kota New York, dimana pada masa tersebut ketika sedang turun hujan ataupun salju para pengendara harus berhenti untuk membersihkan kaca mobil mereka agar pandangan mereka tetap terlihat jelas.
Sebagai solusinya ia mencoba menginovasikan alat yang berupa seperti lengan tangan dan bisa berayun dengan didasari oleh karet serta bisa dioperasikan menggunakan tuas dari dalam dan tak perlu keluar mobil.

Awalnya ide tersebut sempat mengalami pertentangan pada tahun 1904, namun pada tahun 1916 inovasi dari Mary Anderson ini menjadi perangkat standar bagi semua mobil di amerika.
Uniknya, ia tidak pernah mematenkan penemuannya tersebut hingga ia tidak dapat sepeser-pun dari ide cemerlang yang ia temukan tersebut.


2. Penemu Teknik X-ray pencari struktur atom dan penemu molekul Vitamin B-12 dan Vitamin D - Dorothy Hodgkin

Dorothy Mary Crowfoot Hodgkin seorang Kimiawaty yang memenangkan Hadiah Piala Nobel pada tahun 1964 pada kategori Kimia
untuk tekadnya menemukan Teknik X-ray dan dapat menemukan struktur molekul biokimia penting yang bisa kita rasakan sampai saat ini.

Dorothy Hodgkin menggunakan X-Rays untuk menemukan struktur dasar dari atom dan
bentuk molekul secara keseluruhan yang jumlahnya lebih dari 100 jenis molekul termasuk: penisilin, vitamin B-12, vitamin D, dan insulin.


3. Bahasa Komputer "The Compiler" dan "COBOL" - Grace Hopper

Ketika kita berbicara mengenai kemajuan teknologi dalam Komputer,
biasanya kita akan lebih cenderung berpikir mengenai orang - orang seperti Charles Babbage, Alan Turing dan Bill Gates yang notabene-nya adalah pria.

Grace Hopper adalah wanita pertama yang lulus dari Universitas Yale dengan gelar Ph.D dalam Matematika pada tahun 1985.
Beliau juga merupakan wanita pertama yang pernah menjabat sebagai Laksamana di US Navy (Militer Angkatan Laut Amerika).
Laksamana Grace Murray Hopper layak mendapat penghargaan untuk perannya dalam industri komputer.
Laksamana Hopper bergabung dengan militer pada tahun 1943 dan tugas pertamanya adalah dengan Biro Proyek Perhitungan Perlengkapan Perang berlokasi di Universitas Harvard,
di mana dia bekerja pada komputer IBM Harvard Mark I, komputer berskala besar pertama di Amerika Serikat.

Dia adalah orang ketiga untuk memprogram komputer ini, dan dia menulis buku operasi manual yang memudahkan bagi mereka yang mengikutinya.
Pada tahun 1950, Laksamana Hopper menemukan The Compiler, yang menerjemahkan perintah bahasa Inggris ke kode komputer.
Perangkat ini dibuat agar para programmer bisa membuat kode dengan lebih mudah dan dengan sedikit kesalahan atau error.
The Compiler II buatan Grace Hopper, yaitu Flow-Matic, digunakan untuk program UNIVAC I dan II, yang merupakan komputer pertama yang tersedia secara komersial.
Laksamana Hopper juga mengawasi perkembangan bahasa Common Business-Oriented Language (COBOL), salah satu bahasa pemrograman komputer pertama.
Laksamana Hopper menerima berbagai penghargaan atas karya dan prestasinya, termasuk kehormatan namanya digunakan oleh salah satu kapal perang AS.


Saat ini COBOL masih banyak digunakan terutama bagi komputer bisnis yang berisikan program untuk pembayaran, perhitungan gaji, retail dan semacamnya.
Sayangnya Laksamana Grace Hopper tidak bisa mematenkan penemuannya ini karena di masa itu program komputer belum termasuk kategori yang dapat di patenkan.




Sekian postingan gue emoticon-Malu (S)
Mohon Maaf kalau masih berantakan.
Masih Newbie kakak emoticon-Malu (S)

Spoiler for Source:
Diubah oleh agilalrumi 26-03-2013 11:08
0
1.9K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan